Latar Belakang Rumusan Masalah

BAB 1 PENDAHULUAN

Pada bab ini akan dibahas gambaran penelitian yang akan dilakukan, mulai dari latar belakang, batasan masalah, tujuan, manfaat penelitian dan sitematika penulisan.

1.1 Latar Belakang

Peralatan golf terus berkembang sesuai kemajuan teknologi. Di awal perkembangannya, kayu hikori dipakai untuk tangkai stik, sementara kayu kesemek Amerika Sementara itu pada akhir yang keras dan kuat dipakai untuk kepala stik Wikipedia, 2012. 1890-an, pandai besi seperti Thomas Horsburgh mulai mencoba membuat tangkai stik dari baja. The Royal and Ancient Golf Club of St Andrews baru mengizinkan dipakainya tangkai stik dari baja setelah Pangeran Wales menggunakannya di St Andrews pada tahun 1929. Setelah memenangi kejuaraan golf Amerika Serikat terbuka 1931, Billy Burke tercatat sebagai pegolf pertama yang memenangi turnamen utama dengan stik bertangkai baja Wikipedia, 2012. Pada awal 1970-an, tangkai baja digantikan dengan tangkai dari grafit yang ringan dan kuat. Stik wood pertama dari logam dibuat pada awal 1980-an, dan perlahan-lahan logam dipakai menggantikan kayu karena logam lebih tahan lama. Stik golf produk teknologi mutakhir menggunakan tangkai dari grafit dan kepala stik dari titanium yang ringan dan sangat kuat. Dengan memakai Universitas Sumatera Utara titanium, kepala stik dapat dibuat cukup besar tapi tidak menjadi berat, Wikipedia, 2012. Umumnya pemain golf hanya mengetahui teknik bermain, tanpa mengetahui respon yang terjadi pada stik golf, pada saat bola di pukul. Oleh karena itu, pada penelitian ini, peneliti akan menganalisa respon stik yang terjadi.

1.2 Rumusan Masalah

Rumusan masalah penelitian ini adalah stik golf standar Wilson selalu mengalami kerusakan pada batang stik. Kerusakan yang terjadi adalah deformasi perubahan bentuk dan patah. Untuk itu peneliti ingin mengetahui penyebab dari kerusakan yang terjadi, dengan cara mensimulasikan menggunakan software ansys 14.0. 1.3Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini dibagi menjadi 2, yaitu tujuan umum dan tujuan khusus.

1.3.1. Tujuan Umum

Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk mensimulasikan stik golf wood Wilson yang mengalami beban dinamik dengan menggunakan software ansys 14.0.

1.3.2. Tujuan Khusus

Tujuan khusus dari penulisan studi ini adalah: Universitas Sumatera Utara 1. Mengetahui distribusi tegangan respon pada stik golf setelah terjadi pengimpakan. 2. Mengetahui penyebab kerusakan yang terjadi pada stik golf.

1.4 Manfaat Penelitian