Latar Belakang Permasalahan PENDAHULUAN

1

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Di masa sekarang ini, kendaraan merupakan alat transportasi yang paling sering digunakan oleh masyarakat. Honda merupakan salah satu perusahaan yang produknya diminati oleh masyarakat. Produk yang diminati adalah Honda Jazz L 15 A. Dalam sebuah kendaraan terdapat beberapa sistem penunjang sebagai pendukung kerja dari kendaraan tersebut. Sistem penunjang tersebut di antaranya adalah sistem kelistrikan. Pada umumnya sistem kelistrikan kendaraan diperoleh dari baterai. Baterai mensuplai seluruh kebutuhan listrik pada kendaraan, namun arus listrik baterai tidak akan bertahan lama atau cepat habis apabila tidak ada sistem lain yang membantu untuk mengisi tegangan baterai tersebut. Sistem yang membantu kerja baterai disebut sistem pengisian, sistem pengisian terdiri dari beberapa komponen. Komponen-komponen sistem pengisian tersebut di antaranya adalah: 1 Baterai, sebagai sumber arus dan media penyimpanan arus pengisian. 2 Kunci Kontak, sebagai pemutus dan penghubung arus dari baterai ke regulator. 3 Alternator, sebagai pembangkit arus. Di dalam alternator terdapat suatu komponen, salah satunya adalah regulator . Regulator, berfungsi sebagai pengontrol arus dan pembatas tegangan pengisian. Ada dua macam regulator yang digunakan yaitu regulator tipe point dan regulator tipe tanpa point yang biasa disebut IC integrated circuit regulator. Mengingat pentingnya sistem pengisian, maka perlu dilakukan overhoule sistem pengisian. Overhoule dilakukan dengan membongkar semua komponen sistem pengisian, kemudian memeriksa komponen dan memasangnya kembali. Setelah itu dilakukan pengujian sistem pengisian, pengujian ini dilakukan untuk mengetehui sistem pengisian bekerja dengan baik atau tidak. Maka penulis mengambil topik tugas akhir dengan judul “Identifikasi, Overhoule dan Pengujian Sistem Pengisian pada Honda Jazz L15A”

B. Permasalahan

Dari uraian tersebut dapat dirumuskan masalah sebagai berikut: 1. Bagaimana cara identifikasi sistem pengisian Honda Jazz L15 A? 2. Bagaimana cara overhoule sistem pengisian Honda Jazz L15A? 3. Bagaimana cara pemeriksaan sistem pengisisn Honda jazz L15A?

C. Tujuan