Analisis masalah PEMBAHASAN MASALAH

pemakainya, untuk itulah maka sikap layanan pustakawan harus di ubah dari yang pasif menjadi aktif. Di dalam perpustakaan apabila koleksi yang tersedia di rak tidak di jamah atau jarang sekali di pakai itu adalah hal yang sia-sia. Maka dari itu peran promosi akan sangat membantu di dalam memanfaatkan koleksi yag tersedia. Promosi yang di selengarakan di luar perpustakaan akan memberikan informasi kepada masyarakat yang lebih luas. Mempromosikan koleksi perpustakaan sangatlah penting, hal ini menunjukkan eksistensi dari perpustakaan itu sendiri. Sebenarnya bentuk promosi perpustakaan tidak sebatas mempromosikan koleksi yang di miliki perpustakaan saja, tetapi bisa juga mengenai fasilitas dan pelayanan yang di miliki di perpustakan tersebut.

B. Kegiatan Promosi Perpustakaan

Di Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta kegiatan untuk menarik pemustaka agar datang ke perpustakaan adalah dengan cara promosi. Berikut beberapa kegiatan promosi di perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta, antara lain : 1. Menyebarluaskan brosur-brosur tentang Universitas Muhammadiyah Surakarta beserta fasilitas di dalamnya termasuk perpustakaan kepada calon mahasiswa atau masyarakat. 2. Membuat informasi singkat tentang Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta dalam booklet. 3. Ceramah kepada mahasiswa baru dalam masa orientasi mahasiswa baru tentang Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta dan berbagai koleksi dan fasilitasnya. 4. Melakukan kegiatan talk show yang diadakan di Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta. 5. Melakukan kegiatan bedah buku yang diadakan di Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta yang membahas tentang isi buku oleh penulisnya. 6. Mengadakan pelatihan internet secara gratis yang di adakan 1 minggu sekali yaitu pada hari Selasa.

C. Prosedur pelaksanaan kegiatan promosi

Kegiatan promosi perpustakaan di perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta melalui beberapa tahap. Berikut tahapan prosedur pelaksanaan kegiatan promosi perpustakaan di perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta adalah : 1. Perencanaan Yaitu menentukan dalam bentuk apa promosi akan di lakukan dan informasi apa yang akan di promosikan 2. Sasaran Sasaran utama dari kegiatan promisi di Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta yaitu mahasiswa dan dosen. Akan tetapi, pengguna dari luarpun juga menjadi sasaran kegiatan ini.