PERALATAN UKUR DAN PERKAKAS TANGAN PADA PROSES – PROSES PEKERJAAN LOGAM

41. Kacamata pelindung (untuk las)

Alat ini digunakan untuk melindungi mata saat operasional / pengelasan gas pelaksanaan. Terdapat kacamata dari berbagai bentuk dan warna.

Gambar I.79 Kacamata pelindung untuk las

42. Korek / pematik

Alat ini digunakan untuk menyalakan torch. Jangan pernah menggunakan api telanjang untuk penyalaan. Terdapat berbagai jenis pematik.

Gambar I.80 Korek / pematik

43. Peralatan pelindung untuk operator las

Busur listrik menghasilkan cahaya dan panas yang kuat, bermacam – macam peralatan yang disyaratkan untuk melindungi operator las. Helm las atau kap las tangan dilengkapi dengan kacanya untuk melindungi mata dari cahaya yang kuat. Sepatu keska, selubung tangan dan sarung tangan dari kulit untuk mencegah panas atau melindungi dari arus listrik.

Peralatan pelindung sangat efektif untuk melindungi pembakaran terhadap baju dan badan operator las selama pengelasan berlangsung. Helm las digunakan pengelasan yang tidak memungkinkan menggunakan kap las tangan dan digunakan untuk pengelasan posisi vertikal atau pengelasan diatas kepala. Kap las tangan digunakan ketika mengelas datar atau pengelasan sambungan tumpul jika diperlukan.

Gambar I.81 Kap las tangan Gambar I.82 Helm las

Gambar I.83 Sepatu keska Gambar I.84 Selubung tangan las

Gambar I.85 Apron / Gambar I.86 Sarung pelindung dada

tangan

44. Palu tetek

Alat ini digunakan untuk membersihkan bagian dari yang dilas atau menghilangkan terak. Alat ini juga disebut ” Palu terak” atau ”Palu tetek”. Utamanya digunakan untuk menghilangkan terak. Sikat baja juga selalu digunakan untuk pembersihan.

Gambar I.87 Palu tetek

45. Stang las untuk Las Busur Listrik

Alat ini digunakan untuk memegang elektrode las dengan menggunakan stang pengaman. Diusahakan stang yang ringan dan bermutu baik.

Gambar I.88 Stang las untuk Las Busur Listrik