Visibility Keleluasaan pandangan Acessibility Fleksibilitas Keluwesan Kenyamanan

 Peletakan jarak screen dari lantai tidak mempertimbangkan ukuran tinggi mata duduk orang dewasa. Untuk itu, agar pengguna merasa nyaman saat melihat ke depan perlulah diperhitungkan peletakan screen dari lantai.. Selain itu, peletakan screen proyetor juga mempertimbangkan jarak pandang pengguna di barisan belakang sehingga peletakan screen ditambah toleransi 50 cm agar barisan belakang dapat mudah melihat ke depan.

2. Jarak Pandang

Berdasarkan hasil perhitungan jarak pandang pada tabel 4.23. menunjukkan bahwa tata letak dan sudut kemiringan mata terhadap screen proyektor sudah layak dan sudah dipertimbangkan sesuai dengan kenyamanan mahasiswa.

4.3.4. Penataan Ruang

Berdasarkan hasil pengamatan dan perhitungan, berikut ini akan dibahas penataan ruang yang ada di semua ruang sesuai dengan prinsip - prinsip penataan ruang kelas yaitu:

1. Visibility Keleluasaan pandangan

Visibility artinya keleluasaan pandangan memandang ke depan. Dari semua hasil perhitungan dan pengukuran menunjukkan bahwa peletakan papan tulis dengan jarak dan sudut tersebut sudah memenuhi syarat idealnya. Begitu juga dengan peletakan sreen proyektor sudah memenuhi kriteria layak.

2. Acessibility

Accesibility berkaitan dengan kemudahan dalam bergerak untuk meraih atau mengambil barang-barang yang dibutuhkan selama proses pembelajaran. Hal tersebut sangat dipengaruhi oleh besarnya jarak antar tempat duduk sirkulasi sehingga dapat bergerak dengan mudah dan tidak mengganggu yang lain. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan ukuran sirkulasi yaitu sirkulasi bagian tengah, bagian samping, antar baris dan antar kursi. Dari semua hasil pengukuran tersebut hanya satu ukuran sirkulasi yang memenuhi syarat standarnya yaitu sirkulasi bagian tengah. Dengan ukuran sirkulasi yang tidak teratur, akan banyak menyebabkan gangguan pembelajaran, susah dalam bergerak dan meraih sesuatu serta ketidaknyamanan pengguna dalam melakukan aktivitas di dalamnya.

3. Fleksibilitas Keluwesan

Fleksibilitas berkenaan dengan barang-barang di dalam ruang kuliah hendaknya mudah ditata dan dipindahkan yang disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran. Seperti penataan tempat duduk yang perlu dirubah jika proses pembelajaran menggunakan metode diskusi dan lain – lain. Jika dilihat, penataan perabot tidak teratur dan asal - asalan. Tidak terdapat jarak pemisah antar perabot kursi yang satu dengan yang lain. Dengan kata lain, letak kursi saling berdekatan dan bersentuhan sehingga tidak ada kemudahan pengguna untuk merubah tempat duduk yang sesuai dengan metode pembelajaran. Tentulah hal tersebut menyebabkan ketidaknyamanan pengguna

4. Kenyamanan

Kenyamanan disini berkenaan dengan kepadatan ruang kelas. Jika dilihat ruang kuliah digunakan melebihi kapasitas. Hal tersebut menyebabkan ruang kuliah menjadi sangat padat, sesak dan tidak nyaman.

5. Keindahan