Identifikasi dan Rumusan Masalah Maksud dan Kegunaan Penelitian

1.2 Identifikasi dan Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, maka penulis dapat mengidentifikasi penyebab masalah-masalah terkait dengan : a. Input data-data persediaan material yang masuk masih menggunakan proses pencatatan kedalam lembar kartu atau bon. b. Pembuatan laporan dilakukan dengan cara memasukan data dari kartu persediaan TUG 1 ke form microsoft excel. Proses pembuatan laporan ini membutuhkan waktu yang cukup lama dan membutuhkan ketelitian. c. Pada proses pencarian membutuhkan waktu yang lama, karena data-data persediaan material dicatat dalam lembar kartu atau bon sehingga terjadi penumpukan data, sehingga menyebabkan kesulitan dalam proses pencarian data yang dibutuhkan Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah sebagai berikut : a. Bagaimana sistem yang dibuat dapat memberikan kemudahan pada proses pengolahan data persediaan material? b. Bagaimana proses penyajian laporan apabila di ukur dari keakuratan serta ketepatan waktu yang dibutuhkan ? c. Bagaimana media penyimpanan data dan proses pencarian data persediaan material jika di ukur dari waktu yang dibutuhkan?

1.3. Maksud dan

Tujuan Maksud dari penelitian ini adalah untuk memperkenalkan sistem informasi baru yang dapat membantu kinerja petugas dalam penyelesaian masalah terutama mengenai persediaan material. Dengan adanya sistem informasi baru ini diharapkan dapat memperlancar sistem pengolahan data persediaan material ataupun pelaporan yang selama ini belum optimal. Adapun tujuan penelitian ini adalah : a. Diharapkan dengan program aplikasi yang dibuat dapat mempermudah dalam proses pengolahan data persediaan material agar lebih cepat b. Mempermudah dalam proses penyajian laporan persediaan material . c. Diharapkan dengan diterapkannya program aplikasi ini dapat Mempermudah dalam proses pencarian dan pencatatan data persediaan material di PT. PLN APJ Cimahi.

1.4. Kegunaan Penelitian

Adapun kegunaan dari penelitian ini adalah : 1.4.1. Kegunaan Praktis 1. Bagi Penulis Dengan diadakannya penelitian ini sangat berguna bagi penulis untuk mengembangkan wawasan berpikir serta untuk menambah ilmu pengetahuan dan pengalaman yang berhubungan dengan teknologi informasi dengan melakukan pembuatan sistem informasi baru, sehingga bisa membantu menyelesaikan masalah pada PT.PLN APJ Cimahi, terutama mengenai sistem informasi persediaan material. 2. Bagi User Untuk meningkatkan wawasan dengan dibangunnya sistem informasi persediaan material dan dapat meningkatkan mutu pelayanan terhadap pemakai 3. Bagi Organisasi Kegunaan bagi organisasi itu sendiri dengan diadakannya penelitian ini dapat membantu kinerja pegawai PT.PLN APJ Cimahi, supaya mendapatkan hasil yang maksimal., serta sebagai bahan masukan untuk mempermudah pegawai untuk mengetahui tentang persediaan material khusunya mengenai penerimaan dan pengeluaran material. 1.4.2. Kegunaan Akademis Dengan dibuatnya sistem informasi persediaan material PDP Pekerjaan Dalam Pelaksanaan pada PT.PLN APJ Cimahi, dapat meningkatkan ilmu pengetahuan tentang sistem informasi khususnya tentang sistem informasi persediaan material mengenai penerimaan dan pengeluaran material, serta sebagai bahan perbandingan antara teori dengan praktek nyata.

1.5 Batasan Masalah