Validitas Uji Coba Instrumen

tersebut telah mendapatkan materi Kerajaan-kerajaan bercorak Hindhu- Budha sesuai dengan materi soal yang akan diujikan.

I. Analisis Hasil Uji Coba Instrumen

Setelah diadakan uji coba instrumen, langkah selanjutnya adalah menganalisis hasil uji coba instrumen butir demi butir. Berdasarkan data hasil uji coba soal kemudian dihitung validitas, reliabilitas, daya pembeda, dan tingkat kesukaran soal dan analisis regresi.

1. Validitas

Validitas dalam penelitian ini, yaitu validitas isi dan validitas butir soal. a. Validitas Isi Perangkat tes dikatakan telah memenuhi validitas isi apabila materinya telah disesuaikan dengan indikator untuk mata pelajaran sejarah kelas XI semester I pada materi Kerajaan- kerajaan bercorak Hindhu-Budha di Indonesia. Sebelum menyusun soal tes terlebih dahulu menyusun kisi-kisi soal tes yang disesuaikan dengan silabus Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan, selanjutnya instrumen yang telah disusun dikonsultasikan kepada dosen pembimbing dan guru pengampu. Demikian pula dengan angket yaitu butir soal angket disusun sesuai dengan indikator-indikator yang telah ditentukan sebelumnya. b. Validitas Butir Soal Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrument Arikunto, 2006:168. Suatu instrument yang valid atau sahih mempunyai validitas tinggi, sebaliknya instrument yang kurang valid berarti memiliki validitas rendah. Sebuah instrmen dikatakan valid apabila mampu mengukur apa yang diinginkan dan dapat mengungkap data dari variabel yang diteliti secara tepat Arikunto, 2006:145. Pengujian validitas internal dapat menggunakan dua cara, yaitu analisis faktor dan analisis butir. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan analisis butir dengan menskor hasil tes yang kemudian ditabulasi dan dimasukkan dalam rumus korelasi product momen, dengan rumus : Keterangan : rxy = koefisien korelasi x dan y N = Jumlah responden X = Jumlah skor butir soal Y = Jumlah skor total yang benar Arikunto, 2006: 162 Hasil perhitungan r xy yang diperoleh dikonsultasikan dengan r tabel product moment dengan taraf signifikansi 5. Jika harga r xy r tabel maka item soal yang di uji bersifat valid. 2 2 2 2 Y X - XY Y Y N X X N N r xy Berdasarkan hasil uji coba instrumen kepada 34 responden dengan taraf signifikansi 5 didapat r tabel = 0,339. Kriterianya dengan taraf signifikansi 5 soal dikatakan valid apabila r xy r tabel. Sebagai contoh perhitungan validitas item soal nomor 1 diperoleh r xy = 0,546 dan r tabel = 0,339. Berdasarkan perhitungan tersebut r xy r tabel maka, item soal nomor 1 valid. Item angket dikatakan valid jika r hitung 0,339. Hasil perhitungan validitas soal adalah sebagai berikut : Tabel Hasil Perhitungan Validitas Soal Perhitungan validitas butir soal dapat dilihat pada lampiran 6.

3. Reliabilitas