UJI PERTUMBUHAN VEGETATIF BERBAGAI VARIETAS TANAMAN ANGGUR (Vitis) DI DESA TEGAL GONDO KECAMATAN KARANGPLOSO

UJI PERTUMBUHAN VEGETATIF BERBAGAI VARIETAS TANAMAN
ANGGUR (Vitis) DI DESA TEGAL GONDO KECAMATAN KARANGPLOSO
Oleh: Anik Yulianingsih ( 02330032 )
Biology
Dibuat: 2007-09-22 , dengan 3 file(s).

Keywords: Anggur, Adaptasi, Pertumbuhan Tanaman
ABSTRAKSI

Anggur adalah salah satu jenis tanaman yang warna buahnya beraneka. Ada biru, hitam, merah
dan hijau. Bentuk buahnya bulat atau setengah bulat telur, sebesar telur puyuh atau lebih. Buah
anggur kalau sudah masak rasanya manis, setengah manis, setengah masam, lezat dan segar.
Anggur lebih mudah ditanam di daerah beriklim tropis (panas) sampai sedang (sub tropis),
namun bias juga ditanam di daerah beriklim dingin seperti Eropa, akan tetapi pemetikan buahnya
terbatas pada musim tertentu saja. Anggur selain, dinikmati sebagai buah segar, bias juga
diawetkan atau dijadikan obat kuat, tambah darah, minuman keras atau lain-lainnya
(Setiadi,1986).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pertumbuhan vegetatif berbagai varietas
tanaman anggur di Desa Tegal Gondo, dan untuk mengetahui varietas apakah yang dapat tumbuh
dengan baik di Desa Tegal Gondo.
Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah Eksperimen Semu peneliti berusaha untuk

memberikan gambaran atau mendeskripsikan keadaan objek atau permasalahan secara sistematis,
factual, dan akurat mengenai fakta-fakta. Sifat –sifat serta hubungan antar fenomena yang
diselidiki,untuk menyusun perlakuan dilapangan, dalam penelitian ini digunakan RAK
(Rancangan Acak Kelompok) yang diulang empat kali, dan varietas sebagai perlakuan.
Parameter yang diamati antara lain : pertumbuhan tinggi tanaman anggur dan pertumbuhan
diameter batang baru tanaman anggur.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa varietas Moscato memiliki tinggi tanaman dan diameter
batang baru lebih tinggi dibandingkan varietas yang lain. Sedangkan varietas Probolinggo Biru
pertumbuhan tinggi tanaman sangat kecil, sehingga di asumsikan bahwa varietas Probolinggo
Biru tidak dapat dibudidayakan di Desa Tegal Gondo Kecamatan Karang Ploso. Pada varietas
Moscato memiliki kesesuain adaptif tumbuh di agroekologi desa Tegal Gondo dan dapat
dibudidayakan di daerah Malang.
Pengamatan perlu diteruskan sampai tanaman anggur berproduksi, sehingga dapat diketahui
lebih lanjut daya adaptasinya berdasar hasil pertumbuhan dan hasil buah. Disamping itu perlu
pengamatan kualitas buah untuk mengetahui apakah terjadi perubahan mutu buah di wilayah
Malang khususnya desa Tegal Gondo.

Dokumen yang terkait

Identifikasi Periode Kritis Dengan Uji Interval Bebas Gulma Dalam Berbagai Varietas Pada Tanaman Sorgum ( Sorgum bicolor L.) Muench Dilihat Pada Aspek Pertumbuhan Vegetatif

2 105 117

Penggunaan Sari Buah Anggur Hijau ( Vitis vinifera L ) Dalam Sediaan Krim Pelembab

2 45 59

PENGARUH EKSTRAK BAGIAN TANAMAN RUMPUT TEKI DAN LAMA PERENDAMAN TERHADAP PERTUMBUHAN STEK ANGGUR (Vitis vinifera L.) VARIETAS BELGIE

0 17 1

Identifikasi Periode Kritis Dengan Uji Interval Bebas Gulma Dalam Berbagai Varietas Pada Tanaman Sorgum ( Sorgum bicolor L.) Muench Dilihat Pada Aspek Pertumbuhan Vegetatif

0 0 12

Identifikasi Periode Kritis Dengan Uji Interval Bebas Gulma Dalam Berbagai Varietas Pada Tanaman Sorgum ( Sorgum bicolor L.) Muench Dilihat Pada Aspek Pertumbuhan Vegetatif

0 0 6

PENGARUH JENIS TANAH TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN ANGGUR (Vitis vinifera) VARIETAS JESTRO AG 86 DI DALAM POT

0 0 114

PENGARUH JENIS TANAH TERHADAP PERTUMBUHAN VEGETATIF TANAMAN ANGGUR (Vitis vinifera) VARIETAS PRABU BESTARI DENGAN TEKNIK PENANAMAN DALAM POT

0 0 143

Pengaruh media tanam terhadap pertumbuhan tanaman anggur (Vitis vinifera) varietas Probolinggo Biru - USD Repository

0 0 162

Pengaruh media tanam terhadap pertumbuhan tanaman anggur varietas Probolinggo Super(Vitis vinifera clone BS 85) dengan aplikasi nopkor di dalam pot - USD Repository

0 3 181

PENGARUH TIGA JENIS TANAH TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN ANGGUR (Vitis vinifera) VARIETAS JESTRO AG 86 DENGAN APLIKASI NOPKOR DALAM TABULAMPOT

0 2 106