Tahap Pengumpulan Data Tahap pengembangan perangkat lunak

BAB I PENDAHULUAN Bab ini menguraikan latar belakang masalah, identifikasi masalah, maksud dan tujuan, batasan masalah metode penelitian yang kemudian diikuti dengan sistematika penulisan. BAB II TINJAUAN PUSTAKA Bab ini membahas profil perusahaan yang meliputi sejarah, visi dan misi, struktur organisasi dan job description serta berbagai konsep dasar dan teori-teori yang berkaitan dengan topik penelitian yang dilakukan dan hal-hal yang berguna dalam proses analisis permasalahan serta tinjauan terhadap penelitian-penelitian serupa yang telah pernah dilakukan sebelumnya termasuk sintesisnya. BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN Bab ini berisi tentang kebutuhan perangkat lunak yang digunakan, analisis sistem, analisis pengkodean, analisis kebutuhan non-fungsional dan analisis basis data untuk mendefinisikan hal-hal yang diperlukan dalam pembangunan perangkat lunak. Hasil dari analisis tersebut kemudian digunakan untuk melakukan perancangan arsitektur perangkat lunak yang dibangun. BAB IV PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI Bab ini menjelaskan tentang penerapan aplikasi yang telah melewati proses analisis dan perancangan. Implementasi perangkat lunak dilakukan berdasarkan kebutuhan analisis dan perancangan perangkat lunak yang sudah dilakukan. Dari hasil implementasi kemudian dilakukan pengujian perangkat lunak agar perangkat lunak yang dibangun sesuai dengan analisis dan perancangan yang dilakukan. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini berisi rangkuman dari hasil penelitian skripsi dan saran-saran yang perlu diperhatikan bagi pengembangan perangkat lunak di masa yang akan datang. 13

Bab 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Profil Perusahaan 2.1.1 Sejarah Instansi PT Kharisma Trijaya Mandiri yang populer dengan nama Kharismachem. Sudah 5 tahun usia PT Kharisma Trijaya Mandiri yang dikelola sebagai perusahaan keluarga. Walaupun sebagai perusahaan keluarga, PT Kharisma Trijaya Mandiri telah menjelma menjadi perusahaan yang berkembang pesat. Sejak berdirinya tahun 2007 di Bandung Indonesia, PT Kharisma Trijaya Mandiri telah memfokuskan usahanya pada manufaktur bahan kimia tekstil. Tahun 2007, Udrawan Gunawan menjadi direktur PT Kharisma Trijaya Mandiri. Sebagai direktur beliau telah memimpin perusahaan hingga berada pada level penting dan diperhitungkan sampai saat ini. PT Kharisma Trijaya Mandiri berlokasi di jalan Siliwangi Baleendah KM 13 no. 374 kabupaten Bandung. PT Kharisma Trijaya Mandiri meluaskan sayap produksi dan pemasarannya di Jawa Barat sejak berdirinya PT Kharisma Trijaya Mandiri yaitu pada tahun 2007. PT Kharisma Trijaya Mandiri adalah satu-satunya agen resmi dari negara Cina, India dan Korea sehingga kualitasnya pun tidak diragukan dan itulah yang menjadi salah satu faktor cepatnya perkembangan PT Kharisma Trijaya Mandiri.

2.1.2 Logo Instansi

Berikut adalah logo PT Kharisma Trijaya Mandiri.