Identifikasi Masalah Rumusan Masalah

2. Apakah dengan menerapkan model pembelajaran Think Pair and Share dengan strategi pembelajaran Active Knowledge Sharing dapat meningkatkan hasil belajar akuntansi siswa kelas XI-IS SMA Mamiyai Al- Ittihadiyah Medan? 3. Apakah ada perbedaan peningkatan hasil belajar akuntansi antar siklus?

1.4 Pemecahan Masalah

Salah satu penyebab kurang aktifnya siswa untuk belajar akuntansi adalah cara penyampaian materi yang diberikan oleh guru akuntansi. Guru cenderung monoton dan tidak membelajarkan siswa sehingga siswa merasa bosan dan jenuh. Padahal pelajaran akuntansi membutuhkan pemahaman dan ketelitian terhadap masalah-masalah yang terdapat didalamnya. Untuk itu seorang guru harus dapat menyajikan materi akuntansi secara terperinci dan menyenangkan sehingga siswa menjadi tertarik dalam mempelajari akuntansi. Guru harus mampu mempengaruhi pola interaksi siswa didalam kelas sekaligus menarik perhatian siswa agar siswa tertarik dalam belajar akuntansi. Salah satu alternatif yang dipilih adalah dengan menerapkan model pembelajaran dan strategi pembelajaran yang efektif. Dalam hal ini penulis menggunakan model pembelajaran Think Pair and Share dengan strategi Active Knowledge Sharing untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar akuntansi siswa. Model pembelajaran Think Pair and Share merupakan model pembelajaran yang mengarahkan siswa untuk berpikir, bekerjasama secara berpasangan dan saling berbagi dengan seluruh siswa mengenai jawaban dari apa yang telah didiskusikan di dalam kelas. Dengan model pembelajaran seperti ini diharapkan siswa yang pada awalnya terlihat pasif dan merasa bosan dikelas menjadi aktif dan merasa senang untuk belajar akuntansi. Strategi pembelajaran Active Knowledge Sharing merupakan strategi yang mengajak siswa untuk berbagi pengetahuan secara aktif. Strategi ini menekankan agar seluruh siswa dituntut aktif didalam kelas. Strategi ini mengajak siswa untuk berpikir mengenai pertanyaan yang diajukan, dimana jika siswa tidak dapat menjawab pertanyaan yang diajukan maka siswa tersebut diajak untuk berkeliling kelas mencari siswa lain yang dapat membantunya menjawab pertanyaan tersebut. Sehingga dengan pembelajaran seperti ini siswa dapat saling membantu dan bekerja sama didalamnya. Penerapan model pembelajaran Think Pair and Share dengan strategi pembelajaran Active Knowledge Sharing dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam hal berpikir, bekerjasama dan menyampaikan hasil diskusi kepada seluruh temannya. Sehingga dengan menerapakan model pembelajaran ini dapat memicu keberanian dan kerjasama diantara siswa untuk mengungkapkan masalah-masalah yang mereka temukan dalam pembelajaran. Hal ini akan membantu siswa untuk berkomunikasi dengan temannya dan juga kepada guru. Berdasarkan uraian diatas maka diharapkan dengan menerapkan model pembelajaran Think Pair and Share dengan strategi pembelajaran Active Knowledge Sharing dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas XI-IS SMA Mamiyai Al- Ittihadiyah Medan.