Identifikasi Masalah Rumusan Masalah Manfaat Penelitian

Miranti Rahmasari, 2015 PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR METODA PENELITIAN PENDIDIKAN TATA BOGA PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TATA BOGA PKK FPTK UPI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

B. Identifikasi Masalah

Motivasi belajar merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi hasil belajar, hasil belajar Metoda Penelitian Penelitian Pendidikan Tata Boga pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Boga sebesar 75 berada pada kategori cukup. Berdasarkan latar belakang penelitian, permasalahan dalam penelitian ini dapat diidentifikasi sebagai berikut : 1. Motivasi belajar sebagai salah satu faktor yang dapat mempengaruhi hasil belajar. 2. Hasil belajar Metoda Penelitian Penelitian Pendidikan Tata Boga pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Boga sebesar 75 berada pada kategori cukup.

C. Rumusan Masalah

Rumusan masalah merupakan suatu pertanyaan yang akan dicarikan jawabannya melalui pengumpulan data. Perumusan masalah pada penelitian ini adalah : “Bagaimana Motivasi Belajar memberikan pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar mata kuliah Metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga Pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Boga Jurusan PKK FPTK UPI ?”. Rumusan masalah ini selanjutnya penulis rumuskan sebagai judul skripsi : “Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga Pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Boga PKK FPTK UPI ”.

D. Tujuan Penelitian 1.

Tujuan Umum Tujuan umum penelitian ini adalah untuk memperoleh data mengenai bagaimana pengaruh motivasi belajar mahasiswa terhadap mata kuliah Metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga. Miranti Rahmasari, 2015 PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR METODA PENELITIAN PENDIDIKAN TATA BOGA PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TATA BOGA PKK FPTK UPI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

2. Tujuan Khusus

Tujuan khusus penelitian ini adalah untuk memperoleh data mengenai : a. Motivasi belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Boga dalam mengikuti mata kuliah metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga meliputi Durasi kegiatan belajar, Frekuensi kegiatan belajar, Persistensi, Ketabahan dan keuletan dalam menghadapi rintangan dan kesulitan, Pengorbanan, Tingkatan aspirasi, Tingkatan prestasi, Arah sikap terhadap sasaran. b. Hasil belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Boga setelah mengikuti mata kuliah metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga c. Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga Pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Boga.

E. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada berbagai pihak, baik secara langsung maupun tidak langsung, diantaranya : 1. Bagi Dosen pengampu Mata Kuliah Metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga diharapkan dapat menjadi informasi terkait pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar Metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga. 2. Bagi Penulis sebagai mahasiswa Jurusan PKK FPTK UPI dapat meningkatkan wawasan berupa pengetahuan serta pengalaman dalam melakukan penelitian tentang “Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Metoda Penelitian Pendidikan Tata Boga Pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Boga PKK FPTK UPI ”. Miranti Rahmasari, 2015 PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR METODA PENELITIAN PENDIDIKAN TATA BOGA PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TATA BOGA PKK FPTK UPI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

F. Struktur Organisasi Skripsi