Hipotesis KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN, DAN HIPOTESIS

“Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian, dimana rumusan masalah penelitian telah dinyatakan dalam bentuk kalimat pertanyaan”. Berdasarkan pernyataan di atas, dapat disimpulkan bahwa hipotesis penelitian dapat diartikan sebagai jawaban yang bersifat sementara dimana belum teruji kebenarannya sehingga harus dilakukan pengujian terlebih dahulu. Maka hipotesis penelitian ini berdasarkan rumusan masalah adalah sebagai berikut : H1: Konsumen distro di Jalan Sultan Agung belum memiliki kontrol diri yang baik dalam berbelanja. H2: Konsumen distro di Jalan Sultan Agung mempunyai sifat materialisme dalam perilaku belanjanya. H3: Konsumen distro di Jalan Sultan Agung mempunyai sikap pembelian kompulsif dalam perilaku belanjanya. H4: Kontrol diri berpengaruh terhadap perilaku pembelian kompulsif pada konsumen distro di Jalan Sultan Agung H5: Materialisme berpengaruh terhadap perilaku pembelian kompulsif pada konsumen distro di Jalan Sultan Agung. 31

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN

3.1 Objek Penelitian

Objek penelitian merupakan sesuatu yang menjadi perhatian dalam suatu penelitian, objek penelitian ini menjadi sasaran dalam penelitian untuk mendapatkan jawaban ataupun solusi dari permasalahan yang terjadi. Menurut pendapat Sugiyono 2011:32 mendefinisikan objek penelitian sebagai berikut: “Objek Penelitian merupakan suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, objek atau kegiatan yang mempunyai variabel tertentu yang ditetapkan untuk dipelajari dan ditarik kesimpulan”. Objek penelitian menurut Husein Umar 2005:303 dalam Umi Narimawati 2010:29 adalah sebagai berikut: “Objek penelitian menjelaskan tentang apa dan atau siapa yang menjadi objek penelitian, juga dimana dan kapan penelitian dilakukan, bisa juga ditambahkan hal- hal lain jika dianggap perlu”. Penulis menjadikan Kontrol diri dan Materialisme sebagai acuan pada perilaku pembelian kompulsif pada konsumen distro di sepanjang Jalan Sultan Agung Bandung.

3.2 Metode Penelitian

Metode ialah suatu kerangka kerja untuk melakukan suatu tindakan, atau suatu kerangka berfikir menyusun gagasan, yang beraturan, berarah dan berkonteks, yang patut relevant dengan maksud dan tujuan. Secara ringkas, metode ialah suatu sistem berbuat. Karena berupa sistem maka metode merupakan seperangkat unsur-unsur yang membentuk suatu kesatuan. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan pendekatan kuantitatif karena penulis ingin mendeskripsikan pengaruh kontrol diri dan materialisme terhadap perilaku pembelian kompulsif pada konsumen distro di Jalan Sultan Agung Bandung. Menurut Sugiyono 2005 : 21: “ Metode Deskriptif adalah metode yang digunakan untuk menggambarkan atau menganalisis suatu hasil penelitian tetapi tidak digunakan untuk membuat kesimpulan yang lebih luas.” Sedangkan metode verifikatif menurut Mashuri 2008 : 45 menyatakan bahwa “Metode verifikatif yaitu memeriksa benar tidaknya apabila dijelaskan untuk menguji suatu cara dengan atau tanpa perbaikan yang telah dilaksanakan di tempat lain dengan mengatasi masalah yang serupa dengan kehidupan.” Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey yaitu penelitian yang mengambil sampel dari populasi dan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data.