BAB 1 Tugas Akhir

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang
Jaringan nirkabel (Wireless) memainkan peran yang sangat penting dalam

kehidupan manusia di tempat kerja, di rumah dan di tempat-tempat umum. Jaringan
nirkabel ini memungkinkan orang untuk dapat berkomunikasi serta mengakses
berbagai komunikasi dan informasi tanpa kabel (nirkabel). Kondisi ini tentu saja
memberikan kebebasan bergerak bagi penggunanya.
Hampir disetiap sekolah terutama di kota Palembang ingin mengembangkan
proses

belajar

menggunakan

komputer


untuk

mempermudah

pekerjaan,

berkomunikasi serta berbagi/menyalin file. Berkaitan dengan tersebut SMA Negeri 5
Palembang sebagai salah satu sekolah menengah atas di kota Palembang yang telah
memiliki lab komputer masih menggunakan alat flashdisk/Hardisk Eksternal untuk
berbagi/menyalin file dari komputer ke komputer lain. Untuk mengatasi masalah ini,
maka penulis akan melakukan penelitian di SMA Negeri 5 Palembang agar dapat
berbagi file dengan aplikasi tanpa berbayar menggunakan sistem operasi linux. Selain
itu didapatkan kemudahan bagi guru komputer SMA tersebut dikarenakan mereka
tidak perlu menginstal ulang hanya gara-gara permasalahan virus sehingga jam
belajar mereka tidak terganggu dan siswa SMA tersebut juga bisa di didik agar tidak

membajak software karena aplikasi pendukung itu tersedia gratis dan mudah didapat
di internet.
Disamping kemudahan aplikasi tersebut tetap saja ada kelemahannya, salah satu
contoh banyak user yang lebih mementingkan kemudahan menggunakan daripada

pertahanan suatu sistem, adapula user lebih memperhatikan pertahanan suatu sistem
daripada kemudahan. Jawaban dari pertanyaan diatas merupakan samba.
Samba berperan sebagai sebuah program yang berguna membagi file dan
printer karena dia menggunakan protokol smb. SMB merupakan sebuah protocol yang
mengacu kepada protocol client atau server yang ditunjukan sebagai layanan untuk
berbagi berkas (file sharing) di dalam sebuah jaringan komputer. Protokol ini
digunakan di dalam sistem operasi Microsoft Windows. Sistem operasi berbasis unix
atau linux juga dapat menggunakannya dengan tambahan perangkat lunak yang
disebut dengan samba. Keunikan dari pada samba ini bisa berjalan pada sistem
operasi windows maupun linux.
Berdasarkan uraian diatas maka penulis tertarik untuk membuat judul
“Implementasi Jaringan Wireless dan Samba Server pada SMA Negeri 5
Palembang Berbasis Linux”

1.2

Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas maka masalah yang dirumuskan dalam

masalah yang ada adalah Bagaimana menimplementasikan Jaringan Wireless dan

Samba Server pada SMA Negeri 5 Palembang dengan Berbasis linux.

1.3

Batasan Masalah
Adapun batasan masalah yang diambil oleh penulis agar dapat di perjelas dan

lebih terarah serta tidak menyimpang dari permasalahan yang akan dibahas dan dapat
mencapai kesimpulan yang tepat pada sasaran. Maka di buatlah batasan masalah
sebagai berikut :
1.

Membangun sistem samba server dengan sistem operasi linux debian dan
windows 7.

2.

Menjadikan samba server sebagai perangkat lunak yang berfungsi untuk
penggunaan file misalnya satu komputer bisa berbagi data ke komputer
lain.


3.

1.4

Memberikan pengaturan user, group, execute pada berkas.

Tujuan dan Manfaat

1.4.1 Tujuan
Adapun tujuan dari penulis adalah untuk mengetahui konfigurasi jaringan
wireless dan samba server berbasis linux.
1.4.2 Manfaat
Sesuai dengan permasalahan dan tujuan penelitian yang sudah disebutkan,
maka manfaat yang diharapkan adalah :

1.

Manfaat Bagi AMIK Bina Sriwijaya
a) Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan referensi untuk

mahasiswa AMIK Bina Sriwijaya untuk penelitian selanjutnya.
b) Dapat memberikan gambaran pada AMIK Bina Sriwijaya terhadap sistem
samba server yang ada saat ini.
c) Dapat menambah ilmu pengetahuan tentang sistem operasi linux kepada
Mahasiswa AMIK Bina Sriwijaya.

2.

Manfaat Bagi SMA Negeri 5 Palembang
a) Meningkatkan kemampuan siswa dalam berbagi file yang aman.
b) Memperluas wawasan dan sekaligus memperoleh pengetahuan mengenai
sistem operasi linux debian.
c) Dapat menjadikan bahan masukkan guna meningkatkan motivasi belajar
siswa dalam mencapai target belajar siswa yang diinginkan.

3.

Manfaat Bagi Penulis
a) Sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan program D3 Teknik
Komputer.

b) Untuk menambah pengetahuan tentang jaringan wireless dan samba server
dengan berbasis linux debian.
c) Dapat menerapkan ilmu-ilmu yang diperoleh selama penulis kuliah.

1.5

Metodologi Penelitian

1.5.1 Metode Penelitian
Metodologi yang digunakan adalah metode yang bersifat deskriptif analisis
yaitu metode yang mendeskriptipkan suatu keadaan yang sebenarnya, Library
Research (penelitian kepustakaan) dilakukan dengan jalan membaca literatur yang
ada masalah dengan hubungannya dengan masalah yang dibahas Field Research
(penelitian lapangan) dilakukan dengan cara terjun ke lapangan tempat objek
penelitian dengan tujuan memperoleh data dan informasi yang aktual dan dapat
dipercaya (pamungkas:40)
1.5.2 Metode pengumpulan Data
Mengumpulkan data secara langsung dari objek yang diteliti. Cara-cara yang
dipakai untuk mengumpulkan data tersebut adalah:
1.


Observasi (pengamatan)
Untuk mendapatkan data tentang penelitian berupa spesifikasi Hardware
komputer, permasalahan serta topologi jaringan, penulis meninjau langsung ke
Sekolah Menengah Atas negeri 5 Palembang.

2.

Wawancara
Melakukan wawancara langsung dengan staff laboratorium dan guru komputer
di sekolah mengenai hal-hal yang berhubungan dengan objek yang ditinjau.

3.

Daftar pustaka
Data tersebut penulis dapatkan dari pengetahuan teoritis dan melalui kuliah
serta membaca buku-buku yang ada hubungannya dengan penyu sunannya
tugas akhir.

1.6


Sistematika Penelitian
Sistematika penulisan laporan tugas akhir sebagai berikut:

BAB 1 :

PENDAHULUAN
Bab ini memuat tentang latar belakang, rumusan masalah, batasan
masalah, tujuan dan manfaat, metodologi penelitian, dan sistematika
penelitian.

BAB II :

LANDASAN TEORY
Bab ini berisi pengertian teori-teori yang mendasari masalah yang diteliti
yaitu pengertian implementasi, sekolah, komputer, jaringan komputer,
topologi jaringan, topologi star, topologi bus, topologi ring, LAN,
TCP/IP, wireless, router, linux, ubuntu, debian, dan samba.

BAB III : ANALISA DAN PERANCANGAN

Bab ini berisi tentang penjelasan dari perancangan yang dibuat yaitu
perancangan tentang Implementasi Jaringan Wireless dan Samba Server
pada SMA N 5 Berbasis Linux.

BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN
Bab ini memuat hasil pengujian dari perangkat yang dibuat beserta
pembahasannya.
BAB V :

PENUTUP
Bab ini berisi kesimpulan dari seluruh penelitian dan saransaran/masukkan-masukkan yang berguna dimana yang akan datang.

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN