Pengertian Pembelajaran Pembelajaran Seni Musik Untuk Anak Usia Dini

Pembelajaran adalah interaksi guru dan siswa yang melakukan proses belajar yang didalamnya terdapat kegiatan operasi formal, prediksi, eksperimentasi, dan eksplanasi serta membelajarkan siswa dalam belajar bagaimana belajar memperoleh dan memproses pengetahuan, ketrampilan, dan sikap Dimyati dan Mudjiono, 2006: 38.

2.2.3 Pengertian Pembelajaran

Menurut Darsono dkk. 2000:24 pembelajaran bisa dibedakan menjadi dua yaitu pembelajaran secara umum dan pembelajaran secara khusus. Pengertian pembelajaran secara umum adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh guru sedemikian rupa, sehingga tingkah laku siswa berubah ke arah yang lebih baik. Pengertian pembelajaran secara khusus menurut Darsono dkk. 2000:24-25 dapat dilihat dari beberapa aliran psikologis seperti dibawah ini: 2.2.3.1 Aliran Behavioristik Pembelajaran adalah usaha guru membentuk tingkah laku yang diinginkan dengan menyediakan lingkungan stimulus. Agar terjadi hubungan stimulus dengan respon tingkah laku yang diinginkan perlu latihan, dan setiap latihan yang berhasil perlu diberi hadiah atau reinforcement penguatan. 2.2.3.2 Aliran Kognitif Pembelajaran adalah cara guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk berpikir agar dapat mengenal dan memahami apa yang sedang dipelajari. Ini sesuai dengan aliran belajar kognitif yang menekankan pada kemampuan kognisi mengenal pada individu yang belajar. 2.2.3.3 Aliran Gestalt Pembelajaran menurut Gestalt adalah usaha guru untuk memberikan materi pembelajaran sedemikian rupa, sehingga siswa lebih mudah mengorganisirnya menjadi suatu gestalt pola bermakna. Bantuan guru diperlukan untuk mengaktualkan potensi dan mengorganisir yang terdapat dalam diri siswa. Jadi dengan kata lain guru dituntut untuk membimbing siswa agar bisa lebih mudah menerima materi yang diajarkan oleh guru, sehingga bisa belajar dengan baik. Guru harus memberikan contoh ketika mengajarkan materi kepada siswa, sehingga siswa bisa memahami apa yang sedang diajarkan oleh guru. 2.2.3.4 Aliran Humanistik Pembelajaran adalah memberikan kebebasan kepada siswa untuk memilih bahan pelajaran dan cara mempelajarinya sesuai dengan minat dan kemampuannya. Pembahasan mengenai hakikat pembelajaran tidak akan terlepas dari pembahasan mengenai belajar dan mengajar. Pendapat tersebut sesuai dengan pendapat Utuh 1987:9 yang menyatakan bahwa pembelajaran hakikatnya adalah aktivitas belajar dan mengajar antara guru dan siswa di bawah interaksi edukatif.

2.2.4 Ciri-Ciri Pembelajaran