Hakikat IPA Kajian Teori

12

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Kajian Teori

1. Hakikat IPA

Ilmu Pengetahuan Alam IPA merupakan bagian dari ilmu pengetahuan atau sains. Kata sains berasal dari bahasa latin yaitu scientia yang berarti “saya tahu” Trianto, 2010:135. Menurut Pusat Kurikulum 2010:4, Ilmu Pengetahuan Alam berkaitan dengan cara mencari tahu tentang alam secara secara sistematis sehingga IPA bukan hanya penguasaan kumpulan pengetahuan yang berupa fakta-fakta, konsep- konsep, atau prinsip-prinsip saja, tetapi juga merupakan suatu proses penemuan. Powler dalam Winataputra, 1992:122 mengemukakan bahwa IPA merupakan ilmu yang berhubungan dengan gejala-gejala alam dan kebendaan yang sistematis yang tersusun secara teratur, berlaku umum yang berupa kumpulan dan hasil observasi dan eksperimen. Dalam bukunya, Winataputra 1992:123 berpendapat bahwa IPA tidak hanya merupakan kumpulan pengetahuan tentang benda atau makhluk hidup, tetapi merupakan cara kerja, cara berfikir, dan cara memecahkan masalah. Pendapat tersebut sejalan dengan pendapat Das Salirawati 2008:10 yang menyatakan bahwa IPA merupakan himpunan pengetahuan yang objeknya pengalaman manusia yang berupa gejala-gejala alam, yang dikumpulkan melalui metode ilmiah dan memiliki manfaat untuk kesejahteraan manusia. IPA dikembangkan melalui suatu proses ilmiah 13 yang menghasilkan informasi ilmiah berupa fakta-fakta, konsep, generalisasi, prinsip, teori, dan hukum IPA. Cara kerja IPA dalam mengungkap keilmuannya melalui proses ilmiah yang disebut dengan metode ilmiah. Hakikat IPA meliputi empat unsur utama Kemendikbud, 2013:213 yaitu: a. Sikap: rasa ingin tahu tentang benda, fenomena alam, makhluk hidup, serta hubungan sebab akibat yang menimbulkan masalah baru yang dapat dipecahkan melalui prosedur yang benar; IPA bersifat open ended; b. Proses: prosedur pemecahan masalah melalui metode ilmiah; metode ilmiah meliputi penyusunan hipotesis, perancangan eksperimen atau percobaan, evaluasi, pengukuran, dan penarikan kesimpulan; c. Produk: berupa fakta, prinsip, teori, dan hukum; d. Aplikasi: penerapan metode ilmiah dan konsep IPA dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan penjelasan para ahli di atas, jadi yang dimaksud IPA dalam penelitian ini adalah sekumpulan pengetahuan yang berupa fakta- fakta, konsep-konsep, atau prinsip-prinsip yang diperoleh melalui proses penemuan dengan langkah-langkah yang sistematis dan penerapannya diperoleh terbatas pada gejala-gejala alam.

2. Lembar Kerja Siswa LKS