Objek dan Subjek Pajak Kendaraan Bermotor Dasar Hukum Kendaraan Bermotor Tarif Pajak Kendaraan Bermotor

4. Pengertian Pajak Kendaraan Bermotor

Pajak Kendaraan Bermotor adalah pajak atas kepemilikan danatau pengusaan kendaraan bermotor. Dalam hal ini yang dimaksud dengan kendaraan bermotor semua kendaraan beroda dua atau lebih beserta gandengannya yang digunakan di semua jenis jalan darat, dan digerakkan oleh peralatan tekhnik berupa motor atau peralatan lainnya yang berfungsi untuk mengubah suatu sumber daya energi tertentu menjadi tenaga gerak kendaraan bermotor yang bersangkutan, termasuk alat-alat berat dan alat-alat besar yang bergerak.

5. Objek dan Subjek Pajak Kendaraan Bermotor

5.1. Objek Pajak Kendaraan Bermotor adalah kepemilikan danatau penguasaan kendaraan bermotor. Dan juga terdapat beberapa yang dikecualikan sebagai objek pajak PKB adalah kepemilikan danatau penguasaan kendaraan bermotor oleh : a. Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah. b. Kedutaan, konsulat, perwakilan negara asing, dan perwakilan Lembaga-lembaga internasional dengan azas timbal balik. c. Pabrikan atau importir yang semata-mata disediakan untuk dipamerkan atau tidak untuk dijual. Universitas Sumatera Utara 5.2. Subjek Pajak Kendaraan Bermotor adalah orang pribadi atau badan yang memiliki danatau menguasai kendaraan bermotor. Wajib Pajak Kendaraan Bermotor adalah orang pribadi atau badan yang memiliki kendaraan bermotor.

6. Dasar Hukum Kendaraan Bermotor

Dasar hukum yang melandasi tentang Pajak Kendaraan Bermotor terdapat dalam 4 peraturan Perundang-Undangan, yaitu : a. Undang-Undang No 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah b. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 23 tahun 2011 Tentang Penghitungan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor c. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2012 Tentang Penghitungan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor d. Peraturan Pemerintah No 65 Tahun 2001 tentang Pajak Daerah e. Peraturan Gubernur Sumatera Utara Nomor 11 Tahun 2012 Tentang Penghitungan Dasar Penganaan Pajak Kendaraan Bermotor Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Tahun 2012 Universitas Sumatera Utara

7. Tarif Pajak Kendaraan Bermotor

Tarif yang sudah ditetapkan berdasarkan ketentuan dalam undang-undang dalam pengenaan pajak kendaraan bermotor adalah : a. 1,75 satu koma tujuh puluh lima persen untuk kendaraan bermotor bukan umum; b. 1 satu persen untuk kendaraan bermototr umum; c. 0,5 nol koma lima persen untuk kendaraan Ambulance, pemadam kebakaran, sosial keagamaan, pemerintahTNI POLRI dan pemerintahan daerah; d. 0,2 untuk kendaraan alat-alat berat dan alat-alat besar.

D. Ruang Lingkup Praktik Kerja Lapangan Mandiri .