MOTIVASI KERJA PADA WANITA YANG TELAH MENIKAH

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan
Rahmat dan Hidayat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan
judul “Motivasi Kerja pada Wanita yang Telah Menikah”, sebagai salah satu
syarat untuk memperoleh gelar sarjana psikologi di Universitas Muhammadiyah
Malang.
Dalam proses penyusunan skripsi ini, penulis banyak mendapatkan bimbingan dan
petunjuk serta bantuan yang bermanfaat dari berbagai pihak. Oleh karena itu,
dalam kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih yang
sebesar-besarnya kepada:
1.

2.

3.

4.

5.
6.

7.
8.
9.

Dra. Tri Dayakisni, M.Si, selaku dekan Fakultas Psikologi Universitas
Muhammadiyah Malang dan selaku dosen wali yang telah mendukung dan
memberi pengarahan sejak awal perkuliahaan hingga selesainya skripsi ini.
Yudi Suharsono, S.Psi, M.Si dan Siti Maimunah, S.Psi, MM, MA, selaku
pembimbing I dan pembimbing II yang telah banyak meluangkan waktu
untuk memberikan bimbingan dan arahan yang sangat berguna hingga penulis
dapat menyelesaikan skripsi ini dengan baik.
Bapak Hendra Wijaya dan ibu Amelia Susanti selaku orangtua saya beserta
keluarga besar dirumah yang tak henti-hentinya memberikan do’a dan
dukungan kepada penulis agar semuanya berjalan dengan baik dan lancar.
Kepada saudara Andiansyah dan mbak Devi yang sudah bersedia membantu
jalannya penelitian ini. Sahabat-sahabatku yang baik, Ana Nihla, Riska Silvi,
Dina, Agnes, Danang, Okta, Irham, Canggih, Agus, Anggi, Ngepi, Yusi,
Enchur, Iwud, Yuliana yang telah banyak menemani peneliti dalam suka dan
duka.
Para karyawan/ibu-ibu terhormat yang telah bersedia menjadi subjek

penelitian.
Teman-teman kelas C Psikologi UMM 2009 yang telah menjadi teman kerja
sama penulis selama kuliah.
Teman-teman angkatan 2009 yang telah mewarnai kehidupan penulis dengan
berbagi ilmu, pengalaman, dan semangat.
Teman, sahabat, sekaligus kakak, Arifin yang telah membuat penulis lebih
banyak belajar lagi mengenai kehidupan.
Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu, yang telah banyak
memberikan bantuan pada penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

Semoga Allah memberi keberkahan dan membalas segala kebaikan yang telah
diberikan pada penulis.

Penulis menyadari bahwa penelitian ini masih jauh dari kesempurnaan karena
kesempurnaan hanya milik Allah sehingga penulis mengharapkan kritik dan saran
untuk menjadikan penelitian selanjutnya menjadi lebih baik lagi. Meski demikian,
penulis berharap skripsi ini dapat bermanfaat bagi peneliti, khususnya pembaca
pada umumnya.

Malang, 28 April 2014

Penulis,

Falen Puspita Wijaya

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL
LEMBAR PENGESAHAN .......................................................................... i
SURAT PERNYATAAN ............................................................................. ii
KATA PENGANTAR ................................................................................. iii
DAFTAR ISI ............................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR ................................................................................... v
DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................ vi

ABSTRAK ................................................................................................... 1
PENDAHULUAN ........................................................................................ 2
Motivasi Kerja .............................................................................................. 3

METODE PENELITIAN
Rancangan Penelitian .................................................................................... 5

Subjek Penelitian .......................................................................................... 6
Variabel dan Instrumen penelitian ................................................................. 6
Prosedur dan Metode Analisis Data............................................................... 6

HASIL PENELITIAN................................................................................... 7
Deskripsi Data .............................................................................................. 7

DISKUSI ...................................................................................................... 8
SIMPULAN DAN IMPLIKASI .................................................................... 10
REFERENSI ................................................................................................. 11
LAMPIRAN ................................................................................................. 14

DAFTAR GAMBAR

Halaman
GAMBAR 1
Proses Model Hubungan Antara Kebutuhan ERG ......................................... 4
GAMBAR 2
Presentase Motivasi Kerja Berdasarkan Aspek .............................................. 7
GAMBAR 3

Perbandingan motivasi Kerja Berdasarkan Aspek ......................................... 8

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman
LAMPIRAN 1
Skala Motivasi Kerja..................................................................................... 15
LAMPIRAN 2
Tabulasi Hasil Penelitian............................................................................... 18
LAMPIRAN 5
Output Hasil Penelitian ................................................................................. 28

REFERENSI
Alsa, Asmadi. (2010). Pendekatan kuantitatif & kualitatif serta kombinasinya
dalam penelitian psikologi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Amseke, F.V. (2012). Iklim organisasi dan motivasi kerja sebagai predictor
terhadap kepuasan kerja pegawai dinas perindustrian dan perdagangan Nusa
Tenggara Timur di Kupang. Tesis, Program Studi Magister Sains Psikologi
Universitas Kristen Satya Wacana, Salatiga.
Arnolds, C.A., Boshoff, C. (2002). Compensation esteem valence and job

performance an empirical assessment of alderfer's erg theory. International
Journal of Human Resource Management, 13 (4), 697-719.
Azwar, Saifuddin. (2007). Metode Penelitian. Yogyakarta : PustakaPelajar.
Cai, Lixin (2010). Work choices of married woman. Visiting Researcher Paper.
ISBN 978-1-74037-301-2.
Corell, S., Benard, S., Paik, I. (2007). Getting a job : Is there a motherhood
penalty?. Amrican Journal of Sociology, 112 (5), 1297-1338.
Damanik, I. (2003). Analisis faktor-faktor pendorong perempuan bekerja dan
tidak bekerja (studi kasus, rumah tangga petani dan nelayan di desa latuhala
kota Ambon). Media gizi dan keluarga, 27 (2) : 7-16.
Domenico, K, H, J., Desirae, M. (2006). Career aspirations of women in the 20th
century. Journal of Career and Technical Education, 22(2), Fall, 2006.
Harmandini, F. (2013). Jangan takut berhenti bekerja. Retrieved December 20,
2013,
from
http://female.kompas.com/read/2013/05/06/10164817/jangan.takut.berhenti.
bekerja.
Heath, C. (1999). On the social psychology of agency relationships: lay theories
of motivation overemphasize extrinsic incentives.Organizational Behavior
and Human Decision Processes,78(1): 25-62

Hofsede, G. (2001). Culture’s consequences : comparing values, behaviors,
institutions, and organizations across nation. USA : Library of Congres
Cataloging in Publication Data.
Irja, D. (2008). Hubungan antara motivasi kerja dengan efektivitas kerja pengawas
sekolah di kota Pekanbaru. Jurnal Ilmu Administrasi Negara, 8 (2), 66-72.
Lillard, L., Waite, L. (2000). Marriage, divorce, and the work and earning careers
of spouses. Working paper, WP 2000-003.
Luthans, F. (1998). Organisational behaviour. 8th ed. Boston: Irwin McGrawHill.

Munandar, S.C.U. (1985). Emansipasi dan peran ganda wanita indonesia.
Jakarta:Penerbit UI.
Munandar, A.S. (2010). Psikologi industri dan organisasi. Jakarta : Universitas
Indonesia.
Parveen, N. (2009). Investigating occupational stress among married and
unmarried working women in Hyderabad city. Bahria Journal of
Professional Psychology, 5, 21-37.
Pinder, C.C. (1998). Work motivation in organizational behavior. Upper Saddle
River, NJ : Prentice Hall.
Remi, A.J., Adegoke, A.A.I., Toyosi, D.S. (2011). An empirical study
motivational factors of employess in Nigeria. International Journal of

Economics and Finance, 3 (5), 227-233.
Saqina, A. (2013). Komnas PA : Kasus penculikan anak meningkat. Retrieved
December
20,
2013,
from
http://www.republika.co.id/berita/nasional/umum/13/02/03/mhn2fmkomnas-pa-kasus-penculikan-anak-meningkat
Smither. (1998). The psychologycal of work and human performance. New York :
Longman.
Syafitri, A S. (2013). Jangan asal pilih pengasuh anak. Retrieved December 20,
2013,
from
http://health.kompas.com/read/2013/02/08/17065149/Jangan.Asal.Pilih.Pen
gasuh.Anak.
Teas, J. Widmer, E. (2000). Married women’s employment over the life course :
attitudes in cross-national perspective. Social Forces, 78 (4), 1409-1436.
Thapa, S. (2008). Earnings inequality among women : does marriage matter?.
Tesis. Department of Sociology and the Faculty of the Graduate School of
Wichita State University.
Van Niekerk, W.P. (1987). Eietydse bestuur (Contemporary management).

Durban: Butterworth.
Wijono, S. (2010). Psikologi industri dan organisasi (dalam suatu bidang gerak
psikologi sumber daya manusia). Jakarta : Kencana Prenada Media Grup.
Winarsunu, T. (2009). Statistik dalam penelitian psikologi & pendidikan. Malang:
UMM Press.

Dewasa ini banyak ibu rumah tangga yang memutuskan untuk berkerja meskipun
telah memiliki anak dan mempunyai pekerjaan rumah tangga yang tentunya tidak
bisa ditinggalkan. Dengan ini, mau tidak mau mereka harus membagi waktuya
dengan baik, sebagai istri yang mengurus anak dan suami atau sebagai wanita
yang bekerja. Beberapa kritik menyebutkan bahwa wanita yang bekerja adalah ibu
yang lalai. Karyawan perempuan tidak dianggap serius oleh bos, kolega, atau
masyarakat. Berkarir menimbulkan tantangan bagi perempuan karena tanggung
jawab keluarga mereka. Wanita diharapkan untuk melakukan tugas sebagai istri
dan ibu, selain untuk memenuhi tanggung jawab profesional mereka. Beberapa
wanita mengalami perasaan bersalah atau merasa egois jika mereka menaruh
minat pertama pada karir mereka. Karena pekerjaan perempuan dan tuntutan
keluarga yang simultan, tuntutan ini memiliki dampak yang signifikan terhadap
karir perempuan (Domenico, Desirae, 2006).
Dari total populasi 112 juta jumlah pekerja di Indonesia (data Badan Pusat

Statistik tahun 2012), saat ini ada 43 juta pekerja perempuan yang membantu
pertumbuhan ekonomi Indonesia (Harmandini, 2013). Itu artinya, jumlah pekerja
perempuan hampir sama besarnya dengan pekerja laki-laki. Hal ini menimbulkan
resiko baru pada wanita yang sudah berkeluarga terutama dalam pola pengasuhan
anak, pilihan yang sering ditempuh adalah memberikan pengasuhan anak kepada
pembantu rumah tangga, meskipun sangat beresiko dari segi tumbuh kembang
anak maupun keamanan anak. Sebagai contoh, jumlah kasus penculikan terhadap
anak selalu meningkat setiap tahunnya. Berdasarkan catatan Komisi Nasional
Perlindungan Anak (Saqina, 2013). Selain itu ada juga bayi yang tewas di tangan
pengasuhnya sendiri (Syafitri, 2013).
Dalam penelitian Thapa (2008), dinyatakan bahwa wanita yang menikah adalah
tenaga kerja yang lemah dan memiliki tingkat absensi yang tinggi. Wanita yang
menikah lebih memilih pekerjaan paruh waktu khususnya setelah mempunyai
anak sampai anaknya sekolah. Hal inilah yang membuat wanita yang sudah
menikah kurang berpengalaman dan kurang produktif di tempat kerja. Seorang
wanita yang berkeluarga dan mempunyai anak dalam melamar kerja lebih besar
kemungkinan untuk tidak diperkerjakan, mempunyai gaji yang lebih sedikit dan
dianggap kurang berkomitmen pada pekerjaan daripada pria yang berkeluarga dan
wanita yang belum menikah, namun kenyataan tersebut tidak menyurutkan
keinginan mereka untuk bekerja, padahal pekerjaan rumah tangga pastinya juga

menyita fikiran dan tenaga mereka. Pekerja wanita yang masih mengambil beban
tanggung jawab di rumah dan untuk anak anak mungkin menderita stress yang tak
terelakkan. Meskipun ketika sudah menyewa pengasuh anak atau pembantu
rumah tangga, wanita yang bekerja masih mempunyai pengaturan tenggung
jawabnya (Parveen, 2009). Pada penelitian yang dilakukan oleh Damanik (2003)
yang subjeknya adalah istri petani dan nelayan di kota Ambon menunjukkan
bahwa faktor pendorong wanita bekerja adalah menambah pendapatan, yang
artinya pendapatan suami mereka kurang mencukupi kebutuhan rumah tangga
sehingga mereka harus bekerja agar pendapatan bertambah. Yang kedua adalah
karena ingin mewujudkan cita-cita saat mereka saat masih sekolah dan belum
menikah. Pada penelitian yang dilakukan oleh Cai (2010), bahwa hal yang
2

mempengaruhi meningkatnya jumlah pekerja wanita adalah karena pendapatan
pasangan, selain itu pendidikan, kesehatan, dan usia anak juga berpengaruh
signifikan. Motivasi kerja menurut Pinder (1998), adalah himpunan kekuatan
internal dan eksternal yang memulai perilaku yang berhubungan dengan pekerjaan
dan menentukan bentuk, arah, intensitas dan durasi. Menurut Alderfer, ada 3
hirarki kebutuhan (motivasi), yaitu existence atau kebutuhan keberadaan,
relatedness atau kebutuhan relasi dan growth atau kebutuhan pertumbuhan.
Menurut cara pandang psikologi industri dan organisasi, motivasi adalah
dorongan yang menggerakkan orang-orang untuk melaksanakan pekerjaan
mereka. Motivasi kerja yang tinggi dihasilkan dari keinginan para pekerja untuk
berprestasi dan bekerja dengan kemampuan terbaiknya (Smither, 1998). Apalagi
saat ini para pekerja wanita yang menikah banyak dipersepsi negatif bahwa
mereka kurang maksimal dalam bekerja. Bahkan dalam sebuah penelitian
mengungkapkan bahwa wanita yang belum menikah lebih besar peluangnya
dalam pencapaian kesuksesan karir daripada wanita yang sudah menikah dan
mempunyai anak (Lillard & Waite, 2000).
Wanita yang telah menikah dan bekerja tentunya harus mempunyai pengaturan
waktu yang bagus agar diantara kesibukan mengurus rumah tangga dan pekerjaan
di kantornya agar dapat berjalan dengan lancar dan imbang. Menurut Munandar
(1985), tidak jarang ibu-ibu yang bekerja diliputi rasa kehawatiran atau rasa
bersalah karena bekerja, anak-anak mereka akan kurang mendapat perhatian.
Namun tidak semua wanita yang sudah menikah bisa mempunyai pengaturan
waktu yang baik dan seimbang antara rumah tangga dan pekerjaanya, karena
dengan kesibukan di rumah, tentunya wanita juga tidak akan fokus dalam
melakukan pekerjaannya di kantor (Thapa, 2008). Namun jumlah pekerja wanita
akhir-akhir ini mengalami peningkatan, dengan begitu dapat ditarik kesimpulan
bahwa ada wanita yang berhasil menjadi ibu rumah tangga sekaligus menjadi
pekerja dan ada pula yang gagal sebagai ibu rumah tangga dan menjadi pekerja.
Adanya motivasi yang dimiliki karyawan mempunyai manfaat bagi perusahaan,
selain prestasi kerja karyawan akan meningkat, produktifitas merekapun juga akan
meningkat. Namun pada karyawan wanita yang sudah menikah, kesibukan mereka
tentunya tidak di tempat kerja saja, tapi mereka juga sibuk dalam mengatur rumah
tangga, hal ini tentunya akan mempengaruhi motivasi wanita dalam bekerja
karena konsentrasi mereka akan terpecah antara urusan rumah dan pekerjaan.
Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran motivasi
kerja pada wanita yang sudah menikah, sehingga dapat dijadikan bahan
pertimbangan bagi perusahaan yang akan merekrut karyawan, khususnya
karyawan wanita yang sudah menikah.

3