Rizal Sulaksono ATPK Cica BBT Nursyamsu Bahar BBPK Soeprapto ATPK

ISBN : 978-602-17761-1-7 Savoy Homann Bidakara Hotel, Bandung, 2 Oktober 2013 Balai Besar Pulp dan Kertas Bandung 145 SESI II Nama Penyaji : Yeni Aprianis Balai Penelitian Teknologi Serat Tanaman Hutan BPTSTH – Kuok, Riau Nama Notulen : Endang Susiani Waktu : 14.00 – 14.15 Uraianjudul : Sifat pulp semimekanis kayu geronggang Cratoxylum arborescens Daftar tanya-jawab

1. Edy Wahjono BPPT

Pertanyaan: a. Mengapa semimekanis disebut lebih ramah lingkungan? Jawaban a. Jika dibandingkan dengan kimia, semimekanis lebih ramah lingkungan karena penggunaan bahan kimia maksimal 10 sedangkan kimia menggunakan alkali aktif 16-18 dan sulfiditas 16-30. Perbedaan antara mekanis dengan semi mekanis : Mekanis menggunakan refining, sedangkan semi mekanis terdapat refining dan penggunaan bahan kimia maksimal 10.

2. Soeprapto ATPK

Pertanyaan: a. Apakah kayu geronggang dapat dibudidayakan di HTI? Jawaban: a. Kayu geronggang dapat dibudidayakan di HTI masih dalam tahap penelitian. BPTSTH telah bekerja sama dengan RAPP untuk membudidayakan kayu geronggang dilahan gambut, dan sementara menunjukan bahwa diameter dan tinggi pohon cukup tinggi.

3. Rizal Sulaksono ATPK

Pertanyaan: a. Kenapa Anda memilih kayu geronggang dengan proses semi mekanis? kenapa tidak pakai proses kraft? karena di Indonesia potensi pasarnya adalah kertas putih? Jawaban: a. Geronggang diolah secara semi mekanis karena mempunyai berat jenis yang lebih ringan sehingga pada waktu pengolahan mekanisnya melalui refining penguraian serat dibutuhkan energi yang sedikit, dan keuntungan lainnya adalah rendeman lebih tinggi dan ramah lingkungan. Savoy Homann Bidakara Hotel, Bandung, 2 Oktober 2013 ISBN : 978-602-17761-1-7 146 Balai Besar Pulp dan Kertas Bandung Nama Penyaji : Dr. Is Helianti, M.Sc. Center for Bioindustrial Technology, BPPT, PUSPIPTEK-Serpong Nama Notulen : Endang Susiani Waktu : 14.15 – 14.30 Uraianjudul : Thermoalkalophilic xylanase produced by local Bacillus halodurans CM1 and its application on waste paper deinking process Daftar tanya-jawab

1. Cica BBT

Pertanyaan: a. Bagaimana cara produksi enzim untuk skala industri? Jawaban: a. Di BPPT terdapat pilot plant skala 1500 liter. Setelah diperoleh mikroba maka dilakukan optimalisasi kondisi dan media yan g tepat untuk memroduksi enzim secara optimal. Kemudian baru dilakukan secara pilot plant yang selanjutnya baru diaplikasikan secara skala industri

2. Nursyamsu Bahar BBPK

Pertanyaan: a. Berapa lama waktu yang diperlukan untuk melakukan penelitian mulai dari ditemukan enzim hingga diaplikasikan? Jawaban: a. Kurang lebih memerlukan waktu 10 tahun untuk Xilanase secara umum. Sedangkan untuk Xilanase termoalkalofilik memerlukan kurang lebih 3 tahun. Nama Penyaji : Aida Noviasari, S.T., M.Sc. PT Poly Arrad Pusaka, Surabaya – Indonesia Nama Notulen : Endang Susiani Waktu : 14.30 – 14.45 Uraianjudul : Optimasi pengolahan air untuk meningkatkan efisiensi kinerja boiler Daftar tanya – jawab

1. Soeprapto ATPK

Pertanyaan: a. Bagaimana korosi asam basa pada boiler high pressure dapat terjasi? b. Apakah air kondensat memerlukan treatment terlebih dahulu? c. Berapa lama frekwensi overhaul? Jawaban: a. Boiler high pressure menggunakan high quality water yaitu air demin. Air demin memiliki pH 6-7 yang bersifat korosif dan buffer capacity nya rendah sehingga korosi asambasa dapat terjadi disebabakan adanya larutan regenerasi yang lolos ataupun kontaminasi berupa asambasa. Oleh karena itu pH nya harus dinaikkan menjadi 8,5 – 12,7 dengan chemical treatment sehingga aman dari korosi. b. air kondensat secara teoritis dapat dikembalikan 70-80 jika air kondensat tidak terkontaminasi maka tidak memerlukan treatment tetapi jika ada indikasi terkontaminasi maka memerlukan treatment. c. Mengikuti jadwal shutdown pabrik. ISBN : 978-602-17761-1-7 Savoy Homann Bidakara Hotel, Bandung, 2 Oktober 2013 Balai Besar Pulp dan Kertas Bandung 147 Nama Penyaji : Rina Masriani, S.Si., M.Si. Balai Besar Pulp dan Kertas Nama Notulen : Endang Susiani Waktu : 14.45 – 15.00 Uraianjudul : Cellulose-binding domain dari rekombinan endoglukanase Egl-II Tahap II. Aplikasi untuk upgrading kertas bekas skala laboratorium Daftar tanya-jawab:

1. Cica BBT