Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Mata Pelajaran : IPA Kelas/Semester

: VII/1 Pertemuan Ke-

: 17 – 19 Alokasi Waktu

: @ 2 jam pelajaran Standar Kompetensi : 3. Memahami wujud zat dan perubahannya. Kompetensi Dasar : 3.1 Melakukan percobaan yang berkaitan dengan pemuaian

dalam kehidupan sehari-hari.

Indikator : • Menyelidiki proses pemuaian zat padat, cair, dan gas. • Menunjukkan pemuaian zat padat, cair, dan gas. • Melakukan penyelidikan terhadap perbedaan muai volu-

me berbagai jenis zat cair. • Menunjukkan prinsip pemuaian dalam teknologi, misal- nya bimetal untuk termostat, pengelingan, pemasangan bingkai besi pada roda, dan pemasangan kaca.

I. Tujuan Pembelajaran

Setelah pembelajaran ini, diharapkan kamu mampu • menyelidiki proses pemuaian zat padat, cair, dan gas; • menunjukkan pemuaian zat cair dan zat padat; • melakukan penyelidikan terhadap perbedaan muai volume berbagai jenis

zat cair; • menunjukkan prinsip pemuaian dalam teknologi.

II. Materi Pembelajaran

Pemuaian Zat

III. Metode Pembelajaran

1. Eksperimen

2. Diskusi

3. Tanya jawab

IV. Langkah-Langkah Pembelajaran Pertemuan Ke-17

Kegiatan Awal

Guru membuka pelajaran dan dilanjutkan dengan tanya jawab untuk meng- ingat kembali pelajaran yang lalu dan kaitannya dengan pelajaran yang akan diberikan.

Kegiatan Inti

• Melakukan diskusi dan tanya jawab untuk menjelaskan konsep pemuaian.

RPP Eksplorasi Alam SMP 1

• Melakukan diskusi untuk menjelaskan pemuaian pada zat padat. • Merumuskan pemuaian zat padat, yaitu pemuaian panjang, luas, dan volume

(ruang). • Mengerjakan soal-soal yang berkaitan dengan pemuaian zat padat. • Menjelaskan berbagai masalah yang muncul akibat adanya pemuaian zat

padat. • Menjelaskan berbagai manfaat yang diakibatkan oleh pemuaian zat padat.

Kegiatan Akhir

Dengan cara tanya jawab, guru menyimpulkan dan memberi penekanan kon- sep pada pemuaian zat padat dan dilanjutkan dengan pemberian tugas mandiri, tugas kelompok, tugas membaca dan memahami materi berikutnya.

Pertemuan Ke-18 Kegiatan Awal

Guru membuka pelajaran dan dilanjutkan dengan tanya jawab untuk meng- ingat kembali pelajaran yang lalu dan kaitannya dengan pelajaran yang akan diberikan.

Kegiatan Inti

• Melakukan diskusi dan tanya jawab untuk menjelaskan pemuaian pada zat cair. • Menjelaskan anomali air. • Menjelaskan berbagai masalah yang muncul akibat adanya pemuaian zat

cair. • Menjelaskan berbagai manfaat yang diakibatkan oleh pemuaian zat cair. • Melakukan diskusi dan tanya jawab untuk menjelaskan pemuaian gas. • Membedakan konsep pemuaian yang terjadi pada zat padat, zat cair, dan

gas.

Kegiatan Akhir

Dengan cara tanya jawab, guru menyimpulkan dan memberi penekanan kon- sep pada pemuaian zat cair dan gas serta dilanjutkan dengan pemberian tugas mandiri, tugas kelompok, tugas membaca dan memahami materi berikutnya.

Pertemuan Ke-19 Kegiatan Awal

Guru membuka pelajaran dan dilanjutkan dengan tanya jawab untuk meng- ingat kembali pelajaran yang lalu dan kaitannya dengan percobaan yang akan dilakukan.

Kegiatan Inti

• Mengerjakan soal-soal pretest. • Melakukan percobaan untuk megamati pemuaian pada zat cair.

40 RPP Eksplorasi Alam SMP 1

• Melakukan percobaan untuk memahami prinsip kerja termometer. • Melakukan diskusi kelompok untuk meyimpulkan percobaan yang telah

dilakukan. • Mempresentasikan hasil percobaan. • Membuat laporan hasil percobaan.

Kegiatan Akhir

Dengan cara tanya jawab, guru menyimpulkan dan memberi penekanan kon- sep pada pemuaian zat padat, zat cair, dan gas serta dilanjutkan dengan pem- berian tugas mandiri, tugas kelompok, tugas membaca dan memahami materi berikutnya.

V. Alat/Bahan/Sumber Belajar Alat/Bahan

Alat muai panjang, air berwarna, labu didih, pipa kaca, kertas berskala, labu Erlenmeyer, dan pemanas

Sumber Belajar

Buku Eksplorasi Ilmu Alam 1, Tiga Serangkai

Sarana/Media

OHP dan peralatan laboratorium

VI. Penilaian

• Pengamatan: kinerja dalam melakukan percobaan. • Pengamatan: sikap, minat, dan tingkah laku siswa dalam mengikuti proses

pembelajaran. • Tugas dan laporan hasil percobaan.

Mengetahui, Dilaksanakan, ........................... Kepala Sekolah

Guru IPA

RPP Eksplorasi Alam SMP 1