ANALISIS KEKUATAN PEMBUKTIAN KETERANGAN ANAK SEBAGAI SAKSI DALAM PERADILAN PIDANA (Studi Putusan No. 503/Pid.B(A)/2011/PNTK)

Ghea Siskalla Tartusi

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembuktian keterangan
anak sebagai saksi untuk anak yang belum berumur 15 (lima belas) tahun tidak
dapat dipertanggungjawabkan secara sempurna dan tidak diambil sumpah atau
janji dalam memberikan keterangan, karena hanya dipakai sebagai petunjuk saja.
sedangkan saksi anak dianggap sebagai alat bukti keterangan untuk menambah
keyakinan hakim hal ini sesuai dengan Pasal 171 KUHAP. Dasar putusan hakim
dalam menjatuhkan putusan terhadap pelaku berdasarkan pertimbangan terhadap
anak-anak yang melakukan tindak pidana untuk mendapatkan perhatian khusus,
sebab pada peradilan anak keputusan hakim tersebut harus mengutamakan pada
pemberian bimbingan edukatif terhadap anak-anak, disamping tindakan yang
bersifat menghukum. Dasar Putusan Hakim terdapat dalam Pasal 50 UndangUndang Nomor 48 Tahun 2009 tentang Kekuasaan Kehakiman yaitu, Putusan
pengadilan selain harus memuat alasan dan dasar putusan, juga memuat pasal
tertentu dari peraturan perundang-undangan yang bersangkutan atau sumber
hukum tak tertulis yang dijadikan dasar untuk mengadili dan tiap putusan
pengadilan harus ditandatangani oleh ketua serta hakim yang memutus dan
panitera yang ikut serta bersidang. Menjatuhkan hukuman ditentukan pula mana
yang sebaiknya untuk anak agar dapat dijatuhi tindakan atau pidana yang
ditentukan dalam undang-undang.


Saran yang perlu disampaikan adalah Keterangan yang diberikan oleh anak
sebagai saksi dalam peradilan pidana sebaiknya didengar pendapatnya dalam
proses peradilan pidana yang kasusnya melibatkan dirinya meskipun mereka tidak
diambil sumpah atau janji dalam memberikan keterangan dan hanya dipakai
sebagai petunjuk saja. Saksi yang mengalami penderitaan secara fisik atau
psikologi yang berat mendapatkan bantuan berupa bantuan medis dan bantuan
rehabilitasi psiko-sosial. Dasar putusan hakim dalam menjatuhkan putusan
terhadap pelaku sebaiknya sesuai dengan perbuatan yang telah dilakukan pelaku
dari tindak pidana tersebut. Hendaknya sanksi pidana yang dijatuhkan terhadap
pelaku yang masih anak-anak dapat ditentukan dengtan baik mana yang sebaiknya
untuk anak agar dapat dijatuhi tindakan atau pidana sebagai mana yang telah
ditentukan dalam undang-undang. Pemberian sanksi sebaiknya dapat
menimbulkan efek jera terhadap anak sebagai pelaku tindak pidana agar tidak
mengulangi kesalahan dan anak dapat tumbuh di jalur hukum yang benar untuk
membentuk kepribadian yang baik.

III. METODE PENELITIAN

A. Pendekatan Masalah


Pembahasan terhadap masalah penelitian ini, penulis menggunakan pendekatan masalah yuridis
normatif dan yuridis empiris. Pendekatan masalah yuridis normatif adalah pendekatan masalah
yang didasarkan pada peraturan perundang-undangan, teori-teori dan konsep-konsep yang
berhubungan dengan penulisan penelitian ini, sedangkan pendekatan yuridis empiris adalah
dengan mengadakan penelitian lapangan, yaitu dengan melihat fakta-fakta yang ada dalam
praktik dan mengenai pelaksanannya.

B. Sumber dan Jenis data

1. Sumber data
Sesuai dengan jenis pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini maka data yang digunakan
dalam penelitian ini berasal dari data lapangan dan kepustakaan.

DAFTAR PUSTAKA

Andarisman, Tri. 2010. Hukum Acara Pidana. Bandar Lampung: fakultas Hukum Unila
Assofa, Burhan. 2000. Metode Penelitian Hukum. Bandung : Alumni.
Sunggono, Bambang. 1996. Metodelogi Penelitian Hukum. Jakarta : Raja Grasindo.
Singarimbun, Masri dan Sofian Efendi. 1989. Metodelogi Penelitian Survey. Jakarta : LP3ES.
Soerjono, Soekanto. 1986. Pengantar Penelitian Hukum. Jakarta : UI Press.

Universitas Lampung. 2007. Format Penulisan Karya Ilmiah. Bandar Lampung : Universitas
Lampung

ANALISIS KEKUATAN PEMBUKTIAN KETERANGAN ANAK
SEBAGAI SAKSI DALAM PERADILAN PIDANA
(Studi Putusan No. 503/Pid.B(A)/2011/PNTK)

GHEA SISKALLA TARTUSI
0742011163

Skripsi
Sebagai Salah Satu Syarat untuk Mencapai Gelar
SARJANA HUKUM
Pada
Bagian Hukum Pidana
Fakultas Hukum Universitas Lampung

FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS LAMPUNG
BAGIAN HUKUM PIDANA
BANDAR LAMPUNG

2012

DAFTAR ISI

I.

PENDAHULUAN ........................................................................................1
A. Latar Belakang .........................................................................................1
B. Permasalahan dan Ruang Lingkup...........................................................9
C. Tujuan dan Kegunaan Penelitian .............................................................9
D. Kerangka Teoritis dan Konseptual...........................................................10
E. Sistematika Penulisan ..............................................................................14

DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................16

II. TINJAUAN PUSATAKA ............................................................................17
A. Pengertian Anak ........................................................................................17
B. Pengertian Sistem Peradilan Pidana ..........................................................19
C. Peranan Saksi dan Korban.........................................................................23
D. Asas–Asas Pengadilan Anak .....................................................................27

E. Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan Dalam Peradilan Anak.................................. 28
F. Pembuktian.......................................................................................................... 31
DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................34

III. METODE PENELITIAN ............................................................................35
A. Pendekatan Masalah.................................................................................35
B. Sumber dan Jenis Data.............................................................................35
C. Penentuan Populasi dan Sampel ..............................................................37
D. Prosedur Pengumulan dan Pengolahan Data ...........................................37
E. Analisis Data ............................................................................................39
DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................40

IV. HASIL PENELITIAN .................................................................................41
A. Karakteristik Responden ..........................................................................41
B. Kekuatan Pembuktian Keterangan Anak Sebagai Saksi Dalam

Peradilan Pidana.......................................................................................43
C. Dasar Putusan Hakim dalam Menjatuhkan Putusan Terhadap Pelaku ....50
DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................59


V. PENUTUP.....................................................................................................60
A. Kesimpulan ..............................................................................................60
B. Saran ........................................................................................................62

LAMPIRAN

PENGESAHAN

1. Tim Penguji
Ketua

: Tri Andrisman, S.H., M.H ………………….

Sekretaris Anggota

: Maya Shafira, S.H., M.H …………………...

Penguji Utama

: Firganefi, S.H., M.H ………………………..


2. Pejabat Dekan Fakultas Hukum
Universitas Lampung

Dr. Heriyandi, S.H., M.S.
NIP. 196211091987031003

Tanggal Lulus Ujian Skripsi : 16 Februari 2012

JUDUL SKRIPSI

: ANALISIS KEKUATAN PEMBUKTIAN
KETERANGAN ANAK SEBAGAI SAKSI
DALAM PERADILAN PIDANA
(Studi Putusan No. 503/Pid.B(A)/2011/PNTK)

NAMA MAHASISWA

: GHEA SISKALLA TARTUSI


NPM

: 0742011163

BAGIAN

: HUKUM PIDANA

FAKULTAS

: HUKUM

MENYETUJUI
1. Pembimbing Skripsi

Pembimbing I

Pembimbing II

Tri Andrisman, S.H, M.H

NIP. 196112311989031023

Maya Shafira, S.H., M.H
NIP. 197706012005012002

2. Ketua Bagian Pidana

Diah Gustiniati, S.H., M.H
NIP. 196208171987032003

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Kotabumi Lampung Utara pada tanggal 17
Mei 1989 dari pasangan Bapak M. Tartusi Akbar dan Ibu
Masjidah, merupakan anak pertama dari tiga bersaudara.
Pendidikan Taman Kanak-kanak (TK) di Taman Kanak-kanak
Bhayangkari Kotabumi Lampung Utara, diselesaikan pada tahun
1995. Sekolah Dasar (SD) di Sekolah Dasar Negeri 1 DWTJ
Tulang Bawang, diselesaikan pada tahun 2001. Sekolah Menengah Pertama
(SMP) Al-Kautsar Bandar Lampung, diselesaikan pada tahun 2004. Sekolah

Menengah Atas (SMA) Al-Kautsar Bandar Lampung, diselesaikan pada tahun
2007.
Pada tahun 2007 penulis terdaftar dan diterima sebagai mahasiswa S1 Ilmu
Hukum di Fakultas Hukum Universitas Lampung.

MOTTO
Cara untuk menjadi di depan adalah memulai sekarang
Jika memulai sekarang
tahun depan Anda akan tahu banyak hal yang sekarang
tidak diketahui, dan Anda tak akan mengetahui masa
depan jika Anda menunggu-nunggu
(William Feather)

Karya ini kupersembahkan untuk:

Ayah dan Ibu Tercinta
Sebuah karya kecil yang belum sebanding dengan kasih sayang, pengorbanan dan
jeri payahmu sepanjang hidupku selama ini

Kakak-adikku tersayang

Friska Annisa Tartusi, M. Raihan Akbar Tartusi
Kristina Handayani, Gustina Meriana, Tia Anggraini
Terimakasih karena kalian selalu mendukung dan memberi semangat kepada ku

Seseorang yang selalu disisiku
My Lovely Ahdan Chahvi
Yang sudah mengisi hariku dengan sepenggal kisah indah dan kasih sayang yang
dicurahkan untukku.Terimakasih karena selalu memberi semangat dan dukungan
kepadaku.

Sahabat-sahabatku
Novi, Heti, Irma, Santa, Sherli A, Ake, Aldila, Daike, Ariska, Renny, Martha,
Carolin dan Afriska A semoga persahabatan kita tetap terjalin indah

Almamaterku Tercinta
Tempatku menntut ilmu selama ini,
S1 Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Lampung

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr.Wb.

Dengan mengucapkan puja dan puji syukur yang sedalam-dalamnya kepada Allah
SWT atas segala Rahmat dan Karunia-Nya, akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Skripsi ini dengan judul : “ANALISIS KEKUATAN PEMBUKTIAN
KETERANGAN ANAK SEBAGAI SAKSI DALAM PERADILAN PIDANA”.
Sekripsi ini sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan pada
Program S1 Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Lampung.

Walaupun jauh dari sempurna penulis berkeyakinan bahwa Skripsi ini tidak
mungkin terselesaikan tanpa adanya bimbingan, dorongan, nasihat, serta kerja
sama berbagai pihak. Oleh karena itu dengan segala kerendahan hati, penulis
menyampaikan terimakasih dan penghargaan sedalam-dalamnya kepada:

1. Bapak Dr. Heryandi, S.H.,M.S, selaku PJ Dekan Fakultas Hukum Universitas
Lampung
2. Ibu Diah Gustiniati M, S.H., M.H, selaku Ketua Bagian Hukum Pidana
Fakultas Hukum Universitas Lampung
3. Bapak Tri Andrisman, S.H., M.H, selaku Sekretaris Bagian Hukum Pidana
Fakultas Hukum Universitas Lampung
4. Bapak JP Widodo, S.H., M.H, selaku Dosen Pembimbing Akademik

5. Bapak Tri Andrisman, S.H., M.H, selaku Dosen Pembimbing I. Ibu Maya
Shafira, S.H., M.H, selaku Dosen Pembimbing II
6. Ibu Firganefi, S.H., M.H, selaku Dosen Pembahas I. Ibu Rini Fathonah, S.H.,
M.H, selaku Dosen Pembahas II
7. Staf dan Dosen pada Fakultas Hukum Universitas Lampung
8. Bapak Ronald Salnofri BYA, S.H., M.H, dan Ibu Ida Ratnawati, S.H., M.H,
selaku Hakim pada Pengadilan Negeri Kelas I A Tanjung Karang
9. Ibu Adriana Suharti, S.H, dan Ibu Supriyanti S.H, selaku Jaksa Fungsional
pada Kejaksaan Negeri Bandar Lampung
10. Ayah dan Ibu yang aku sayangi dan yang menyayangiku yang telah member
semangat, dukungan dan iringan do’a yang setiap saat demi keberhasilanku
selama ini
11. Adik dan kakakku yang kusayangi yang turut mendo’akan demi
keberhasilanku
12. My Lovely Ahdan Chahvi yang menjadi semangat hidupku, terimakasih atas
dukungan,semangat serta do’a dan kasih sayangmu
13. Teman-teman terbaik dan seperjuanganku Novi, Heti, Irma, Santa, Sherli A,
Ake, Aldila, Daike, Ariska, Sherly M, Renny, Martha, Carolin dan Afriska A
semoga persahabatan kita tetap terjalin sampai kapanpun
14. Teman-temanku S1 Ilmu Hukum Fakultas Hukum angkatan 2007 yang telah
bersama dalam suka dan duka saat belajar bersama di Fakultas Hukum
15. Almamaterku tercinta tempatku menuntut ilmu, S1 Ilmu Hukum Fakultas
Hukum Universitas Lampung.

Akhir kata, ssemoga Skripsi ini dapat memenuhi tujuan yang diinginkan
meskipun jauh dari kesempurnaan dan semoga dapat bermanfaat bagi semua
pihak yang berkepentingan.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Bandar Lampung,

Maret 2012

GHEA SISKALLA TARTUSI

✁✂PIRAN