Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka permasalahan yang dapat dirumuskan terkait dengan peneliian ini adalah: 1. Bagaimana pengaruh penguasaan teori dengan kualitas pelaksanaan pembelajaran pada mata pelajaran jaringan dasar pada siswa kelas X Jurusan RPL SMK N 10 Semarang? 2. Bagaimana pengaruh ekspektasi karir dengan kualitas pelaksanaan pembelajaran pada mata pelajaran jaringan dasar pada siswa kelas X Jurusan RPL SMK N 10 Semarang? 3. Bagaimana pengaruh penguasaan teori dan ekspektassi karir dengan kualitas pembelajaran pada mata pelajaran jaringan dasar pada siswa kelas X Jurusan RPL SMK N 10 Semarang?

1.3. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan permasalahan yang dijabarkan di atas, maka tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui pengaruh penguasaan teori dengan kualitas pelaksanaan pembelajaran pada mata pelajaran jaringan dasar pada siswa kelas X Jurusan RPL SMK N 10 Semarang. 2. Untuk mengetahui pengaruh ekspektasi karir dengan kualitas pelaksanaan pembelajaran pada mata pelajaran jaringan dasar pada siswa kelas X Jurusan RPL SMK N 10 Semarang. 3. Untuk mengetahui pengaruh penguasaan teori dan ekspektasi karir dengan kualitas pelaksanaan pembelajaran pada mata pelajaran jaringan dasar pada siswa kelas X Jurusan RPL SMK N 10 Semarang.

1.4. Manfaat Penelitian

Berdasarkan tujuan di atas, manfaat yang akan diperoleh dari penelitian ini adalah : 1. Manfaat Teoritis a. Penelitian ini diharap dapat menambah pengetahuan tentang pengaruh penguasaan teori dan ekspektasi karir dan dapat digunakan sebagai bahan acuan di bidang penelitian yang sejenis. b. Memberi sumbangan terhadap pengembangan kualitas pelaksanaan pembelajaran di sekolah dalam hal pelaksanaan pembelajaran yang berkualitas. 2. Manfaat Praktis a. Hasil penelitian ini diharap dapat bermanfaat dalam mendapatkan masukan yang membangun untuk kemajuan dalam penanganan masalah terkait penguasaan teori dan ekspektasi karir terhadap kualitas pelaksanaan pembelajaran. 7

BAB II KAJIAN PUSTAKA