Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

© Master Program in Linguistics, Diponegoro University www.eprints.undip.ac.id

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan fenomena yang telah diuraikan di atas maka dapat dirumuskan masalah dalam penelitian ini, yaitu: 1 Bagaimana sikap bahasa remaja keturunan Betawi di Jakarta terhadap bahasa Betawi yang merupakan bahasa ibunya? 2 Bagaimana pemilihan bahasa remaja keturunan Betawi saat berinteraksi dengan lawan tutur? 3 Bagaimana dampak sikap bahasa dan pemilihan bahasa remaja keturunan Betawi terhadap pemertahanan bahasa Betawi?

1.3 Tujuan Penelitian

Penelitian ini memeliki tujuan sebagai berikut. 1 Mendeskripsikan sikap bahasa remaja keturunan Betawi di Jakarta terhadap bahasa Betawi yang merupakan bahasa ibunya. Di sini akan dijelaskan seberapa positif sikap bahasa para remaja terhadap tiga bahasa yang menjadi kajian, yaitu bahasa Betawi, bahasa Indonesia, dan bahasa asing. Hal ini akan menjadi gambaran sikap bahasa para remaja terhadap bahasa ibunya, dalam kajian ini bahasa Betawi, yang menjadi fokus penelitian. 2 Menjelaskan pemilihan bahasa remaja keturunan Betawi saat berinteraksi dengan lawan tutur. Di sini akan diuraikan pilihan bahasa seperti apa yang digunakan oleh para remaja keturunan Betawi saat berinteraksi dengan © Master Program in Linguistics, Diponegoro University www.eprints.undip.ac.id lawan tuturnya. Dalam kajian ini akan ditelusuri kode-kode bahasa yang mungkin muncul dalam pertuturan. 3 Menjelaskan dampak sikap bahasa dan pemilihan bahasa remaja keturunan Betawi terhadap pemertahanan bahasa Betawi.

1.4 Manfaat Penelitian

Setiap penelitian tentunya memiliki manfaat, baik secara praktis maupun teoretis. Begitu pula halnya dengan penelitian mengenai sikap bahasa dan pemilihan bahasa ini. Dalam penelitian ini akan dihasilkan data mengenai sikap bahasa remaja keturunan Betawi terhadap tiga bahasa, yaitu bahasa Indonesia, bahasa daerah, dan bahasa asing. Data sikap bahasa ini dapat dimanfaatkan sebagai gambaran kondisi kebahasaan yang berkembang di masyarakat, khususnya di wilayah DKI Jakarta. Hasil penelitian yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya secara empiris merupakan dasar penentu arah perencanaan bahasa di Indonesia. Oleh karena itu, secara praktis penelitian ini akan menjadi sumbangan dalam perencanaan bahasa di Indonesia secara luas, khususnya pemertahanan bahasa daerah bahasa Betawi. Manfaat penelitian ini secara teoretis diharapkan dapat mengembangkan penelitian sosiolinguistik dalam lingkup kajian sikap bahasa dan pemilihan bahasa seorang penutur. © Master Program in Linguistics, Diponegoro University www.eprints.undip.ac.id

1.5 Ruang Lingkup Penelitian