Rumusan Masalah ANALISIS KINERJA BATIK SOLO TRANS (Studi Kasus Kota Surakarta)

commit to user 2 Riyadi, Kleco, Terminal Kartasura, dan berakhir di Bandara. Sementara untuk rute balik melewati Terminal Kartasura, Kleco, Jl. Slamet Riyadi, Jl. Soedirman Balai Kota, Jl. Urip Sumoharjo, Jl. Brigjend Sutarto, Jl. Ir. Sutami UNS, dan berakhir di Palur. Untuk mengoptimalkan penggunaan BST, maka perlu diadakan evaluasi kinerja dan pengelolaannya. Mengingat BST adalah moda transportasi altearnatif baru di kota Surakarta, yang perlu senantiasa dievaluasi agar tercipta pelayanan angkutan umum seperti yang diinginkan oleh konsumen.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, dapat dirumuskan permasalahan adalah sebagai berikut : Apakah kinerja dan pelayanan angkutan umum Batik Solo Trans di Surakarta telah memenuhi standar Indikator Kinerja Pelayanan Angkutan Umum Menurut Departemen Perhubungan dan Indikator Kinerja Angkutan Umum yang mengacu pada standart World Bank. 1.3 Batasan Masalah Agar penelitian ini tidak terlalu luas dan tidak menyimpang dari rumusan masalah yang ditinjau, batasan-batasan masalah yang diambil sebagai berikut: 1. Wilayah kajian adalah ruas jalan yang dilalui rute Batik Solo Trans di kota Surakarta. 2. Angkutan umum yang diteliti adalah Batik Solo Trans. 3. Survai dilakukan selama satu hari, dimulai dari kendaraan mulai beroperasi sampai dengan kendaraan berhenti beroperasi. 4. Indikator yang ditinjau sebagai penilaian kinerja angkutan adalah waktu tempuh, waktu tunggu penumpang, jarak jalan kaki ke shelter, jumlah pergantian moda, jumlah penumpang, utilitas kendaraan, kualitas ketersediaan commit to user 3 kendaraan, tingkat kerusakan, umur kendaraan, konsumsi bahan bakar, kebutuhan suku cadang, operating ratio, produktivitas pegawai, tingkat kecelakaan dan load factor, yang mengacu pada : Ø Indikator Kinerja Pelayanan Angkutan Umum Menurut Departemen Perhubungan Darat. Ø Indikator Kinerja Angkutan Umum yang mengacu pada standart World Bank. 5. Perhitungan biaya operasi kendaraan merupakan perhitungan dilapangan dan bukan perhitungan yang standar. Mengingat masih banyak yang belum diketahui secara rinci. 1.4 Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana kinerja pelayanan angkutan umum Batik Solo Trans di Surakarta sebagai alat transportasi perkotaan yang memberikan pelayanan pengguna angkutan umum secara aman, nyaman dan tepat waktu.

1.5 Manfaat Penelitian Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah