MODUL IIIA: MODUL PELATIHAN PEMBELAJARAN KELAS AWAL

vi Modul Pelatihan Praktik yang Baik di SD dan MI III Pengantar PENGANTAR Berbeda dengan praktik mengajar dalam pelatihan I dan II yang dirancang dengan waktu 2 x 35 menit 1 x pertemuan, praktik dalam pelatihan III ini dirancang dengan waktu 4 x 35 menit 2 x pertemuan, namun dilaksanakan secara terus-menerus dari pertemuan I ke pertemuan II. Dalam keseharian, 2 x pertemuan ini dimaksudkan dalam hari yang berbeda. Pengalokasian waktu yang panjang ini 2 x pertemuan dimaksudkan untuk memberikan ”pesan” bahwa untuk mengembangkan suatu ”kemampuan” pada diri siswa TIDAK selalu cukup dalam 1 x pertemuan. Unit 5: Portofolio. Portofolio merupakan dokumen kumpulan hasil belajar yang meperlihatkan perkembangan belajar mereka. Pada unit ini, peserta akan berdiskusi merumuskan kriteria portofolio yang baik, menilai dengan kriteria tersebut dari portofolio yang disediakan, dan mengenali portofolio yang baik. Unit 6: Gambaran Umum Monitoring Program USAID PRIORITAS. Dalam unit ini, peserta akan mencermati indikator keberhasilan program Praktik yang Baik USAID PRIORITAS, menilai seberapa jauh materi-materi pelatihan sampai dengan saat ini pelatihan I dan II sesuai dengan indikator tersebut, dan mencermati data hasil monitoring program untuk tahun 2012, 2013, dan 2014. Selanjutnya peserta akan berdiskusi tentang manfaat monitoring suatu program dan untuk apa saja data hasil monitoring tersebut dapat dimanfaatkan. Pembahasan lebih difokuskan pada indikator yang terkait dengan pembelajaran. Unit 7: Penyusunan Rencana Tindak Lanjut - Pembelajaran. Suatu pelatihan yang berkaitan dengan peningkatan mutu pembelajaransekolah akan sangat kurang bermanfaat bahkan sia-sia apabila tidak ditindaklanjuti dengan langkah nyata penerapan gagasan yang diperoleh dalam pelatihan tersebut. Unit ini memfasilitasi peserta dalam membuat rencana tindak lanjut, khususnya terkait dengan pembelajaran. Dalam menerapkan gagasan tersebut, apa saja yang akan dilakukan di sekolah segera setelah pelatihan berakhir. Rencana tindak lanjut merupakan awal komitmenkeseriusan pesertaguru untuk menerapkan apa yang diperoleh dalam pelatihan. RTL yang dibuat pada unit ini akan dibawa dan dibahas dalam pelatihan manajemen sekolah dalam sesi ”Pelaporan dan Pembahasan RTL Pelatihan Pembelajaran ”.

3. MODUL IIIC: MANAJEMEN SEKOLAH MBS

Rincian dan isi unit Modul IIIC dicetak terpisah.