Jadwal Kegiatan USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

9

3.1.3 Memberikan Cek Kesehatan Edukasi Tentang Kesehatan

Untuk mengetahui keadaan fisik seseorang maka cek kesehatan harus rutin dilakukan. Dalam kunjungan sempat dilakukan cek tensi bersama petugas dari Puskesmas untuk istri bapak I Wayan Mara dan bapak I Wayan Mara. Didapatkan bahwa bapak I Wayan Mara memiliki tensi yang tinggi hipertensisehingga dibutuhkan edukasi mengenai penyakit hipertensi. Edukasi diberikan kepada keluarga Bapak I Wayan Mara mengenai bahaya penyakit hipertensi, cara – cara mencegahnya dan mengenai makanan yang baik untuk dikonsumsi dan makanan yang seharusnya dikurangi. Metode yang dipakai adalah metode penyuluhan yang diberikan oleh mahasiswa KKN jurusan kesehatan masyarakat dan juga sesi Tanya jawab. 3.1.4 Memberikan sembako Untuk menambah kebutuhan sehari-harinya, maka diperlukan tambahan kebutuhan sehari-hari untuk keluarga bapak I Wayan Mara seperti beras, gula, kopi,dan minyak. Untuk itu mahasiswa pendamping berinisiatif memberikan sumbangan berupa sembako untuk menambah stok kebutuhan sehari-hari keluarga beliau. 3.1.5 Pemberian Abate Untuk mencegah merebaknya penyakit DBD, maka mahasiswa pendamping berinisiatif memberikan abate yang dituangkan ke dalam kolam tanaman yang ada di pekarangan rumah bapak I Wayan Mara. Pemberian abate ini diharapkan dapat mencegah keluarga bapak I Wayan Mara dari penyakit DBD

3.2 Jadwal Kegiatan

Kegiatan Keluarga Dampingan dilakukan dalam bentuk kunjungan ke rumah Bapak I Wayan Mara sebanyak 23 kali dalam sebulan pelaksanaan KKN PPM. Adapun kegiatan yang dilakukan selama kunjungan tersebut adalah sebagai berikut. Tabel 1. Tabel Jadwal Kegiatan No Tanggal Waktu Durasi Kegiatan 1. 26 Juli 2016 15.00- 17.00 3 jam Pembagian KK dampingan dan mempersiapan materi untuk KK dampingan 10 2. 27 Juli 2016 13.00- 18.00 5 jam Survei alamat keluarga KK dampingan berbincang bincang dengan bapak I Wayan Mara 3. 2 Agustus 2016 11.00- 16.00 5 jam Berbincang – bincang dengan keluarga Bapak I Wayan Mara dan perkenalan dengan keluarga Bapak I Wayan Mara 4. 3 Agustus 2016 12.00- 16.00 4 jam Mengetahui dan mencari tahu informasi detail keluarga Bapak I Wayan Mara 5. 6 Agustus 2016 16.00- 18.00 2 jam Mengetahui dan mencari tahu informasi detail keluarga Bapak I Wayan Mara 6. 7 Agustus 2016 15.00- 19.00 4 jam Mengetahui dan mencari tahu informasi detail keluarga Bapak I Wayan Mara 7. 8 Agustus 2015 17.00- 19.00 2 jam Mengidentifikasi masalah – masalah secara umum yang dihadapi Bapak I Wayan Mara 8. 9 Agustus 2015 17.00- 19.00 2 jam Berbincang – bincang dengan anak Bapak I Wayan Mara yang bernama I Wayan Sudarma 9. 10 Agustus 2016 15.00- 18.00 3 jam Berbincang – bincang dengan cucu Bapak I Wayan Mara yang bernama Ni Putu Listiana Dewi dan I Kadek Arta Dana 10. 11 Agustus 2016 16.00- 18.00 2 jam Berbincang – bincang kembali Bapak I Wayan Mara dan keluarga beliau mengenai masalah yang sedang dihadapi 11. 12 Agustus 2016 15.00- 18.00 3 jam Berbincang – bincang dengan Bapak I Wayan Mara dan anaknya I Wayan Sudarma mengenai perekonomian keluarga 12. 14 Agustus 2016 14.00- 18.00 4 jam Membantu keluarga Bapak I Wayan Mara di sawah 13. 15 Agustus 2016 16.00- 19.00 3 jam Mengidentifikasi potensi ekonomi yang dimiliki keluarga Ibu Kadek Ekarini dan ikut membantu di sawah 14. 16 Agustus 2016 14.00- 17.00 5 jam Berdiskusi dengan keluarga Bapak I Wayan Mara 15. 17 Agustus 2016 15.00- 19.00 4 jam Berbincang – bincang mengenai solusi yang dapat dilakukan oleh keluarga Bapak I Wayan Mara dalam menghadapi masalah 11 yang sedang dihadapi 16. 18 Agustus 2016 16.00- 20.00 4 jam Berdiskusi dengan keluarga Bapak I Wayan Mara 17. 19 Agustus 2016 15.00- 19.00 4 jam Memberikan informasi mengenai potensi ekonomi yang dapat dilakukan oleh keluarga Bapak I Wayan Mara 18. 21 Agustus 2016 11.00- 15.00 4 jam Berbincang- bincang dan memotivasi anak dari Bapak I Wayan Mara untuk tetap semangat dalam bekerja 19. 22 Agustus 2016 10.00- 16.00 6 jam Pemberian informasi mengenai potensi tanaman pekarangan sebagai penambah penghasilan keluarga 20. 23 Agustus 2016 11.00- 16.00 5 jam Membantu pekerjaan rumah di rumah Bapak I Wayan Mara 21. 24 Agustus 2016 11.00- 18.00 7 jam Berbincang-bincang dengan Bapak I Wayan Mara dan membantu pekerjaan rumah di rumah Bapak I Wayan Mara, 22. 25 Agustus 2016 13.00- 18.00 5 jam Membantu pekerjaan rumah di rumah Bapak I Wayan Mara 23. 26 Agustus 2016 10.00- 15.00 5 jam Perpisahan dengan keluarga Bapak I Wayan Mara sekaligus memberikan bantuan berupa sembako dan baju layak pakai Total 91 jam 12

BAB IV PELAKSANAAN, HASIL, DAN KENDALA PENDAMPINGAN KELUARGA

4.1 Pelaksanaan Pendampingan Keluarga

Pelaksanaan pendampingan keluarga yang dilakukan secara bertahap di tempat tinggal Bapak I Wayan Mara 4.1.1 Waktu Waktu dari pelaksanaan pendampingan keluarga ini termasuk ke dalam Jam Kerja Efektif Mahasiswa JKEM yang harus dipenuhi oleh setiap mahasiswa yaitu minimal 15 kali dalam sebulan. Adapun waktu yang jumlah kunjungan ke keluarga dampingan yang penulis lakukan selama sebulan adalah sebanyak 23 kali dengan total waktu kunjungan selama 91 jam. 4.1.2 Lokasi Lokasi pendampingan keluarga adalah sesuai dengan lokasi desa yang telah ditentukan. Adapun lokasi desa yang dimaksud adalah Banjar Tengah, Desa Timuhun, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung. 4.1.3 Kegiatan Pelaksanaan Pelaksanaan kegiatan pendampingan keluarga ini dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh kelompok mahasiswa KKN PPM XI Universitas Udayana di Desa Timuhun, Banjarangkan, Klungkung. Kegiatan yang dilakukan berupa kunjungan ke rumah keluarga Bapak I Wayan Mara. Selama kunjungan tersebut, dilakukan perbincangan santai bersama anaknya yang bernama I Wayan Sudarma dan menantu beliau serta istri beliau untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi keluarga tersebut dan dalam menceritakan masalah yang mereka alami dan menerima solusi yang ditawarkan. Jadwal kunjungan ke keluarga dampingan dilakukan sebanyak 23 kali selama sebulan. Dimana kunjungan rata-rata 2-7 jam untuk tiap kunjungan, sehingga total kunjungan mencapai 91 jam.