Latar Belakang KESIMPULAN DAN SARAN

commit to user 1 BAB I Pendahuluan

A. Latar Belakang

Saat ini perbankan merupakan sektor perekonomian yang mempunyai pengaruh besar dalam perekonomian. Dimana usaha perbankan itu mencakup 3 kegiatan yaitu, menghimpun dana, menyalurkan dana serta memberikan jasa lainnya . Menurut Undang- undang Negara Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 1998 Tanggal 10 November 1998 tentang perbankan, yang dimaksud dengan bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak . Kegiatan bank yang paling berpengaruh dalam sektor perekonomian adalah perkreditan yaitu kegiatan penyaluran dana kepada pihak ketiga disertai pokok pinjaman, tingkat bunga beserta jangka waktu pengembalian . UU No. 10 tahun 1998 menyebutkan bahwa kredit adalah penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersamakan dengan itu, berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam meminjam antara bank commit to user 2 dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam untuk melunasi utangnya setelah jangka waktu tertentu dengan pemberian bunga . BPR adalah lembaga keuangan bank yang menerima simpanan hanya dalam bentuk deposito berjangka, tabungan, danatau bentuk lainnya yang dipersamakan dengan itu dan menyalurkan dana sebagai usaha BPR . Aktifitas utama dari BPR sendiri adalah menyalurkan kredit kepada masyarakat. Dari aktifitas penyaluran kredit ini sendiri membuktikan bahwa penyaluran kredit ini merupakan pendapatan bunga bagi BPR sendiri namun juga sebagai sumber risiko bagi BPR sendiri . BPR Nguter merupakan salah satu sektor perbankan yang saat ini juga dituntut untuk dapat bersaing dengan bank lain. Dalam pelaksanaan kegiataannya, BPR Nguter memberikan jasa pemberian kredit terhadap orang yang membutuhkan kredit. Dalam penyaluran kredit di BPR, terdapat prosedur-prosedur pemberian kredit terhadap debitur dimana dalam hal ini yang berperan dalam menganalisa layak atau tidaknya pemberian kredit terhadap debitur adalah AO Account Officer . Dalam pelaksanaan kegiatannya AO diharapkan mampu memberikan pelayanan yang optimal terhadap nasabah saat melakukan analisa kredit dimana hal ini sangat penting bagi kelangsungan hidup perusahaan. Tugas ini juga akan membahas bagaimana sikap AO dalam mengambil keputusan kelayakan kredit serta bagaimana sikap dan kinerja AO saat melakukan survey terhadap nasabah yang akan melakukan pengajuan kredit. commit to user 3

B. Rumusan Masalah