Proses Program KWD Meublair

379 mengikuti program KWD tersebut. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian dari Hannu 2000 yang menyebutkan bahwa kebutuhan masyarakat terhadap program kursus cukup tinggi, karena melihat perekonomian warga belajar yang sangat minim, menyebabkan motivasi untuk mengikuti program tinggi guna meningkatkan pendapatan. Dukungan masyarakat terhadap program ini juga bersifat positif. Hal inilah yang berpengaruh terhadap tingkat keberhasilan penyeleng- garaan program. Optimalnya hasil yang dicapai warga belajar dapat dipengaruhi oleh komponen input. Secara umum program KWD bidang meublair telah didukung oleh komponen input dengan baik. Warga belajar dan instruktur telah memenuhi persyaratan sesuai dengan kriteria kebutuhan penye- lenggaraan program KWD. Kurikulum yang digunakan dalam implementasi program KWD mengunakan kurikulum yang mengacu pada pedoman penyelenggaraan program KWD bidang meublair yang telah disusun oleh Direktorat Pembinaan Kursus dan Pelatihan dengan melakukan modifikasi sesuai dengan kebutuhan dan kapasitas penyelenggara program. Selain itu juga, pada aspek pendanaan dan fasilitas penyelenggaraan program KWD telah didukung dengan ketersediaan sumber daya yang cukup memadai. Pada komponen Product program KWD dipengaruhi oleh komponen proses yang berlangsung selama penyelenggaraan program. Proses pembelajaran kursus yang baik akan mendorong hasil yang baik dan sebaliknya proses pembelajaran yang tidak baik akan menyebabkan hasil yang tidak optimal. Berdasarkan data penelitian menun- jukan bahwa aktivitas warga belajar mayoritas sangat baik. Hal ini menunjukkan proses pembelajaran yang dilakukan instruktur didukung oleh kemauan dan kesanggupan warga belajar untuk belajar dengan baik. Selain itu, strategi pem- belajaran yang digunakan oleh intsruktur dalam proses pembelajaran kursus berada dalam kategori baik, menggunakan metode yang tepat, dan pendekatan dalam mengajar, menjalin komunikasi dengan warga belajar, mendorong warga belajar untuk terlibat secara aktif dalam kegiatan pembelajaran serta penggunaan media. Selain aktivitas instruktur, aktifitas warga belajar juga menunjukkan hasil yang sangat baik, artinya warga belajar juga aktif dalam mengikuti pembelajaran. Terlihat dari rasa ingin tahu yang dimiliki warga belajar yang selalu bertanya kepada narasumber. Sedangkan pada komponen produk program KWD bidang meublair ini, rata-rata pada indikator penguasaan kecakapan vokasional, personal, sosial, dan sikap kewirausahaan menun- jukkan hasil yang baik. Penyelenggaraan Program KWD bidang meublair di PKBM Al-Mujahiddin, berdasarkan data hasil penelitian menun- jukkan bahwa rata-rata implementasi program KWD secara keseluruhan pada komponen konteks, input, proses, dan produk berada dalam kategori baik. Mencermati hasil tersebut, maka program tersebut perlu mendapat perhatian dan dukungan tindak-lanjut dari berbagai pihak, baik penyelenggara, masyarakat, pihak swasta, dan juga pemerintah. Program KWD bidang meublair disampaikan oleh sebagian besar warga belajar telah memberikan manfaat bagi peningkatan kualitas dan taraf 380 kehidupannya. Manfaat tersebut dapat terlihat dari kemampuan warga belajar untuk dapat bekerja menerapkan hasil dari kursus yang diikuti dan berimplikasi pada meningkatnya kemampuan produksi dan penghasilan setelah mengikuti program. Simpulan Simpulan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: Implementasi Program Kursus Wirausaha Desa KWD bidang meublair telah terselenggara dengan efektif. Hal ini sesuai dengan pencapaian pada: a. Komponen Context: warga masyarakat mendukung program KWD melalui partisipasi mengikuti dan mendukung program. b. Komponen Input. 1 Karakteristik warga belajar memenuhi kriteria sasaran yang di persyaratkan dalam penye- lenggaraan program KWD, 2 Karakteristik instruktur memi- liki kualifikasi dan kompetensi yang memadai, baik dari segi pengalaman, pelatihan, tingkat pendidikan serta kuantitas, 3 Kurikulum yang digunakan sesuai dengan materi dan kompetensi yang akan dicapai, 4 Pendanaan dan fasilitas tersedia dengan cukup memadai. c. Komponen Process 1 Aktivitas warga belajar berada dalam kategori sangat baik, 2 Strategi pembelajaran yang digunakan instruktur sesuai dengan pendekatan pembela- jaran orang dewasa andragogi. d. Komponen Product 1 Sikap kewirausahaan yang dimiliki warga belajar pasca implementasi kursus menun- jukkan hasil yang baik, 2 Kecakapan personal yang dimiliki warga belajar pasca implementasi kursus menun- jukkan hasil sangat baik, 3 Kecakapan sosial yang dimiliki warga belajar pasca implement- tasi kursus menunjukkan hasil sangat baik, 4 Kecakapan vokasional yang dimiliki warga belajar pasca implementasi kursus menun- jukkan hasil baik. Saran Kepada Pengelola program untuk terus melakukan pendampingan intensif bagi warga belajar pasca penyelenggaran kursus dengan memberikan dukungan dan fasilitasi dalam bentuk teknis untuk keberlanjutan hasil program. Selain itu, perlu untuk dikembangkan kemitraan ke berbagai pihak khususnya untuk pemanfaatan hasil dari produk kursus yang diselengggarakan. Daftar Pustaka Depdiknas. 2008. Pedoman Program Kursus Wirausaha Desa KWD Pendidikan Nonformal dan Informal. Jakarta: Direktorat Jendral PNFI. Direktorat Pembinaan Kursus dan Pelatihan. 2011. Petunjuk Peknis Penyelenggaraan Kursus Wirausaha Desa KWD Pendidikan Nonformal dan Informal. Jakarta: