Simpulan SIMPULAN DAN SARAN

Sany Rifky Kosasih, 2014 Manfaat Praktek Industri Sebagai Kesiapan Membuka Butik Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

Simpulan dan saran akan diuraikan pada bab ini, yang disusun berdasarkan seluruh kegiatan penelitian tentang Manfaat Praktek Industri Sebagai Kesiapan Membuka Butik pada Mahasiswa semester VIII Paket Butik Prodi Pendidikan Tata Busana Jurusan PKK FPTK UPI Bandung angkatan 2010.

A. Simpulan

Simpulan penelitian ini dibuat berdasarkan pada tujuan penelitian, hasil pengolahan data, dan pembahasan hasil penelitian yang dapat dikemukakan sebagai berikut: 1. Manfaat praktek industri di bidang managemen butik sebagai kesiapan membuka butik menunjukkan bahwa lebih dari setengah jumlah mahasiswa mengetahui manfaat praktek industri di bidang managemen butik sebagai kesiapan membuka butik. Manfaat yang dirasakan oleh mahasiswa di bidang managemen butik yaitu mampu menyusun data base produk, karyawan, jaringan modal, pengorganisasian, dan pengembangan SDM dalam upaya pengembangan butik sebagai kesiapan membuka butik. 2. Manfaat praktek industri di bidang proses produksi butik sebagai kesiapan membuka butik menunjukkan bahwa sebagian besar jumlah mahasiswa mengetahui manfaat praktek industri di bidang proses produksi butik sebagai kesiapan membuka butik. Manfaat yang dirasakan oleh mahasiswa di bidang proses produksi butik yaitu mampu menentukan desain, sistem pola, sistem memotong kain, sampai tahap menjahit yang akan dipilih sebagai kesiapan membuka butik. 3. Manfaat praktek industri di bidang pemberian layanan jasa butik sebagai kesiapan membuka butik menunjukkan bahwa sebagian besar jumlah mahasiswa mengetahui manfaat praktek industri di bidang pemberian layanan jasa butik sebagai kesiapan membuka butik. Manfaat yang dirasakan oleh Sany Rifky Kosasih, 2014 Manfaat Praktek Industri Sebagai Kesiapan Membuka Butik Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu mahasiswa di bidang proses produksi butik yaitu mampu menerima dan mewujudkan pesanan konsumen serta mampu melayani konsumen secara maksimal sebagai kesiapan membuka butik. 4. Manfaat praktek industri di bidang pemasaran butik sebagai kesiapan membuka butik menunjukkan bahwa sebagian besar jumlah mahasiswa mengetahui manfaat praktek industri di bidang pemasaran butik sebagai kesiapan membuka butik. Manfaat yang dirasakan oleh mahasiswa di bidang pemasaran butik yaitu mampu menawarkan, mempromosikan, mempublikasikan, dan meyakinkan konsumen untuk membeli produk yang akan dijual sebagai kesiapan membuka butik. 5. Manfaat praktek industri di bidang pengembangan butik sebagai kesiapan membuka butik menunjukkan bahwa lebih dari setengah jumlah mahasiswa mengetahui manfaat praktek industri di bidang pengembangan butik sebagai kesiapan membuka butik. Manfaat yang dirasakan oleh mahasiswa di bidang pengembangan butik yaitu mampu mengembangkan usahanya melalui pengembangan SDM, produksi, pemasaran, sampai jaringan kerjasama sebagai kesiapan membuka butik.

B. Saran