Analisa Sistem ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1 Analisa Sistem

Dari analisis permasalahan yang telah dilakukan, maka akan dirancang perangkat lunak untuk pembatasan, pemblokiran dan pengaturan penggunaan aplikasi menggunakan Metode Penjadwalan Shceduling serta aplikasi monitoring berdasarkan jadwal praktikum. Sebelum adanya aplikasi ini, kegiatan praktikum belum terorganisir dengan sempurna dan banyak mahasiswapraktikan yang sering melanggar peraturan dengan membuka aplikasi yang tidak dipakai saat praktikum. Hal ini sangat mengganggu kelancaran dalam praktikum. Pembatasan dan pemblokiran serta monitoring aplikasi pada praktikum ini sangat diperlukan agar dapat lebih fokus dalam praktikum dilaboratorium jurusan Teknk Informatika di UPN “VETERAN” Jawa Timur. Dalam aplikasi berbasis desktop ini, terdapat satu server yang bertujuan mengatur ubah sandi , jadwal praktikum, aplikasi yang dapat diakses dan monitoring aplikasi yang digunakan pada client. Server juga mengatur restart, shutdown, blokir bila terdapat client yang melanggar peraturan dan buka blokir serta mengirim pesan pada client. Sedangkan client hanya dapat mengeksekusi aplikasi yang dijadwalkan oleh server. Di dalam aplikasi ini monitoring dibuat untuk melihat aplikasi yang digunakan client. 29 Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

3.1.1 Alur Program

Pada sistem pengontrolan aplikasi ini mempunyai alur program sebagai berikut : Alur program server : 1 Server harus login terlebih dahulu. 2 Server mengatur jadwal. 3 Server menginputkan hari, jam mulai, jam selesai dan keterangan. 4 Server menginputkan aplikasi yang akan dipakai dengan cara membuka aplikasi yang diinginkan sehingga terbaca oleh sistem lalu menginputkannya. Alur program client : 1 Client mendaftarkan nama client 2 Client menjalankan aplikasi yang telah dijadwalkan oleh server. 3 Sistem akan otomatis menutup aplikasi yang tidak terjadwal kecuali dengan ijin dari server.

3.1.2 Mekanisme Proteksi

Pada sistem ini mempunyai mekanisme proteksi dalam mengontrol aplikasi yang akan dijadwalkan. 1 Mendaftarkan sistem windows pada database. 2 Membandingkan sistem windows yang telah didaftarkan dan dijadwalkan dengan sistem yang sedang berjalan. 3 Apabila terdapat aplikasi yang tidak terjadwal dijalankan, maka sistem akan otomatis menutup aplikasi tersebut. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

3.2 Flowchart