Tingkat Kecamatan Tingkat Provinsi Tingkat Nasional

Pedoman Penghargaan Guru SD Daerah Khusus Berdedikasi Tingkat Nasional Tahun 2015 | 9

C. Penghargaan dan Pembiayaan

1. Tingkat Kecamatan

a. Pemerintah KecamatanUPTD Pendidikan memberikan penghargaan kepada Guru SD Berdedikasi di Daerah Khusus Tingkat Kecamatan berupa piagam penghargaan dari Camat atau Kepala UPTD Pendidikan dan penghargaan lainnya. b. Biaya seleksi atau penentuan calon guru SD Berdedikasi di Daerah Khusus di tingkat kecamatan ditanggung oleh Pemerintah Kecamatan UPTD Pendidikan danatau sumbangan pihak lainsponsor yang tidak mengikat. 2. Tingkat Kabupaten a. Biaya seleksi dan penentuan calon Guru SD Berdedikasi di Daerah Khusus di tingkat kabupatenkota ditanggung oleh Pemerintah KabupatenDinas Pendidikan Kabupatenkota, danatau sumbangan pihak lainsponsor yang tidak mengikat. b. Pemerintah KabupatenDinas Pendidikan Kabupaten memberikan penghargaan kepada berupa piagam penghargaan dari Bupati atau Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten dan penghargaan lainnya.

3. Tingkat Provinsi

a. Biaya seleksi atau penentuan calon guru SD Berdedikasi di Daerah Khusus di tingkat provinsi ditanggung oleh Pemerintah ProvinsiDinas Pendidikan Provinsi, danatau sumbangan pihak lainsponsor yang tidak mengikat. b. Pemerintah ProvinsiDinas Pendidikan Provinsi memberikan penghargaan kepada Guru SD Berdedikasi di Daerah Khusus Tingkat Provinsi berupa piagam penghargaan dari Gubernur atau Kepala Dinas Pendidikan Provinsi dan penghargaan lainnya.

4. Tingkat Nasional

a. Biaya transportasi pulang pergi dari tempat tugas yang bersangkutan dan akomodasi selama di Jakarta ditanggung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar. b. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan memberikan berupa piagam penghargaan kepada Guru SD Berdedikasi di Daerah Khusus. Pedoman Penghargaan Guru SD Daerah Khusus Berdedikasi Tingkat Nasional Tahun 2015 | 10

D. Pemanggilan Peserta