Data Penelitian Sumber Data Penelitian

53 Gin Gin Ginanjar, 2014 HUBUNGAN CARA BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK MESIN KONSENTRASI OTOMOTIF DALAM MATA KULIAH STATISTIKA TERAPAN DI FPTK UPI BANDUNG Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu tersebut, untuk mengukur hasil belajar dalam penelitian ini adalah menggunakan nilai akhir untuk mata kuliah Statistika Terapan.

D. Data dan Sumber Data Penelitian

1. Data Penelitian

Suatu penelitian pasti membutuhkan catatan-catatan sebagai sumber atau bukti untuk menyusun suatu informasi. Menurut Suharsimi Arikunto 2006: 96 menyatakan bahwa, “Data adalah hasil pencatatan peneliti, baik yang berupa fakta ataupun angka yang dapat dijadikan bahan untuk menyusun suatu informasi, sedangkan informasi adalah hasil pengolahan data yang dipakai untuk suatu keperluan”. Data yang diperlukan pada penelitian ini adalah: a. Data tentang cara belajar mahasiswa, yaitu cara belajar dengan aktifitas belajar yang efektif seperti diungkapkan M. Dalyono 2009: 218 terdiri dari: 1 Menyimak; 2 Membaca; 3 Menulis atau mencatat; 4 Mengingat dan berpikir; 5 Latihan atau praktek. b. Data tentang hasil belajar mahasiswa yaitu berupa nilai akhir pada mata kuliah Statistika Terapan.

2. Sumber Data Penelitian

Bahan untuk menyusun suatu informasi diperoleh dari sumber data. Menurut Suharsimi Arikunto 2006: 107, “Yang dimaksud dengan sumber data dalam penelitian adalah subjek dari mana data itu diperoleh ”. Permasalahan dalam penelitian ini supaya dapat diungkap secara lebih jelas dan mendalam, maka penulis melakukan studi di lingkungan Jurusan Pendidikan Teknik Mesin FPTK UPI. Sebagai sumber data utama dalam penelitian ini adalah mahasiswa Jurusan Pendidikan Teknik Mesin konsentrasi otomotif angkatan 2012 sebagai responden yang mengisi angket penelitian mengenai cara belajar yang biasanya dilakukan ketika menghadapi mata kuliah Statistika Terapan. Kemudian yang menjadi sumber data untuk hasil belajar adalah dokumentasi berupa blangko nilai akhir mahasiswa dalam mata kuliah Statistika Terapan yang bersumber dari dosen mata kuliah Statistika Terapan. 54 Gin Gin Ginanjar, 2014 HUBUNGAN CARA BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK MESIN KONSENTRASI OTOMOTIF DALAM MATA KULIAH STATISTIKA TERAPAN DI FPTK UPI BANDUNG Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

E. Lokasi Penelitian