Indikator UN : Menulis teks berita sesuai konteks

67 Bahasa Indonesia - Paket 2 Kunci: A Pembahasan : Rangkuman dapat dilakukan dengan menggabungkan gagasan-gagasan utama dari paragraf-paragraf yang ada pada bacaan tersebut. Gagasan utama paragraf pertama: peran vital buku dalam distribusi pengetahuan Gagasan utama paragraf kedua: aktivitas-aktivitas yang berhubungan dengan buku

35. Indikator UN : Menulis teks berita sesuai konteks

Indikator Soal : Disajikan sebuah ilustrasi peristiwa tertentu, siswa dapat menentukan teks berita yang tepat. Soal : Cermatilah ilustrasi berikut Telah terjadi kebakaran di kaki Gunung Agung, Kabupaten Karang Asem, Bali. Kejadiannya tanggal 31 Agustus kemarin. Upaya pemadaman belum berhasil karena dilakukan secara manual dan akses masuk ke hutan sulit. Dugaan penyebab kebakaran karena gesekan dahan kering dan suhu yang cukup panas.Teks berita yang tepat sesuai ilustrasi tersebut adalah … A. Kebakaran terjadi di kaki Gunung Agung, Kabupaten karang Asem, Bali. Penyebab kebakaran akibat gesekan daun kering yang disertai suhu udara yang cukup panas. Upaya pemadaman sudah berhasil meski penangannya dilakukan secara manual. Ditambah lagi akses jalan memasuki kawasan hutan mudah ditempuh. B. Bali 318 kebakaran terjadi di kaki Gunung Agung, Kabupaten Karang Asem, Kabupaten karang Asem, Bali. Ada dugaan penyebab kebakaran akibat gesekan dahan kering yang disertai suhu udara yang cukup panas. Upaya pemadaman cukup lama karena penanganannya secara manual. Ditambah lagi akses jalan memasuki kawasan hutan sangat sulit. C. Kebakaran terjadi di kaki Gunung Agung, Kabupaten Karang Asem, Bali. Penyebab kebakaran masih diselidiki oleh pihak yang berwajib. Tidak ada korban jiwa. Upaya pemadaman belum berhasil karena penanganannya dilakukan secara manual. Ditambah lagi akses jalan memasuki kawasan hutan sangat sulit. D. Bali 318 kebakaran akan terjadi di kaki Gunung Agung, Kabupaten Karang Asem, Bali. Dugaan penyebab kebakaran akibat para pembalak hutan yang membuang puntung rokok sembarangan. Puntung itu menyebabkan kobaran api yang tidak bisa dikendalikan lagi. Upaya pemadaman belum berhasil karena hanya dilakukan secara manual. Downloaded from http:pak-anang.blogspot.com 68 Pengayaan Ujian Nasional Kunci: B Pembahasan : Tubuh berita disusun dengan bahasa singkat, jelas, dan padat. Informasi yang sesuai fakta dalam ilustrasi, yaitu kebakaran terjadi di kaki Gunung Agung, Kabupaten Karang Asem, Kabupaten karang Asem, Bali.

36. Indikator UN : Menulis slogan sesuai konteks