Landasan Hukum Kedudukan dan Peran Rencana Kerja

Tujuan Penyusunan Rencana Kerja Renja Dinas Perhubungan, Informasi dan Komunikasi Kabupaten Pesisir Selatan Tahun 2015 adalah untuk menjabarkan Rencana Makro, Visi, Misi dan program Kepala Daerah dengan mempedomani Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah tahun 2005 – 2025 dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah RPJMD Kabupaten Pesisir Selatan Tahun 2010 – 2015.

1.3 Landasan Hukum

1. Undang-undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Negara Yang Bersih dan Bebas dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme. 2. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara; 3. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional; 4. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437 sebagaimana telah dua kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844; 5. Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah; 6. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional 2005 - 2025; 7. 8. Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2006 tentang Tata Cara Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan; 9. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 2006 tentang Tata Cara Penyusunan Rencana Pembangunan Nasional; 10. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi dan Pemerintahan Daerah KabupatenKota; 11. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah; 12. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah; 13. Permendagri No. 6 Tahun 2007 tentang Petunjuk Teknis Penyusunan, Penetapan Standar Pelayanan Minimal

1.4 Kedudukan dan Peran Rencana Kerja

Rencana kerja Dinas Perhubungan, Informasi dan Komunikasi Kabupaten Pesisir Selatan tahun 2015 memuat tujuan, sasaran, kebijakan, program prioritas dan kegiatan pembangunan berdasarkan pagu anggaran Dinas yang bersifat indikatif untuk tahun 2015, sesuai dengan tugas dan fungsi yang berpedoman pada RPJM Daerah Kabupaten Pesisir Selatan dan Rnstra Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kabu[paten Pesisir Selatan;

BAB II TUGAS POKOK DAN FUNGSI