Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Batasan Penelitian

1.2 Rumusan Masalah

Dengan latar belakang masalah yang telah diuraikan diatas, maka akan dilakukan analisis mengenai : 1. Sub pekerjaan apa saja yang akan dilakukan VE serta apa keuntungan dan kerugian dari alternatif desain yang dipilih. 2. Berapakah selisih biaya antara rencana awal dan setelah dilakukannya VE

1.3 Tujuan Penelitian

Penelitian bertujuan untuk : 1. Memilih alternatif pekerjaan sesuai dengan job plan VE dan kriteria yang membuat pekerjaan itu layak digunakan sebagai alternatif pengganti. 2. Mengetahui selisih biaya antara rencana awal dan setelah dilakukan analisis VE.

1.4 Manfaat Penelitian

Dengan menerapkan VE pada penelitian ini, diharapkan akan memberikan manfaat berupa : 1. Mengetahui item pekerjaan apa saja yang dapat dilakukan VE, sehingga mendapatkan efisiensi biaya yang maksimal. 2. Mengetahui metode analisis yang digunakan dalam VE, sehingga metode analisis tersebut dapat memberikan inspirasi dan solusi bagi proyek – proyek sejenis.

1.5 Batasan Penelitian

Agar dalam pembahasannya tidak keluar dari tujuan yang telah ditetapkan, maka akan dilakukan batasan pada hal – hal berikut ini : 1. Sesuai dengan latar belakang diatas dari empat type unit bangunan,penelitian ini dilakukan pada 1 type dengan jumlah 20 unit typical, yaitu type Soho Verde karena unit ini merupakan unit yang paling banyak akan di bangun. 2. Analisis VE dilakukan pada tahap perencanaan serta beberapa pada tahap pelaksanaan dengan memberikan biaya siklus hidup life cycle cost terhadap pemilihan ide alternatif yang dipilih. 3. Data penelitian nantinya diperoleh dari pihak kontraktor selaku penyedia jasa, serta pengembang property owner sebagai pengguna jasa, serta gambar rencana awal dari pihak konsultan. 4. Dalam pemilihan ide alternatif VE lebih mengacu kepada pemilihan efisiensi biaya dan analisis fungsi dari setiap ide alternatif, sedangkan analis mutu tidak banyak dibahas karena pemilihaannya tetap mengacu kepada kualitas yang sama.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA