Perancangan Basis Data Pengenalan kode huruf semaphore.

Hasil dari setiap kolom pada matriks di atas adalah hasil dari histogram proyeksi yang mewakili huruf A sampai dengan Z untuk setiap kode huruf semaphore.

3.3. Perancangan Tampilan GUI Matlab

Tampilan interface pada perancangan sistem pengenalan kode huruf semaphore menggunakan GUI Graphical User Interface yang terdapat pada Matlab dan bertujuan untuk membantu dalam proses pengenalan kode huruf semaphore. Alur kerja utama dalam perancangan dengan menggunakan GUI dapat digambarkan melalui diagram alir pada Gambar 3.14. Gambar 3.14. Diagram alir pengenalan citra pada GUI. Masukan: Pengambilan pose kode huruf semaphore Proses preprocessing Proses Ekstraksi ciri Keluaran: Hasil resizing ditampilkan di GUI Keluaran: Hasil ekstraksi ciri ditampilkan di GUI Keluaran: Hasil cropping ditampilkan di GUI Keluaran: Hasil pengenalan citra berupa teks ditampilkan di GUI Mulai Selesai Desimasi = N GUI akan menampilkan gambar yang telah diambil, variasi desimasi yang dapat diubah oleh pengguna, hasil pemotongan cropping dan resizing yang terdapat pada proses preprocessing, hasil ekstraksi ciri, dan hasil dari pengenalan citra yang ditampilkan dengan format huruf. Secara keseluruhan sistem tersebut dapat dilihat pada Gambar 3.15 dan dijelaskan pada Tabel 3.1. Gambar 3.15. Sketsa perancangan GUI Dari Gambar 3.15, langkah pertama yang harus dilakukan oleh pengguna adalah menekan tombol “Kamera Aktif” untuk menyalakan webcam. Axes 1 akan menampilkan citra secara langsung dari webcam . Kemudia pengguna dapat menekan tombol “Ambil Gambar” citra yang ditampilkan melalui axes 1 dianggap sudah tepat. Citra yang telah diambil dengan menggunakan webcam akan diproses setelah pengguna menentukan desimasi yang akan digunakan d an menekan tombol “Proses”. Sistem akan bekerja dan akan memproses citra yang telah diperoleh dari webcam. Pada proses preprocessing terdapat axes 2 yang akan menampilkan hasil dari citra yang telah dilakukan pemotongan dan pada axes 3 akan menampilkan citra yang telah diubah ukuran pikselnya. Pada axes 4 akan menampilkan citra yang telah melalui tahap ektraksi ciri. Kemudian pada axes 5 akan menampilkan hasil akhir dari proses pengenalan kode huruf semaphore yang menampilkan teks berupa huruf. Tombol “Ulangi” berfungsi sebagai pengulangan proses pengenalan kode huruf semaphore yang akan dilakukan dari awal. Axes 1 Axes 2 Axes 3 Axes 4 Axes 5 Sedangkan pada tombol “Keluar” berfungsi mengakhiri proses pengenalan dan keluar dari interface . Tabel 3.1. Keterangan GUI. Nama Bagian Keterangan Tombol “Kamera Aktif” Untuk menyalakan webcam Tombol “Ambil Gambar” Untuk mengambil gambarcitra Pop Menu Untuk tempat pengguna memilih variasi desimasi Tombol Proses Untuk memulai proses pengenalan kode huruf semaphore Axes 1 pada panel kamera Untuk menampilkan citra secara langsung dari webcam dan citra hasil pengambilan gambar Axes 2 pada proses Preprocessing Untuk menampilkan citra hasil pemotongan cropping Axes 3 pada proses Preprocessing Untuk menampilkan citra hasil resizing Axes 4 pada proses Ekstraksi Ciri Untuk menampilkan citra hasil ekstraksi ciri Axes 5 pada panel keluaran Untuk menampilkan hasil akhir pengenalan kode huruf semaphore berupa teks Tombol Ulangi Untuk mengulangi proses pengenalan dari awal Tombol Keluar Untuk keluar mengakhiri proses dan keluar dari Interface

3.4. Pengujian Citra Kode Huruf Semaphore

3.4.1. Pengujian Data Tidak Langsung

Dalam pengujian citra kode huruf semaphore yang dilakukan secara tidak langsung, penulis terlebih dahulu mengambil data berupa gambar pose kode huruf semaphore yang terlebih dahulu diambil menggunakan webcam dan disimpan dalam sebuah folder yang telah disiapkan. Pengujian tidak langsung menggunakan 260 data yang diperoleh dari 2 orang peraga kode huruf semaphore, masing-masing peraga memperagakan 26 kode huruf semaphore untuk mewakili huruf A sampai dengan Z. Kedua peraga ini tidaklah sama dengan peraga yang datanya digunakan sebagai basis data. Dalam setiap gambar yang telah diambil dengan menggunakan webcam diberi nama agar dapat dikenali oleh program yang terdapat pada Matlab. Data yang disimpan ini kemudian akan diproses dengan menggunakan Matlab sebagai data uji yang akan diteruskan ke proses preprocessing, ekstraksi ciri wavelet haar, dan fungsi jarak Euclidean. Data yang telah diolah akan dibandingkan dengan data yang terdapat pada basis data dan hasilnya akan ditampilkan ke layar monitor dengan format huruf melalui software Matlab.

3.4.2. Pengujian Data Secara Langsung

Pengujian yang dilakukan secara langsung akan mengacu pada Gambar 3.14. Webcam akan mengambil gambar pose kode huruf semaphore setelah pengguna menekan tombol “Ambil Gambar”. Pengujian data secara langsung dilakukan oleh 2 orang peraga yang berbeda dengan peraga yang datanya digunakan sebagai basis data maupun sebagai pengujian secara tidak langsung yang masing-masing peraga akan memperagakan kode huruf semaphore dengan kombinasi jarak dan huruf. Setiap 1 orang peraga akan menghasilkan 130 data yang terdiri dari 26 data pada jarak 3 meter, 26 data pada jarak 3,5 meter, 26 data pada jarak 4 meter, 26 data pada jarak 4,5 meter, dan 26 data pada jarak 5 meter sehingga data yang akan diuji secara langsung sebanyak 260. Hasil pengambilan gambar ini dapat diubah nilai desimasinya, setelah pengguna menentukan nilai desimasi. Kemudian citra akan diteruskan ke tahap berikutnya yaitu tahap preprocessing yang akan menampilkan proses cropping dan proses resizing. Setelah tahap ini, citra hasil preprocessing akan diteruskan ke proses selanjutnya yaitu proses ekstraksi ciri yang akan menampilkan hasil wavelet haar. Kemudian tahap akhir yang akan ditampilkan adalah hasil dari proses penentuan keluaran yang menampilkan teks pada layar monitor berupa huruf. 37 BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN Bab ini akan membahas mengenai pengujian program software yang telah dirancang dan pembahasan mengenai interface dengan penjelasan sistemnya serta membahas mengenai hasil pengujian sistem program pengenalan kode huruf semaphore. Pengujian bertujuan untuk mengetahui sistem yang telah dirancang dapat berkerja dengan baik sesuai dengan perancangan.

4.1. Pengujian Program Pengenalan Kode Huruf Semaphore Secara Langsung

Pengujian sistem program bertujuan untuk mengetahui suatu sistem dapat bekerja dengan baik sesuai dengan perancangan yang dibuat sebelumnya. Di bawah ini adalah proses untuk menjalankan program pengenalan kode huruf semaphore. 1. Membuka software Matlab dengan cara klik kiri dua kali pada gambar matlab seperti pada Gambar 4.1. Gambar 4.1. Gambar Matlab. 2. Setelah melakukan langkah 1, akan muncul tampilan awal software Matlab seperti pada Gambar 4.2. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Gambar 4.2. Tampilan awal Matlab. 3. Setelah muncul tampilan utama dari matlab, langkah selanjutnya untuk menjalankan program pengenalan kode huruf semaphore dengan mengganti Current Folder yang ditunjukkan pada angka 1 dengan Directory tempat program pengenalan disimpan seperti pada Gambar 4.3. Gambar 4.3. Mengganti Current Folder. 4. Kemudian ketik “GUI” pada command window Matlab untuk memunculkan tampilan jendela pengenalan kode huruf semaphor. Klik “mulai” untuk menjalankan program. 5. Setelah program berjalan akan muncul tampilan seperti Gambar 4.4. 1