Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Tinjauan Pustaka

27 mempermudah peneliti lain terutama linguistik, untuk meneliti perkembangan bahasa Jawa Kuna dari zaman ke zaman; fungsi yang kedua mempermudah dalam menerjemahkan teks dan mempermudah pemahaman pembaca dalam memahami isi naskah.

1.2 Batasan Masalah

Batasan masalah dalam penelitian ini dilakukan terhadap satu kajian yaitu hanya pada kajian filologis guna mendapatkan suntingan teks yang bebas dari kesalahan dan terjemahan dari naskah tersebut.

1.3 Rumusan Masalah

Berpijak pada batasan masalah di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut: 1 Bagaimana suntingan teks Kakawin Sena yang bersih dari kesalahan berdasarkan cara kerja filologi? 2 Bagaimana terjemahan dari Kakawin Sena?

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1 Menyajikan bentuk suntingan teks Kakawin Sena yang bersih dari kesalahan sesuai cara kerja filologi. 2 Menyajikan terjemahan agar lebih mudah untuk dipahami.

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat yang diharapkan dalam penelitian ini adalah 1 Manfaat teoritis 28 a. Menambah kajian naskah Merapi-Merbabu. b. Menumbuhkan minat peneliti lain dari berbagai disiplin ilmu. c. Memberi kontribusi pada perkembangan ilmu pengetahuan lain yang relevan. 2 Manfaat praktis a. Penyelamatan data Kakawin Sena dari kerusakan atau kehilangan data. b. Mempermudah pemahaman isi teks Kakawin Sena. c. Memberi informasi kepada masyarakat tentang naskah Merapi- Merbabu .

1.6 Tinjauan Pustaka

Penelitian naskah yang berkisah tentang salah satu tokoh Pandawa yaitu Sena atau lebih dikenal dengan nama Bima yang pernah dilakukan jumlahnya terbatas. Berikut beberapa peneliti yang melakukan penelitian tentang tokoh Sena: 1. Poebatjaraka yang meneliti naskah Dewaruci pada tahun 1940. 2. Prijohoetama meneliti Nawaruci dan Bimasuci pada tahun 1934. 3. Dalam buku Bahasa, Budaya dan Kasusastraan, ada salah satu artikel tulisan Alex Sudewa juga membahas tentang Dewaruci dan Nawaruci dengen judul “Kawi dan Pujangga” . 4. Woro Aryandini, menulis buku yang berjudul Citra Bima dalam Kebudayaan Jawa . Buku ini mengkaji tentang citra Bima dari masa ke masa melalui media candi, relief dan naskah. 29 Walaupun ada beberapa peneliti yang mengulas tentang tokoh Sena, tetapi penelitian filologis yang didasarkan pada sebuah teks asli dengan Judul Kakawin Sena belum pernah dilakukan.

1.7 Sistematika Penelitian