Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

b. Tenaga kerja c. Teknologi d. Pemasaran e. Transportasi 3. Banyak kendala yang dihadapai petani di Desa Tieng dalam usahatani tembakau, antara lain: a. Kendala kondisi iklim yang tidak menentu b. Kendala hama dan penyakit c. Kendala modal pertanian yang cukup besar 4. Belum diketahui apa yang menjadi alasan petani untuk menanam tembakau. 5. Petani kesulitan dalam mencari modal usahatani tembakau yang cukup besar. 6. Belum diketahui pendapatan dari usahatani tembakau dan sayuran. 7. Belum diketahui pengelolaan usahatani tembakau di Desa Tieng untuk memperoleh tembakau rajangan dengan kualitas tinggi. 8. Belum diketahui besarnya kontribusi dari usahatani tembakau terhadap pendapatan rumah tangga di Desa Tieng.

C. Pembatasan Masalah

1. Faktor fisik dan non fisik yang mempengaruhi usahatani tembakau di Desa Tieng secara jelas tidak diketahui. 2. Belum diketahui bagaimana proses pengelolaan usahatani tembakau di Desa Tieng. 3. Banyak kendala yang dihadapai petani di Desa Tieng dalam usahatani tembakau, antara lain: a. Kendala kondisi iklim yang tidak menentu b. Kendala hama dan penyakit c. Kendala modal pertanian yang cukup besar 4. Belum diketahui seberapa besar pendapatan dari usahatani tembakau dan sayuran. 5. Besarnya kontribusi pendapatan rumah tangga dari ushatani tembakau di Desa Tieng belum diketahui.

D. Rumusan Masalah

1. Bagaimanakah pengaruh kondisi fisik dan kondisi non fisik terhadap usahatani tembakau di Desa Tieng? 2. Bagaimanakah proses pengelolaan usahatani tembakau di Desa Tieng? 3. Apa saja kendala yang dihadapai petani di Desa Tieng dalam usahatani tembakau dan bagaimana upaya mengatasinya? 4. Seberapa besar pendapatan dari usahatani tembakau dan sayuran? 5. Seberapa besar kontribusi dari usahatani tembakau terhadap total pendapatan rumah tangga petani di Desa Tieng?

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang ada maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1. Pengaruh kondisi fisik dan kondisi non fisik dalam usahatani tembakau di Desa Tieng. 2. Pengelolaan usahatani tembakau di Desa Tieng. 3. Kendala yang dihadapai petani di Desa Tieng dalam usahatani tembakau. 4. Besarnya pendapatan dari usahatani tembakau dan sayuran. 5. Kontribusi pendapatan rumah tangga dari usahatani tembakau terhadap total pendapatan rumah tangga di Desa Tieng.

F. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat baik secara teoritis maupun secara praktis. 1. Manfaat Teoritis Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan bagi pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya bagi Geografi pertanian. 2. Manfaat Praktis a. Bagi Masyarakat 1 Sebagai tambahan pengetahuan bagi masyarakat terutama bagi petani tembakau. 2 sebagai bahan pertimbangan dan masukan bagi masyarakat khususnya petani tembakau dalam pengolahan sumber daya lahan dan pengelolaan usahatani tembakau. b. Bagi Dinas Pertanian Dapat dijadikan dasar pertimbangan dalam penentuan kebijakan dalam pengembangan kegiatan pertanian, khususnya pertanian tembakau di daerah penelitian. c. Bagi Bidang Pendidikan Penelitian ini diharapkan dapat menjadi reverensi dan wawasan umum bagi siswa SMA dalam mata pelajaran Geografi khususnya untuk kelas XI semester 1 dengan Standar Kompetensi: Memahami Sumberdaya Alam dan Kompetensi Dasar: Menjelaskan Pemanfaatan Sumberdaya Alam. 9

BAB II KAJIAN PUSTAKA