Konsep Kuantitatif Konsep Kualitatif Konsep Fungsional Modal Kerja Tetap Permanent Working Capital

Rudolf Panjaitan : Analisa Sumber Dan Penggunaan Modal Kerja Pada CV. Indah Bersama Medan, 2008. USU Repository © 2009 35

1. Konsep Kuantitatif

Modal Kerja menurut konsep ini didasarkan pada kuantitas dana yang tertanam dalam unsur-unsur aktiva lancar, sekali berputar akan kembali ke bentuk semula dalam waktu yang tidak terlalu lama. Modal Kerja ini sering juga disebut Modal Kerja Bruto Gross Working Capital

2. Konsep Kualitatif

Modal Kerja menurut konsep kualitatif adalah sebagian dari aktiva lancar yang benar-benar dapat digunakan untuk membiayai operasi perusahaan tanpa mengganggu likuiditasnya, yaitu merupakan kelebihan aktiva lancar diatas hutang lancarnya. Modal kerja ini juga sering disebut Modal Kerja Neto net working capital

3. Konsep Fungsional

Modal Kerja menurut konsep fungsional berdasarkan fungsi dari dana dalam menghasilkan pendapatan. Dalam konsep ini dikenal modal kerja potensial, yaitu modal kerja yang menghasilkan pendapatan diluar kegiatan uatama dari perusahaan yang bersangkutan. Jenis-jenis Modal Kerja Dalam menjalankan operasi sehari-hari perusahaan biasanya membutuhkan modal kerja yang bersifat suatu keharusan, yaitu modal kerja yang sifatnya harus ada dalam perusahaan, dan ada modal kerja menurut kebutuhan yang jumlahnya berubah- ubah sesuai dengan keadaan. Dari hal tersebut, modal kerja dapat dibedakan menjadi dua jenis yaitu: Rudolf Panjaitan : Analisa Sumber Dan Penggunaan Modal Kerja Pada CV. Indah Bersama Medan, 2008. USU Repository © 2009 36

1. Modal Kerja Tetap Permanent Working Capital

Modal Kerja Tetap adalah modal kerja yang harus ada pada perusahaan untuk menjalankan operasi perusahaan sehari-hari. Tanpa adanya modal kerja ini mengakibatkan operasi akan berhenti. Modal kerja tetap dibedakan atas: a. Modal Kerja Primer Modal kerja Primer adalah jumlah modal kerja minimum yang harus ada pada perusahaan untuk menjamin kontinuitas usahanya. b. Modal Kerja Normal Modal Kerja Normal adalah modal kerja yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan sesuai dengan kapasitas yang sesuai dengan produksi normal secara dinamis.

2. Modal Kerja Variabel Variabel Working Capital