Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Ruang Lingkup Penelitian

menanamkan kebiasan - kebiasan tertentu, dan juga sebagai sarana untuk memperoleh ketangkasan, ketepatan, kesempatan dan keterampilan Sagala, 2014:217. Kajian tentang metode drill sebelumnya telah dilaksanakan oleh Ratna Juwita MZ dengan judul skripsi ”pembelajaran tari muli sigeh menggunakan metode drill pada kegiatan ekstrakulikuller di SMP Negeri 8 Metro”, yang membedakan penelitian ini dengan penelitian terdahulu adalah di dalam penelitian ini didapatkan sembilan tahapan pembelajaran yang dilakukan oleh guru dengan menggunakan metode drill yang tidak terdapat dalam peneletian terdahulu.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah penerapan metode drill pada pembelajaran tari sigeh pengunten dalam pelaksanaan ekstrakurikuler tari di SMA Negeri 1 Tumijajar Tahun Ajaran 2014 2015 ?

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah dikemukakan diatas, penelitian ini bertujuan untuk: 1.3.1 Mendiskripsikan proses penerapan metode drill pada pembelajaran tari sigeh pengunten dalam pelaksanaan ekstrakurikuler tari di SMA Negeri 1 Tumijajar Tahun Ajaran 2014 2015. 1.3.2 Mendeskripsikan hasil penerapan metode drill pada pembelajaran tari sigeh pengunten dalam pelaksanaan ekstrakurikuler tari di SMA Negeri 1 Tumijajar Tahun Ajaran 2014 2015.

1.4 Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat dalam berbagai yang meliputi manfaat untuk guru pengajar, menambah wawasan tentang khasanah kebudayaan Lampung, bahan acuan untuk mahasiswa pendidikan seni Pertunjukan, a. Guru Pengajar Bagi guru pengajar hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi informasi serta bahan masukan guru terhadap hasil pembelajaran seni tariSigeh Pengunten di SMA Negeri 1 Tumijajar dengan menggunakan metode drill. b. Sekolah Bagi sekolah lembaga pendidikan hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi informasi tentang hasil belajar siswa, dalam pembelajaran tari Sigeh Pengunten pada kelas ekstrakurikuler. c. Siswa Penelitian ini diharapkan bisa menjadi refrensi penambah wawasan, kecintaan siswa dalam seni budaya khususnya seni tari khususnya tari sigeh penguten. d. Peneliti Mahasiswa untuk menambah pengetahuan kepada peneliti dan mahasiswa seni Pertunjukan tentang metode drill dalam pelaksanaan pembelajaran tari sigeh pengunten.

1.5 Ruang Lingkup Penelitian

Adapun ruang lingkup dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. a. Subjek Penelitian Sasaran subjek dalam penelitian ini adalah 7 orang siswi yang mengikuti ekstrakurikuler tari di SMA Negeri 1 Tumijajar. b. Objek Penelitian Objek dalam penelitian ini adalah pembelajaran tari sigeh pengunten di SMA Negeri 1 Tumijajar tahun pelajaran 2014 2015. c. Tempat penelitian Tempat penelitian ini adalah SMA Negeri 1 Tumijajar, Kabupaten Tulang Bawang Barat. d. Waktu penelitian Waktu dalam penelitian ini berkisar 1-2 bulan yakni januari sampai febuari 2015. BAB II TINJAUAN PUSTAKA Tinjauan pustakan merupakan refrensi berupa teori-teori yang mendukung dalam penelitian. Berdasarkan rumusan masalah, dan tujuan penelitian digunakan tinjauan pustaka sebagai berikut antara lain pembelajaran, metode drill, ekstrakurikuler, seni tari, dan tari sigeh pengunten. Tinjauan pustaka tersebut digunakan untuk mengkaji tentang penerapan metode drill pada pembelajaran tari sigeh pengunten dalam pelaksanaan ekstrakurikuler tari di SMA Negeri 1 Tumijajar tahun pelajaran 20142015, adapun landasan teori tersebut adalah sebagai berikut.

2.1 Pembelajaran