Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Definisi Konsep

Hidayah, 2014 Strategi Pembelajaran Operasi Hitung Pada Siswa Tunanetra Kelas IV SLB Negeri A Pajajaran Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 1. Apakah strategi pembelajaran operasi hitung saat ini sesuai dengan kebutuhan siswa tunanetra kelas IV di SLB Negeri A Pajajaran Bandung?. 2. Pertimbangan-pertimbangan apa saja yang harus diperhatikan dalam menerapkan strategi pembelajaran operasi hitung bagi siswa tunanetra kelas IV di SLB Negeri A Pajajaran Bandung?. 3. Rancangan strategi pembelajaran operasi hitung seperti apakah yang sesuai dengan kebutuhan siswa tunanetra kelas IV di SLB Negeri A Pajajaran Bandung?. 4. Bagaimana hasil validasi alat strategi pembelajaran operasi hitung siswa tunanetra di SLB Negeri A Pajajaran Bandung?.

E. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan secara umum dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran yang objektif mengenai rancanagan strategi pembelajaran operasi hitung siswa tunanetra di kelas IV SLBN A Pajajaran Bandung . Adapun tujuan khusus dari penelitian ini nantinya peneleti akan mendapatkan hasil: 1. Untuk mengetahui strategi pembelajaran operasi hitung siswa tunanetra kelas IV di SLB Negeri A Pajajaran Bandung saat ini. 2. Untuk mengetahui beberapa hal yang harus dipertimbangkan dalam menerapkan strategi pembelajaran operasi hitung bagi siswa tunanetra kelas IV SLB Negeri A Pajajaran Bandung. 3. Untuk mengetahui hasil validasi alat bantu strategi pembelajaran operasi hitung yang akan dicobakan pada siswa tunanetra kelas IV di SLB Negeri A Pajajaran Bandung. Hidayah, 2014 Strategi Pembelajaran Operasi Hitung Pada Siswa Tunanetra Kelas IV SLB Negeri A Pajajaran Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

F. Manfaat Penelitian

Beberapa manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Bagi Guru: Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan dan informasi yang bermanfaat bagi guru, dalam menerapkan strategi pembelajaran operasi hitung yang sesuai dengan kebutuhan siswa tunanetra kelas IV di SLB Negeri A Pajajaran Bandung khususnya dan SLB A pada umumnya. 2. Bagi Sekolah: Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat secara aplikatif bagi sekolah yang memiliki siswa tunanetra. Dan sebagai masukan untuk menerapkan strategi pembelajaran operasi hitung yang tepat dalam pembelajaran matemetika bagi siswa tunanetra.

G. Definisi Konsep

Untuk menghindari adanya kesalahan pahaman mengenai istilah-istilah yang digunakan dalam penelitian ini, peneliti memberikan penjelasan istilah yang digunakan yaitu : 1. Strategi Pembelajaran Strategi pembelajaran adalah suatu kegiatan pembelajaran yang harus dikerjakan guru dan siswa agar tujuan pembelajaran dapat dicapai secara efektif dan efisien. Kemp dalam Sanjaya, 2008. Strategi pembelajaran terdapat suatu rencana atau tindakan rangkaian kegiatan yang didalamnya termasuk penggunaan metode dan pemanfaatan berbagai sumber daya atau kekuatan dalam pembelajaran. Dalam penelitian ini strategi pembelajaran yang dimaksud adalah serangkaian kegiatan guru dalam pembelajaran meliputi menyusun rencana program pembelajaran, metode pengajaran evaluasi siswa dan alat bantu yang digunakan. Hidayah, 2014 Strategi Pembelajaran Operasi Hitung Pada Siswa Tunanetra Kelas IV SLB Negeri A Pajajaran Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 2. Operasi Hitung Operasi hitung adalah konsep yang mendasari operasi hitung dasar yang meliputi penjumlahan penambahan, pengurangan, perkalian dan pembagian. Caniago, 2011. Dalam penelitian ini operasi hitung dibatasi dalam penjumlah dan pengurangan. Penjumlahan, yaitu operasi hitung untuk memperoleh dua bilangan bulat atau lebih. Pengurangan, yaitu operasi hitung untuk memperoleh selisih dari dua bilangan atau lebih. 3. Tunanetra Tunanetra adalah mereka yang mempunyai kombinasi ketajaman penglihatan hampir kurang dari 0,3 60200 atau mereka yang mempunyai tingkat kelainan fungsi penglihatan yang lainnya lebih tinggi, yaitu mereka yang tidak mungkin atau berkesulitan secara signifikan untuk membaca tulisan atau ilustrasi awas meskipun dengan mempergunakan alat bantu kaca pembesar Nakata dalam Rahardja, 2010;8. Strategi pembelajaran operasi hitung pada siswa tunanetra dalam penelitian ini yaitu rencana kegiatan guru dalam pembelajaran operasi hitung bagi siswa tunanetra. Rencana kegiatan guru meliputi persiapan mengajar dalam menyusun program, melaksanakan program, melakukan evaluasi dan penggunaan alat bantu yang mendukung dalam pembelajaran operasi hitung penjumlahan dan pengurangan. Hidayah, 2014 Strategi Pembelajaran Operasi Hitung Pada Siswa Tunanetra Kelas IV SLB Negeri A Pajajaran Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III METODE PENELITIAN