Analisis Dokumen Analisis Sistem Yang Berjalan

1. Nama Dokumen : Data Sparepart Deskripsi : Digunakan oleh bagian gudang untuk melihat persediaan spare part yang dibutuhkan dan meminta konfirmasi pada owner untuk melakukan pembelian spare part yang minimum. Sumber : Gudang Rangkap : 1 satu Periode : Setiap terjadinya transaksi penjualan. Struktur Data : KodeSparepart, NamaSparepart, JenisSparepart, JumlahSparepart. 2. Nama Dokumen : Laporan Pembelian Deskripsi : Pembelian spare part menjelaskan data spare part yang dibeli pada distributor. Sumber : Kasir Rangkap : 2 dua Periode : Berupa data spare part yang dibeli dari distributor. Struktur Data : NoPembelian, TglPembelian, KodeDistributor, NamaDistributor, KodeSparepart, NamaSparepart, JumlahPembelian, HargaPembelian, JumlahHarga. 3. Nama Dokumen : Data Service Deskripsi : Untuk mengetahui daftar harga dan jenis-jenis service pada setiap jenis mobil. Sumber : Kasir Rangkap : 2 dua Periode : - Struktur Data : NoService, NamaService, JenisService, BiayaService. 4. Nama Dokumen : Data Carwash Deskripsi : Untuk mengetahui daftar harga dan jenis-jenis carwash pada setiap jenis mobil. Sumber : Kasir Rangkap : 2 dua Periode : - Struktur Data : NoCarwash, NamaCarwash, JenisCarwash, BiayaCarwash. 5. Nama Dokumen : Nota penjualan Deskripsi : Laporan penjualan spare part setiap harinya. Sumber : Kasir Rangkap : 2 dua Periode : Setiap terjadinya transaksi penjualan. Struktur Data : NoPenjualan, TglPenjualan, NamaPelanggan, AlamatPelanggan, KodeSparepart, NamaSparepart, JenisSparepart, Stok, HargaPenjualan, TotalBayar. 6. Nama Dokumen : Nota Jasa Service Deskripsi : Berupa data dari pelayanan jasa service. Sumber : Mekanik dan Kasir Rangkap : 1 satu Periode : Setiap hari Struktur Data : NoService, TglService, NamaPelanggan, AlamatPelanggan, TelpPelanggan, NoPolisi, JenisService, BiayaService. 7. Nama Dokumen : Nota Jasa Carwash Deskripsi : Berupa data dari pelayanan jasa carwash Sumber : Washer dan Kasir Rangkap : 1 satu Periode : Setiap hari Struktur Data : NoCarwash, TglCarwash, NamaPelanggan, AlamatPelanggan, TelpPelanggan, NoPolisi, JenisCarwash, BiayaCarwash.

4.1.2. Analisis Prosedur Yang Berjalan

Analisis prosedur yang sedang berjalan ini menguraikan secara sistematis aktifitas-aktifitas yang terjadi diantaranya: 1. Pembelian Spare Part Yang Berjalan a. Bagian gudang memeriksa data stok spare part yang habis, kemudian membuat data pemesanan yang akan diberikan kepada owner. b. Owner akan menverifikasi data pemesanan spare part. c. Bagian gudang memberikan data pemesanan yang terverifikasi pada distributor. d. Distributor akan membuat data pembelian berupa nota pembelian beserta dengan spare part yang dipesan, kemudian distributor memberikan pada bagian gudang. e. Bagian gudang akan mengecek kesesuaian spare part dengan data pemesanan, jika terdapat spare part yang tidak sesuai maka bagian gudang akan melakukan retur, dan apabila spare part yang di beli sudah sesuai maka bagian gudang akan mencatat data spare part yang masuk, kemudian membuat laporan pembelian sebanyak 2 rangkap, satu rangkap diarsipkan dan satu rangkap diberikan kepada owner untuk dijadikan laporan pembelian. 2. Penjualan Spare Part Yang Berjalan a. Pelanggan mengajukan data permintaan spare part mobil pada bagian kasir. b. Bagian kasir memberikan data permintaan spare part pada bagian gudang untuk membawa spare part permintaan. Bagian gudang menyerahkan data spare part permintaan, disertai dengan spare part ke bagian kasir. c. Bagian kasir membuat nota transaksi penjualan spare part sebanyak 2 rangkap yaitu 1 rangkap diberikan pada pelanggan sebagai bukti pembelian spare part dan 1 rangkap untuk kasir sebagai arsip nota transaksi penjualan. d. Bagian kasir membuat laporan penjualan sebanyak 2 rangkap yaitu 1 rangkap diberikan pada owner untuk laporan penjualan dan 1 rangkap untuk di arsipkan. 3. Pelayanan Jasa Service Yang Berjalan a. Pelanggan mengajukan data permintaan jasa service pada kasir. b. Kasir mencatat data permintaan jasa service dan keluhan dari pelanggan yang nantinya akan dibuatkan data jasa service. c. Mekanik akan mengecek kondisi mobil sesuai dengan perintah dari kasir. Jika ada penggantian spare part, maka mekanik memberikan data permintaan spare part pada bagian gudang. d. Bagian gudang menyerahkan data spare part permintaan, disertai dengan spare part ke mekanik. e. Mekanik menservice mobil sesuai perintah dari kasir. Setelah selesai menservice mobil, mekanik melaporkan hasil service pada kasir yang nantinya akan dibuatkan data service.