Muatan Listrik dan Fenomena Listrik Statis

25

1. Konsep Arus Listrik

Listrik merupakan cabang ilmu fisika menyangkut fenomena alam. Sehingga untuk memperdalam energi listrik, maka perlu menyelami fenomena alam yang dikenal dengan listrik statis. Listrik dapat diketahui hanya melalui dampak atau efek yang ditimbulkan oleh muatan listrik, arus listrik, medan listrik, dan magnet listrik.

1.1. Muatan Listrik dan Fenomena Listrik Statis

Dalam menjalani perikehidupan manusia modern, seringkali kita melihat dan bahkan merasakan adanya fenomena listrik statis elektrostatis.Tahukah kalian, bahwa listrik telah ditemukan sejak manusia mulai mengamati efek yang timbul dari dua buah benda yang saling digosokkan. Bahkan, mungkin kita pernah merasakan seperti sengatan pada kaki kita setelah berjalan di atas karpet yang terbuat dari nilon. Kita juga sering melihat fenomena alam yang kadang sangat dahsyat, yakni petir atau halilintar.Peristiwa-peristiwa tersebut di atas merupakan gejala dari listrik statis. Listrik statis adalah gejala tentang interaksi rnuatan listrik yang tidak bergerak atau tidak bergerak secara permanen. Mengamati fenomena alam Perhatikan dan amati fenomena alam berikut ini: a b c Gambar 1.1 Femomena listrik statis Dengan penalaran yang lebih mendalam, pertanyaan berikut ini akan muncul di benak kita. Bagaimana dan mengapa fenomena alam seperti itu terjadi? Untuk lebih menyelami hal tersebut, tentunya kalian masih ingat, ketika melakukan percobaan dengan menggunakan alat elektroskop seperti diperlihatkan pada Di unduh dari : Bukupaket.com 26 Gambar 1.2. Elektroskop adalah alat yang dapat digunakan untuk mengetahui ada tidaknya muatan listrik pada suatu benda. Gambar 1.2 Percobaan dengan Elektroskop Diskusi 1: Kali ini kalian harus mendiskusikan pengetahuan faktual yang dapat kalian jumpai dalam kehidupan sehari-hari yakni fenomena listrik statis seperti diperlihatkan dalam Gambar 1.1 dan Gambar 1.2. Diskusikan dengan teman sekelompokmu untuk menjawab pertanyaan mendasar yaitu Apa, bagaimana, dan mengapa terkait dengan fenomena listrik statis. Untuk itu kalian harus mencari informasi-informasi yang terkait dengan masalah tersebut melalui membaca materi pelajaran dalam buku bahan ajar ini, dan melalui sumber- sumber informasi lain, yang dapat kalian peroleh dari buku sekolah elektronik, dari majalah ilmiah populer, atau dari situs-situs pendidikan lewat internet Presentasikan hasil penemuanmu di kelas agar dapat dibahas dengan kelompok lain. Kemudian buatlah laporan pelaksanaan kegiatan secara indidu. Di unduh dari : Bukupaket.com 27

1.2. Teori Atom