Manfaat Penelitian Tujuan dan Manfaat Penelitian .1 Tujuan Penelitian

1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian 1.3.1 Tujuan Penelitian Berdasarkan latar belakang dan rumusan masalah di atas penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan : a. Untuk menentukan besarnya laba yang direncanakan tahun 2011 pada UD.Layar b. Untuk menentukan Break Even Point BEP atau Titik Impas. c. Untuk menentukan Margin Of Safety. d. Untuk menentukan Operating Leverage. e. Untuk menentukan Shut Down Point atau Titik Penutupan Usaha.

1.3.2 Manfaat Penelitian

Hasil dari penelitian ini diharapkan mampu memberikan kontribusi dalam beberapa hal bagi beberapa pihak, diantaranya : a. Bagi Perusahaan Hasil analisis atau simulasi ini sebagai masukan dan sumbangan pemikiran bagi perusahaan dalam hal ini UD. Layar dan dapat dijadikan suatu metode untuk merencanakan laba, break even point, margin of safety, operating leverage dan shut down point yang menginformasikan tentang bagaimana merencanakan dan menentukan biaya-biaya, volume penjualan, harga jual, tarif tenaga kerja, persediaan produkbarang, dan laba yang akan datang yang menjadi tujuan dan harapan UD. Layar. b. Bagi Peneliti dan Akademisi 1. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan khasanah baru dalam ilmu pengetahuan bagi para akademisi terutama yang berkaitan dengan aplikasi analisis biaya-volume-laba sebagai alat perencanaan laba. 2. Modelmetode analisis biaya-volume-laba dapat dijadikan referensi bagi penelitian selanjutnya untuk lebih dikembangkan dan diaplikasikan pada berbagai perusahaan. 3. Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan indikator penerapan ilmu yang diperoleh dibangku kuliah, sehingga lebih menguasai kembali dari ilmu yang didapat pada saat menempuh mata kuliah Akuntansi Manajemen dan Akuntansi Biaya di semester sebelumnya. 4. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk dapat menganalisis kesinkronisasian antara teori dengan penerapannya di lapangan. c. Bagi Investor atau Pihak Lain Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pikiran untuk investor dalam mengambil keputusan investasi pada perusahaan dan informasi yang diberikan bermanfaat bagi pihak lain yang terkait. 9

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Kajian Teori