Pengantar Kegiatan Inti Pengembangan

68 Keterampilan Informasi – Bahasa Indonesia UNIT 3B Modul Pelatihan Praktik yang Baik di SD dan MI III UNIT 3B KETERAMPILAN INFORMASI - BAHASA INDONESIA 68 Keterampilan Informasi - Bahasa Indonesia UNIT 3B Modul Pelatihan Praktik yang Baik di SD dan MI III 69 Keterampilan Informasi - Bahasa Indonesia UNIT 3B Modul Pelatihan Praktik yang Baik di SD dan MI III UNIT 3B KETERAMPILAN INFORMASI BAHASA INDONESIA 180 Menit Pendahuluan Salah satu kecakapan yang dibutuhkan manusia adalah kecakapan informasi. Kecakapan informasi meliputi empat hal. Pertama, keterampilan yang terkait dengan upaya memperoleh atau mengakses informasi, membaca, belajar, mencari informasi, dan menggunakan alat-alat teknologi. Kedua, keterampilan dalam mengolah informasi dari berbagai sumber. Ketiga, keterampilan dalam mengorganisasi atau merangkai informasi. Keempat, keterampilan menggunakan informasi keterampilan intelektual dan keterampilan membuat keputusan. Keterampilan informasi ini amat berkait dengan keterampilan sosial, yang meliputi keterampilan diri, keterampilan bekerja sama, dan berpartisipasi dalam masyarakat. Dalam unit ini keterampilan informasi yang dibahas adalah keterampilan mencari informasi dan mengolah informasi termasuk menulis laporan, dengan fokus: Mencari informasi melalui teks bahan bacaan. Keterampilan informasi ini amat berkait dengan keterampilan sosial, yang meliputi keterampilan diri, keterampilan bekerja sama, dan berpartisipasi dalam masyarakat. 70 Keterampilan Informasi - Bahasa Indonesia UNIT 3B Modul Pelatihan Praktik yang Baik di SD dan MI III Tujuan Setelah mengikuti sesi ini, peserta diharapkan mampu: 1. Memahami langkah-langkah pembelajaran yang membantu siswa mencari informasi dari teks dan membuat laporan; 2. Mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan pemodelan pembelajaran; 3. Merancang skenario pembelajaran yang mendorong siswa mencari informasi dari teks dan membuat laporan. Sumber dan Bahan Sumber dan bahan yang disiapkan dalam melaksanakan unit ini adalah: 1. Tayangan Power Point unit 3b 2. Skenario pemodelan 3. Gambar banjir beberapa gambar 4. Kompetensi Dasar - Bahasa Indonesia Kurikulum yang digunakan 5. ATK: Pisau, lem, gunting, kertas plano, kertas HVS putih, spidol warna ukuran besar dan kecil. Garis Besar Kegiatan 180 menit Pendahuluan 10 menit Fasilitator menyampaikan latar belakang, tujuan, dan langkah-langkah kegiatan Aplikasi 160 menit Kegiatan 1 70’: Fasilitator memodelkan pembelajaran keterampilan informasi Kegiatan 2 30’: Diskusi pemodelan Kegiatan 3 60’: Pegembangan Skenario Pembelajaran PenguatanRefleksi 10 menit Peserta menjawab pertanyaan: Apa saja 3 hal yg siswa perlu dibantu dalam belajar keterampilan informasi? Peserta diingatkan untuk memilih teks yang sesuai dengan kemampuan siswa.