Identifikasi Masalah Penelitian Batasan Penelitian Rumusan Masalah Penelitian Tujuan Penelitian

6 Dini Sugiarti, 2015 PEMANFAATAN MED IA ILUSTRASI LAGU D ALAM PEMBELAJARAN MENULIS PUISI Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

B. Identifikasi Masalah Penelitian

Berdasarkan latar belakang di atas, peneliti mengidentifikaskani masalah sebagai berikut. 1. Pembelajaran menulis dianggap sebagai pembelajaran yang sulit dan menjemukan bagi sebagian siswa. 2. Pembelajaran menulis hendaknya memanfaatkan media yang menarik agar siswa lebih antusias dan tertarik dalam menulis puisi. 3. Siswa merasa kesulitan dalam memulai menulis karena sulit menemukan ide atau gagasan yang harus dituangkan dalam puisi mereka sehingga puisi yang dihasilkan terkesan seadanya dan kurang baik dalam penulisannya serta lama dalam pengerjaannya.

C. Batasan Penelitian

Penelitian dalam menulis puisi cukup umum, untuk menghindari penafsiran dan pertanyaan yang terlalu meluas peneliti membatasi masalah ini mengenai pemanfaatan media ilustrasi lagu dalam pembelajaran menulis puisi kelas VII A sebagai kelas eksperimen sebagai objek penelitian dan kelas kontrol yang menggunakan pembelajaran terlangsung sebagai kelas pembanding.

D. Rumusan Masalah Penelitian

Berdasarkan latar belakang di atas, berikut rumusan masalah pada penelitian ini. 1. Bagaimanakah kemampuan prates dan pascates dari kelas eksperimen sebelum dan sesudah diberikan perlakuan berupa penerapan media ilustrasi lagu dalam 7 Dini Sugiarti, 2015 PEMANFAATAN MED IA ILUSTRASI LAGU D ALAM PEMBELAJARAN MENULIS PUISI Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas VII SMP Negeri 10 Bandung tahun ajaran 20142015? 2. Bagaimanakah kemampuan prates dan pascates dari kelas kontrol dalam pembelajaran menulis puisi? 3. Adakah perbedaan yang signifikan antara kemampuan siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol dalam pembelajaran menulis puisi?

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan hal-hal sebagai berikut. 1. Kemampuan prates dan pascates dari kelas eksperimen sebelum dan sesudah diberikan perlakuan berupa penerapan media ilustrasi lagu dalam pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas VII SMP Negeri 10 Bandung tahun ajaran 20142015. 2. Kemampuan prates dan pascates dari kelas kontrol dalam pembelajaran menulis puisi. 3. Perbedaan kemampuan siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol dalam pembelajaran menulis puisi.

F. Manfaat Penelitian