Faktor-faktor yang Memengaruhi Kinerja

ditransferkan ditempat lain yang memiliki kesamaan situasi sosial yang diteliti 74 . Dalam hal tersebut sesuai dengan aktor yang diteliti dalam melaksanakan penelitian. 3. Konteks Kegiatan Dalam melakukan penelitian ini, peneliti mencari sumber data dan informasi dalam berbagai kegiatan yang terkait dengan implementasi komunikasi kepala sekolah untuk meningkatkan kinerja guru di MTS Darul Ulum Budi Agung Kecamatan Medan Marelan. Kegiatan yang terkait dalam penelitian ini berupa kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan komunikasi yang dilakukan oleh aktor-aktor yang terkait dalam penelitian adalah dalam kegiatan rapat tenaga pendidik, upacara rutin pada hari senin, kegiatan keagamaan setiap pagi juma’at.

C. Subjek Penelitian

Dalam pengumpulan data, para informan atau yang dijadikan sebagai sumber informasi dalam penelitian ini adalah: 1 kepala madrasah, 2 staf pegawai, 3 guru, dan 5 pengawas pendidikan.

D. Teknik Pengumpulan Data

Hasil yang didapat dalam sebuah penelitian kualitatif, akan sangat besar dipengaruhi oleh ketelitian dan kelengkapan data yang dikumpulkan, peneliti yang merupakan instrument paling utama dalam kegiatan observasi untuk mengumpulkan data dan untuk itu diupayakan selama mungkin untuk terlibat secara langsung atau hadir dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh objek yang akan diteliti. Hal ini dimaksudkan agar data yang diperoleh bersifat natural dan tidak menjadi data atau informasi yang dibuat-buat. Kegiatan yang dimaksudkan adalah kegiatan yang berhubungan langsung dengan proses komunikasi yang dilakukan oleh kepala sekolah dengan staf dan guru dalam kegiatan rapat guru mata pelajaran ataupun dalam kegiatan yang lainnya, yang dianggap akan menambah informasi tentang kajian yang sedang diteliti. 74 Sugyono, Metode, h. 298. Untuk mengumpulkan data-data yang diperlukan dalam penyusunan hasil penelitian yang dilakukan nantinya, maka teknik pengumpulan data yang akan peneliti lakukan adalah: 1. Observasi Observasi atau lebih dikenal dengan pengamatan adalah suatu alat pengumpulan data yang dilakukan dengan mengamati dan menulis hal-hal yang diamati. Dalam observasi ini yang dicatat dan diamati adalah hal-hal yang berhubungan secara langsung dengan yang diteliti. Peneliti melakukan pengamatan langsung pada tempat penelitian secara terang-terangan terkait dengan kegiatan yang dilaksanakan di MTs Darul Ulum Budi Agung Kecamatan Medan Marelan yaitu pada saat berlangsungnya rapat rutin yang dilakukan oleh kepala sekolah dengan tenaga pendidik, pada saat upacara bendera yang dilakukan pada setiap hari senin dan hari-hari besar jika memungkinkan, serta pada saat dilakukannya kegiatan pengajian setiap hari jum’at pagi, hal demikian dilakukan untuk memperoleh data yang lengkap. Dengan tujuan agar memperoleh data yang lebih valid dan menghindari masuknya persepsi orang lain dalam hasil observasinya tentang komunikasi kepala sekolah dengan guru untuk meningkatkan kinerja guru di MTS Darul Ulum Budi Agung Kecamatan Medan Marelan, peneliti terlibat dalam kegiatan yang ada untuk mengobservasi kegiatan kepala sekolah, serta mengobservasi aktivitas yang berkenaan untuk mengamati implementasi komunikasi kepala sekolah untuk meningkatkan kinerja. 2. Wawancara Wawancara adalah percakapan dengan maksud tertentu. Percakapan dilakukan oleh dua orang pihak, yaitu pewawancara yang mengajukan pertanyaan dan yang diwawancarai yang memberikan jawaban atas pertanyaan itu 75 . Wawancara dipandang sebagai alat pengumpulan data dengan jalan tanya jawab sepihak yang dikerjakan dengan sistematis dan berlandaskan persetujuan penyelidikan. 76 Wawancara dilakukan dengan pedoman wawancara yang dibuat 75 Lexy. J. Moleong, Metodologi, h. 3. 76 Sutrisno Hadi, Metodologi Reseach Jilid II Yogyakarta: Andi Offset, 2001, h. 193.

Dokumen yang terkait

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 1

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 3

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 2

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 20

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 36

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 1 22

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 16

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 2

Implementasi Manajemen Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Di Smp Muhammadiyah 3 Medan Selayang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 4

Pelaksanaan komunikasi internal kepala Madrasah dalam meningkatkan kinerja guru Madrasah Tsanawiyah Negeri Lubuk Pakam - Repository UIN Sumatera Utara Tesis M. Husiin

1 19 142