Administrasi Pemerintah Gambaran Umum Pertanian Propinsi Lampung

tahun 2011 secara administratif dibagi menjadi 28 Kecamatan serta 293 Desa. Jumlah penduduk Kabupaten Lampung Tengah tahun 2010 adalah sebesar 1.177.967 jiwa terdiri dari 583.969 jiwa 49,57 penduduk laki-laki dan 593.998 jiwa 50,43 penduduk perempuan dengan kepadatan penduduk 246 JiwaKm 2 . Komposisi jumlah penduduk di kabupaten Lampung Tengah dapat dilihat pada Tabel 7. Luas wilayah Kabupaten Lampung Tengah sebesar 478.983,34 Km 2 . Penggunaan lahan di Kabupaten Lampung Tengah terdiri dari lahan sawah sebesar 73.311 Km 2 dan lahan bukan sawah sebesar 405.672,34 Km 2 Tabel 8. Secara topografis wilayah Kabupaten Lampung Tengah dibagi menjadi lima bagian yaitu, daerah topografi berbukit sampai bergunung, daerah topografi berombak sampai bergelombang, daerah dataran alluvial, daerah rawa pasang surut, dan daerah river basin. Pada Tabel 8 dapat dilihat bahwa sebagian besar penggunaan lahan di Kabupaten Lampung Tengah dimanfaatkan untuk sektor pertanian, oleh sebab itu sektor pertanian memiliki kontribusi yang cukup besar sebagai sumber pendapatan dan mata pencaharian pokok penduduk di Kabupaten Lampung Tengah. Tabel 7. Komposisi jumlah penduduk di Kabupaten Lampung Tengah, Tahun 2010 No Keterangan Jumlah Satuan 1 Jumlah penduduk keseluruhan 1.177.967 Jiwa 2 Jumlah kepala Keluarga 295.049 KK 3 Jumlah penduduk laki-laki 583.969 Jiwa 4 Jumlah penduduk perempuan 593.998 Jiwa 5 Kepadatan penduduk 246 Jiwa Km 2 Sumber: Badan Pusat Statistik Propinsi Lampung, 2011 Tabel 8. Distribusi penggunaan lahan di Kabupaten Lampung Tengah tahun 2010 No Penggunaan lahan Dalam satu tahun Sementara Jumlah Ditanami padi Tidak ditanami padi tidak diusahakan 2 kali 1 kali 1 Lahan Sawah Irigasi teknis 25.841 17.680 313 43.843 Irigasi setengah 2.492 1.105 3.597 teknis Irigasi sederhana 1.877 1.127 3.004 Irigasi desanon PU 2.464 898 3.362 Tadah hujan 5.936 5.859 23 11.818 Pasang surut - - 145 145 Lebak 1.125 6.321 105 7.551 Jumlah 39.735 32.990 313 273 73.311 2 Lahan bukan sawah Lahan kering Perkarangan 43.919,50 Tegalkebun 74.950,00 Ladanghuma 52.209,00 Pengembalaanpadang rumput 4,00 Sementara tidak diusahakan 1.716,00 Hutan rakyat 17.419,00 Hutan negara 30.772,00 Perkebunan 139.645,25 Lain-lain 38.975,39 Lahan lainya - Rawa 5.672,00 Kolamtebatempang 390,20 Jumlah 405.672,34 Total wilayah kabupaten 478.983,34 Sumber : Badan Pusat Statistik Lampung dan Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Kabupaten Lampung Tengah, 2011 Penjualan hasil panen padi di Kabupaten Lampung Tengah biasanya dibeli oleh pedagang pengumpul yang memiliki usaha penggilingan padi yang tersebar di sentra-sentra produksi padi di Lampung Tengah. Untuk mendapatkan sarana produksi pertanian petani mendapatkan dengan cara membeli di toko-toko atau kios pertanian yang ada di ibukota kabupaten, ibukota kecamatan ataupun kios-kios yang ada di sekitar petani. Sebagai daerah sentra produksi padi, Kabupaten Lampung Tengah memiliki luas tanam padi sebesar 120.801 hektar Dinas Pertanian Lampung Tengah, 2011. Dari luas tanam padi Kabupaten Lampung Tengah tersebut, 21.960 hektar digunakan untuk usahatani SLPTT. Program SLPTT di Kabupaten Lampung Tengah telah dilaksanakan sejak tahun 2008 dan terus berkesinambungan sampai dengan sekarang, dengan berbagai modifikasi mengikuti program pemerintah pusat. Adapun luas tanam padi SLPTT Kabupaten Lampung Tengah tahun 2011 dapat dilihat pada Tabel 9. Sistem pengairan sawah irigasi di Kabupaten Lampung Tengah sudah dimulai sejak tahun 1930-an dengan sistem irigasi teknis bendungan Argoguruh yang memanfaatkan aliran sungai Way Sekampung dan juga berasal dari bendungan Batu Tegi. Saluran irigasi ini mampu mengairi areal sawah seluas lebih kurang 60.000 hektar meliputi areal sawah di Kecamatan Trimurjo, Punggur, Seputih Raman dan sekitarnya. Saluran irigasi Way Seputih dengan kemampuan mengairi sawah lebih kurang 20.000 hektar meliputi areal sawah di Kecamatan Terbanggi Besar, Seputih Agung, Seputih Mataram dan sekitarnya. Irigasi Way Pengubuan dengan kapasitas lebih kurang 15.000 hektar yang mengairi areal persawahan di Kecamatan Padang Ratu dan sekitarnya.