Latar Belakang dan Masalah

Dalam jangka panjang, loyalitas pelanggan menjadi tujuan bagi perencanaan pasar strategic Kotler dan Keller, 2008:193. Dengan mempertimbangkan efek pengurangan biaya yang dilaporkan bahwa dengan tetap mempertahankan loyalitas pelanggan akan mengeluarkan biaya yang lebih sedikit daripada memperoleh satu pelanggan yang baru dan biaya untuk mempertahankan pelanggan menurun sepanjang fase siklus hidup hubungan. Dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat, membangkitkan Bank Index Kantor Cabang Lampung untuk meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanannya untuk menghadapi pesaingnya. Bank Index sendiri memiliki beberapa produk tabungan unggulan beserta fitur-fiturnya. Hal ini akan digambarkan pada Tabel 3.2 sebagai berikut. Tabel 1.1 Produk Tabungan Bank Index Sumber: Intranet Bank Index, 2015 Berdasarkan Tabel 1.1 setiap produk memiliki kelebihan dan kekurangan masing- masing. Sampel dalam penelitian ini yang dijadikan sebagai objek pengamatan dalam penelitian ini adalah nasabah pemilik rekening produk tabungan Index yang merupakan produk utama Bank Index dikarenakan tabungan digunakan untuk pembayaran angsuran kredit, tabungan bisa digunakan untuk bertransaksi usaha, pengguna tabungan index dapat menikmati fasilitas sms-monitor, fasilitas autodebet pembayaran kartu INDEX MULTIPLUS INDEX JUNIOR TABUNGANKU TAB. IDAMAN 5,6,7 TAB. IDAMAN 1,2,3 SETORAN DAN BIAYA 100.000 Rp 100.000 Rp 50.000 Rp 20.000 Rp 300.000 Rp 300.000 Rp Setoran Berikutnya Minimal 10.000 Rp 10.000 Rp 10.000 Rp 10.000 Rp Bebas Bebas Saldo Minimum 50.000 Rp 50.000 Rp 50.000 Rp 20.000 Rp - - Biaya Administrasi bulan 5.000 Rp 5.000 Rp Bebas Bebas Bebas Bebas Biaya Denda Saldo Minimum 5.000 Rp 5.000 Rp Bebas Bebas - - Biaya Tutup Rekening 50.000 Rp 50.000 Rp 25.000 Rp 20.000 Rp - - TINGKAT SUKU BUNGA TIER 1.5 - 3 1-3 1 0 - 1 5,25 1,50 TABUNGAN SPESIFIKASI PRODUK halo, telkom, dan PLN, pengguna bisa mendapatkan hadiah langsung pada saat pembukaan, tabungan digunakan untuk system payrol.l Hal ini mengidentifikasikan adanya peningkatan kinerja yang signifikan dan makin besarnya potensi bisnis yang ada. Hal ini dapat dilihat melalui data pertumbuhan jumlah dana tabungan Index yang meningkat tiap tahun. Perkembangan jumlah nasabah tabungan Index Bank Index Kantor Cabang Lampung dapat dilihat pada Tabel 1.2 : Tabel 1.2 Pertumbuhan Dana Produk Tabungan Index Bank Index KC Lampung Tahun Penghimpunan dalam ribuan Rupiah Pertumbuhan 2013 8,205,529 - 2014 9,105,372 10 2015 12,930,237 30 Sumber : Laporan Keuangan Bank Index KC Lampung Tahun 2013-2015 Berdasarkan Tabel 1.2 ternyata Bank Index Kantor Cabang Lampung dalam usahanya menghimpun dana pada tiga tahun terakhir ini mengalami peningkatan dalam jasa tabungan Index dilihat dengan semakin meningkatnya jumlah nasabah tiap tahun. Hal ini memberikan gambaran bahwa pada masa yang akan datang Bank Index Kantor Cabang Lampung mempunyai peluang yang cukup besar dalam usaha memobilisasikan dana yang dihimpunnya. Bank Index Kantor Cabang Lampung sampai dengan akhir 2015 berhasil menghimpun dana dari masyarakat dengan produk Tabungan Index sebesar Rp 12.930.237.000, atau sekitar 30, jumlah tersebut diproyeksikan akan terus meningkat, tetapi hal ini tidak diimbangi dengan pendapatan bank yang dapat dilihat pada Tabel 1.3 sebagai berikut : Tabel 1.3 Data Pendapatan Bank Index Kantor Cabang Lampung Tahun Pendapatan Dalam Ribuan Rupiah Perubahan 2013 23.171.942 2014 16.690.729 -28 2015 16.488.292 -1,20 Sumber : Laporan Laba-Rugi Bank Index KC Lampung 2013-2016 Berdasarkan data pada Tabel 1.3 menggambarkan bahwa adanya penurunan pendapatan yang cukup signifikan terutama pada tahun 2014 terdapat penurunan sebesar 28. Penurunan pendapatan Bank Index Cabang Lampung ini harus menjadi perhatian khusus bagi pihak manajemen bank Index, untuk mengetahui dan mengidentifikasi apakah faktor terbesar yang menyebabkan terjadinya penurunan pendapatan bank. Penurunan ini apakah dipengaruhi oleh pemberian kualitas pelayanan yang kurang memuaskan atau ada faktor lainnya yang mempengaruhi. Selain itu, penurunan ini menjadi salah satu indikator bagi pihak bank untuk mengetahui apakah sepanjang Tahun 2012 sampai dengan Tahun 2015, nasabah yang dimiliki oleh pihak bank khususnya nasabah tabungan adalah nasabah yang setia dan loyal atau tidak kepada bank Index. Penelitian ini adalah replikasi dari penelitian yang dilakukan oleh Osman dan Sentosa 2013. Perbedaan penelitian yang penulis lakukan dengan penelitian terdahulu adalah waktu dan objek yang berbeda, perbedaan selanjutnya adalah penelitian ini menggunakan teknik analisis Structural Equation Model SEM dengan menggunakan AMOS sedangkan penelitian terdahulu menggunakan analisis SEM dengan teknik Partial Least Squares PLS. Berdasarkan permasalahan pendapatan bank Index yang terus mengalami penurunan, serta berdasarkan hasil riset terdahulu oleh Osman dan Sentosa 2013, maka penulis tertarik untuk melakukan riset dengan judul “Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Kepuasan Nasabah terhadap Loyalitas Nasabah pada Bank Index Kantor Cabang Lampung”.

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan masalah tersebut, maka dapat diidentifikasikan bahwa pendapatan bank Index Cabang Lampung yang semakin menurun sepanjang Tahun 2013 sampai dengan 2015 yang diduga diakibatkan oleh ketidakpuasan nasabah atas kualitas pelayanan yang diberikan oleh bank Index. Hal ini dapat dilihat dari semakin bertambahnya jumlah keluhan yang dapat dilihat pada Tabel 1.4 berikut ini : Tabel 1.4 Data Keluhan Nasabah Bank Index Cabang Lampung No. Jenis Keluhan Nasabah Jumlah Nasabah Komplain Tahun 2013 Jumlah Nasabah Komplain Tahun 2014 Jumlah Nasabah Komplain Tahun 2015 1 Gagal Penarikan Tunai via ATM 5 4 3 2 Gagal Transfer via ATM 3 3 6 3 Kesalahan input yang dilakukan karyawan pada saat bertransaksi 4 2 5 4 Kartu ATM yang tertelan di mesin 4 5 5 5 Kurangnya akses ATM Index 2 5 9 Total 18 19 28 Sumber: Data Keluhan Nasabah Bank Index Cabang Lampung 2013-2015 Berdasarkan data pada Tabel 1.4 menggambarkan bahwa keluhan nasabah tabungan bank Index semakin bertambah setiap tahunnya. Hal ini harus segera ditindaklanjuti, karena hal ini berpengaruh untuk kepuasan nasabah bank Index. Kepuasan nasabah memainkan peranan penting sebagai mediator dan memiliki pengaruh pada kualitas pelayanan dan loyalitas nasabah. Hal ini sejalan dengan temuan penelitian terdahulu Osman dan Sentosa 2013 yang menyatakan bahwa kepuasan pelanggan bisa ditingkatkan dengan memfokuskan faktor-faktor kualitas pelayanan dan loyalitas pelanggan bisa menjadi lebih kuat dengan meningkatkan kepuasan pelanggan, sehingga kepuasan pelanggan merupakan faktor memainkan peran penting untuk meningkatkan laba. Berdasarkan latar belakang dan pengertian di atas, maka perumusan masalah penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Apakah kualitas pelayanan berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan ? 2. Apakah kualitas pelayanan berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan ? 3. Apakah kepuasan pelanggan berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan ? 4. Apakah kepuasan pelanggan berpengaruh dalam memediasi hubungan antara kualitas pelayanan dan loyalitas pelanggan?

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah yang ada, tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui : 1. Pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan. 2. Pengaruh kualitas pelayanan terhadap loyalitas pelanggan. 3. Pengaruh kepuasan pelanggan terhadap loyalitas pelanggan. 4. Pengaruh peran kepuasan pelanggan dalam memediasi hubungan antara kualitas pelayanan dan loyalitas pelanggan.

1.4 Manfaat Penelitian

Dengan disusunnya penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat dan kontribusi yang positif terhadap berbagai pihak. Adapun manfaat yang dapat diambil dari penelitian ini antara lain: 1. Bagi peneliti Penelitian ini diharapkan menjadi tambahan wawasan, pengalaman bagi peneliti, mempraktekkan teori yang telah didapat dan mampu memadukan dengan kenyataan serta fakta yang terjadi di lapangan. 2. Bagi perusahaan Kontribusi penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran yang bermanfaat bagi PT. Bank Index Kantor Cabang Lampung dan bisa dijadikan bahan pertimbangan dalam meningkatkan kualitas pelayanan. 3. Bagi akademisi Penelitan ini diharapkan mampu memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan keilmiahan serta dapat dijadikan sebagai wacana untuk melaksanakan penelitian selanjutnya.

II. KAJIAN PUSTAKA DAN PENGEMBANGAN HIPOTESIS

2.1 Kajian Pustaka

2.1.1 Kualitas Pelayanan Service Quality

Pengertian kualitas pelayanan menurut Supranto 2006:226 adalah sebuah kata yang bagi penyedia jasa merupakan sesuatu yang harus dikerjakan dengan baik. Sedangkan Parasuraman et al. 1988 mendefinisikan kualitas pelayanan adalah perbandingan antara pelayanan yang diharapkan pelanggan dengan pelayanan yang diterimanya. Dimensi Kualitas Pelayanan SERVQUAL oleh Parasuraman et al. 1988 dibagi menjadi lima dimensi SERVQUAL diantaranya adalah : 1. Tangibles Bukti Fisik Bukti fisik yaitu kemampuan suatu perusahaan dalam menunjukkan eksistensinya kepada pihak eksternal. Penampilan dan kemampuan sarana dan prasarana fisik perusahaan dan keadaan lingkungan sekitarnya adalah bukti nyata dari pelayanan yang diberikan oleh pemberi jasa. Yang meliputi fasilitas fisik gedung, gudang, dan lain sebagainya, perlengkapan dan peralatan yang dipergunakan teknologi, serta penampilan pegawainya.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan dan Loyalitas Nasabah Tabungan BritAma pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Sidikalang

0 62 137

Analisis kepuasan nasabah terhadap kualitas pelayanan Bank Tabungan Negara (BTN) kantor cabang Solo

1 27 107

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH BANK BRI CABANG SUKOHARJO Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Nasabah Bank BRI Cabang Sukoharjo.

0 5 13

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Dan Loyalitas Nasabah (Kasus Bank Jateng Syariah Cabang Surakarta).

0 0 18

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Dan Loyalitas Nasabah (Kasus Bank Jateng Syariah Cabang Surakarta).

0 1 20

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN TINGKAT KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Tingkat Kepuasan Nasabah Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Pada Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Sragen).

0 0 15

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kepuasan Nasabah Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Pada Nasabah Bank Syariah Cabang Surakarta).

0 1 13

PENDAHULUAN Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kepuasan Nasabah Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Pada Nasabah Bank Syariah Cabang Surakarta).

0 4 7

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kepuasan Nasabah Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Pada Nasabah Bank Syariah Cabang Surakarta).

0 2 13

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH BANK BNI SYARIAH KANTOR CABANG PURWOKERTO

0 0 17