Deskripsi Prasyarat Petunjuk Penggunaan

1

I. PENDAHULUAN

A. Deskripsi

Buku teks berjudul Pengukuran dan Pemetaan Hutan secara umum mencakup tentang dasar-dasar pengukuran pemetaan hutan, pengenalan alat ukur sederhana seperti: kompas, klinometer, dan rol meter dan bagaimana mengoperasikannya dalam melakukan pengukuran dan pemetaan hutan. Siswa setelah mampu mengoperasikannya dituntut untuk dapat mengolah data dan menyajikan data hasil pengukuran tersebut dalam peta sederhana. Pengolahan data hasil pengukuran ini dilakukan secara sederhana dengan menggunakan alat hitung sederhana seperti kalkulator maupun dengan menggunakan aplikasi komputer seperti Microsoft Excel. Penyajian data hasil pengukuran juga dilakukan dengan sederhanamanual menggunakan kertas milimeter blok dan penggambaran sudut azimut menggunakan penggaris dan busur. Hasil akhir dari penyajian data hasil pengukuran ini adalah peta sederhana. Buku teks ini merupakan kompetensi dasar yang harus dikuasai sebelum mempelajari Pengukuran dan Pemetaan Hutan dengan Teodolit dan GPS, Pengukuran dan Pemetaan Digital, Silvikultur, Ilmu Ukur Kayu dan Inventariasi Hutan serta mata pelajaran lain di bidang Kehutanan. Adapun manfaat dari penguasaan kompetensi ini di bidang Kehutanan adalah untuk melakukan pengukuhan kawasan hutan. Sedangkan di luar bidang Kehutanan keterampilan ini bisa dimanfaatkan untuk melakukan kegiatan survei investigasi dan desain di bidang perkebunan dan pengukuran persil tanah di bidang keagrariaan. 2

B. Prasyarat

Peserta didik sebelum mempelajari buku teks ini harus telah mempunyai kemampuan tentang Trigonometri pada mata pelajaran Mtematika dan Pengantar Ilmu Kehutanan.

C. Petunjuk Penggunaan

Buku teks ini agar dapat diikuti dengan baik, perhatikan hal-hal berikut : 1. Buku ini dirancang sebagai bahan pembelajaran dengan pendekatan siswa aktif 2. Guru berfungsi sebagai fasilitator 3. Penggunaan buku ini dikombinasikan dengan sumber belajar yang lainnya. 4. Pembelajaran untuk pembentukan sikap spiritual dan sosial dilakukan secara terintegrasi dengan pembelajaran kognitif dan psikomotorik 5. Bacalah buku teks ini dengan mendalam, susunlah beberapa pertanyaan yang menurut anda sulit untuk difahami memuat apa , mengapa dan bagaimana . Kemudian tanyakan kepada guru pada saat tatap muka di kelas. Apabila pertanyaan belum terjawab, maka anda dipersilahkan untuk mempelajari sumber belajar lainnya yang relevan . 6. Kerjakan lembar tugas latihan soal dan berlatih secara individu maupun kelompok untuk mengevaluasi sejauh mana materi pelajaran telah diserap. 7. Untuk menambah wawasan dan memperkaya kedalaman materi yang anda kuasai bacalah buku lain atau dari sumber belajar lain seperti internet, jurnal, prosidin, majalah atau yang sejenisnya. 3

D. Tujuan Akhir