Model Penelitian ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI GREENHOUSE GAS EMISSIONS DISCLOSURE (Studi Empiris pada Perusahaan Nonkeuangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2015)

C. Teknik Pengambilan Sampel

Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling atau pemilihan sampel dengan kriteria atau karakteristik tertentu. Kriteria tersebut meliputi: 1. Perusahaan yang menyediakan annual report dan sustainability report di BEI pada periode 2013-2015. 2. Perusahaan yang masuk dalam peringkat kinerja PROPER oleh Kementrian Lingkungan Hidup Republik Indonesia pada periode 2013- 2015. 3. Perusahaan yang mengungkapkan sedikitnya satu item yang berkaitan dengan GHG emissions pada periode 2013-2015. 4. Perusahaan yang memiliki kinerja keuangan profitabilitas yang bernilai positif pada periode 2013-2015. 5. Perusahaan yang menyediakan item yang dibutuhkan dalam pengukuran variabel penelitian pada periode 2013-2015.

D. Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan dengan teknik dokumentasi, yaitu dengan mencari serta menelaah annual report dan sustainability report perusahaan- perusahaan yang terdaftar di BEI pada periode 2013-2015 yang telah terpilih sebagai sampel penelitian. Data tersebut dapat diperoleh melalui situs web resmi BEI yaitu idx.co.id.

E. Variabel Penelitian dan Definisi Operasional

1. Variabel Dependen

Variabel dependen adalah variabel yang menjadi ketertarikan utama bagi peneliti yang dipengaruhi dan dijelaskan oleh variabel independen Sekaran dan Bougie, 2013. Variabel dependen pada penelitian ini adalah GHG emissions disclosure. Greenhouse gas emissions disclosure sebagai variabel dependen dalam penelitian ini diukur menggunakan indeks pengungkapan yang dikembangakan oleh Rankin et al. 2011 yang juga mengacu pada ISO 14064-1 tentang GHG. Panduan mengenai item GHG yang ada pada ISO 14064-1 terdapat pada lampiran. Perusahaan yang memiliki informasi lebih mengenai GHG akan memiliki skor indeks GHG yang lebih banyak. Kalkulasi indeks GHG emissions disclosure dilakukan melalui beberapa tahap, meliputi: a. Memberikan skor pada masing-masing item pengungkapan. b. Skor masing-masing perusahaan dijumlahkan untuk mendapatkan skor total. c. Kalkulasi indeks GHG emissions disclosure dihitung dengan rumus sebagai berikut:

Dokumen yang terkait

ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ENVIRONMENTAL DISCLOSURE PADA PERUSAHAAN DI INDONESIA (Studi Empiris pada Perusahaan Non Keuangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012 –

4 60 134

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI INTELLECTUAL CAPITAL DISCLOSURE (Studi Empiris pada Seluruh Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2015)

3 27 150

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI PENGUNGKAPAN ENTERPRISE RISK MANAGEMENT (ERM) (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA TAHUN 2013-2015)

3 24 117

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi intellectual capital disclosure (Studi empiris pada perusahaan perbankan yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2010-2013).

0 1 19

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi intellectual capital disclosure (Studi empiris pada perusahaan perbankan yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2010-2013).

0 1 14

PENDAHULUAN Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi intellectual capital disclosure (Studi empiris pada perusahaan perbankan yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2010-2013).

0 1 9

Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi kebijakan dividen pada perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia m.anas

0 0 109

Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Auditor Switching pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia IMG 20151207 0024

0 0 1

SKRIPSI DEWI LESTARI

0 0 100

Skripsi Rini Dwiyanti

1 3 112